Pengumuman Penting Kuota Sekolah di SNBP 2024, Begini Alur Informasinya

Jum'at, 08 Desember 2023 - 10:24 WIB
loading...
A A A
• Pilih Provinsi, Kabupaten/Kota dan Sekolah

Persyaratan Siswa Eligible SNBP

Berikutnya, bila sekolah sudah mendapatkan kuota siswa eligible maka sekolah wajib menentukan siswa yang bisa ikut SNBP 2024. Siswa perlu tahu, sekolah akan melakukan pemeringkatan siswa dengan ketentuan:

a. Pemeringkatan siswa dilakukan sekolah dengan memperhitungkan nilai rerata semua mata pelajaran semester 1 sampai semester 5.

b. Sekolah dapat menambahkan kriteria lain berupa prestasi akademik dalam menentukan peringkat siswa bila ada nilai yang sama.

c. Jumlah siswa yang masuk dalam pemeringkatan sesuai dengan ketentuan kuota akreditasi sekolah

d. Prestasi unggul atau prestasi akademik siswa turut menentukan eligibilitas mengikuti SNBP 2024. Prestasi siswa dan nilai rapor juga dipertimbangkan oleh PTN tujuan.

Lalu apa saja syarat agar siswa bisa dikatakan eligible dan layak daftar SNBP 2024? Berikut persyaratan lengkapnya:

a. Memiliki prestasi akademik dan memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh masing-masing PTN

b. Memiliki NISN dan terdaftar di PDSS

c. Memiliki nilai rapor semester 1 s.d. 5 yang telah diisikan di PDSS

d. Peserta yang memilih program studi bidang seni dan olahraga wajib mengunggah Portofolio.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2438 seconds (0.1#10.140)
pixels