Melalui Seni Menggambar, Guru Bisa Bantu Tumbuhkan Kreativitas Anak

Kamis, 02 November 2023 - 18:08 WIB
loading...
Melalui Seni Menggambar,...
Faber-Castell menghadirkan festival seni bertajuk Faber-Castell Art Festival bertemakan creativity dan sustainability. Foto/Istimewa.
A A A
JAKARTA - Guru memiliki peran untuk meningkatkan kreativitas anak. Hal ini bisa dilakukan sekolah dengan mengenalkan seni menggambar.

Managing Director Faber-Castell Internasional Indonesia Yandramin Halim mengatakan, kreativitas dan seni dapat dilakukan tidak hanya pada orang dewasa melainkan juga semua usia bahkan pada anak usia dini.

Oleh karena itu, dia mengatakan pihaknya berinisiatif untuk meningkatkan kreativitas guru dan tenaga kependidikan melalui program-program pelatihan.

Tepatnya sejak tahun 2000, Yandramin mengatakan, pihaknya telah memulai memberikan pelatihan terkait dengan pengajaran berbasis aktivitas kreatif kepada guru-guru di Indonesia, khususnya guru PAUD.

Baca juga: Membanggakan, Siswa Madrasah Kakak Beradik Sabet Juara 1 International Islamic School Robot Olympiad

Pelatihan kepada guru-guru PAUD, ujarnya, tidak hanya dengan pelatihan seni menggambar. Namun juga seni kerajinan tangan dan bentuk kreativitas lainnya sehingga guru bisa menularkan kemampuannya kepada peserta didiknya.

"Melalui pembelajaran seni dan kreativitas itu maka anak akan menyadari bahwa belajar itu adalah sesuatu yang menyenangkan dan tanpa sadar sisi kreativitas anak akan terbangun," katanya pada Faber-Castell Art Festival, dalam keterangan resmi, Kamis (2/11/2023).

Baca juga: Hebat, Tim Riset MAN 4 Jakarta Borong Medali Emas di World Student Conference

Di samping orang tua, guru PAUD merupakan salah satu yang paling penting dalam membentuk karakter anak di usia pertumbuhan. ditanamkan kepada anak. Hingga saat ini, Faber-Castell telah mengadakan pelatihan untuk 7.000 guru TK di setiap tahunnya dan akan terus berlanjut di tahun-tahun berikutnya.

Dalam kesempatan yang sama, Koordinator Museum dan Galeri dari Museum dan Cagar Budaya, Pustanto menyambut baik digelarnya Faber-Castell Art Festival 2023 ini. Menurutnya agenda ini telah menjadi wadah luar biasa bagi berkembangnya talenta-talenta seni di Tanah Air.

"Ide ini sangat menarik, di acara ini akan melahirkan banyak tokoh-tokoh penting, Akan banyak orang hebat di dunia seni dan kreativitas yang akan muncul dari acara ini," kata Pustanto.

Ia berharap acara serupa dapat tumbuh lebih banyak lain dan berkolaborasi dengan pemerintah.

Dengan mengusung tagline #InspiringCreativity Faber-Castell Art Festival, sebuah festival kesenian yang menghadirkan 5 keragaman dalam satu kegiatan yang terdiri atas Exhibition, Workshop, Talkshow, Creative Journey, and Competitions di Jakarta pada 31 Oktober - 5 November 2023.

"Acara ini akan menampilkan beragam hasil karya & kegiatan yang fokus bertemakan kreativitas (creativity) dan keberlanjutan (sustainability) dalam satu pergelaran acara," ungkap Project Leader Faber-Castell Art Festival 2023, Vincentia Novianty.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2274 seconds (0.1#10.140)