Kunjungi Afrika, Delegasi FKUI Berbagi Ilmu tentang Stem Cell

Kamis, 11 Januari 2024 - 15:50 WIB
loading...
Kunjungi Afrika, Delegasi...
Delegasi Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) melakukan kunjungan ke Nigeria, Afrika Barat. Foto/Istimewa.
A A A
JAKARTA - Delegasi dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) melakukan kunjungan ke Nigeria , Afrika Barat. Mereka akan berbagi pengetahuan tentang stem cell dan penanganan glaukoma.

Delegasi FKUI terdiri dari Dekan FKUI Prof. Dr. dr. Ari Fahrial Syam, Manajer Riset FKUI-Orthopedics Spin Dr. dr. Rahyussalim, Opthomologist-Gloucoma Dr. dr. Virna Dwi Oktariana Asrory, Stem Cell Scientist dr. Radiana Dhewayani Antarianto, dan Manajer Lab Stem Cell Tri Kurniawati.

Menurut Dekan FKUI, kunjungan FKUI kali ini atas undangan pemerintah Nigeria melalui dukungan AMA Foundation.

Baca juga: Kabar Gembira, Doktor FKUI Temukan Teknik Baru Operasi Kebocoran Katup Jantung Anak

Delegasi FKUI akan melakukan knowledge sharing atau berbagi pengalaman dan ilmu mengenai riset H. pylori, stem cell, apliksi stem cell, dan juga penanganan glaukoma.

"Knowledge sharing dan promosi Virna Glaucoma Implant ke dokter-dokter mata di Nigeria karena kebetulan angka glaukoma mereka tinggi," katanya, dalam keterangan resmi, Kamis (11/1/2024).

Selain itu, delegasi juga akan mempromosikan program MBiomed dan PhD in English untuk membuka pasar baru di Nigeria yang selama ini mengirim mahasiswanya ke Malaysia sebagai sesama negara persemakmuran.

Baca juga: Pakar Gizi FKUI: Obesitas Banyak Menyasar Anak dan Remaja, Ini Dampaknya

Tak hanya itu, mereka juga akan melakukan pengembangan medical tourism untuk stem cell untuk masyarakat menengah ke atas di Nigeria yang biasa berobat ke India dan Eropa untuk mengalihkan pengobatannya ke Indonesia.

"Insha Allah kita akan jadi Big Brother untuk mereka dengan spirit Asia Afrika," pungkasnya.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4992 seconds (0.1#10.140)