CPNS 2024 Dibuka Mei, Simak 3 Kementerian yang Buka Formasi Besar-besaran Berbagai Jurusan

Sabtu, 20 April 2024 - 08:30 WIB
loading...
CPNS 2024 Dibuka Mei, Simak 3 Kementerian yang Buka Formasi Besar-besaran Berbagai Jurusan
Pada seleksi CPNS tahun 2024, ada beberapa kementerian yang membuka formasi besar-besaran berbagai jurusan, salah satunya Kemendikbudristek dan Kemenag. Foto/Ist.
A A A
JAKARTA - Ini 3 kementerian yang buka Formasi besar-besaran CPNS 2024 untuk berbagai jurusan. Kabar gembira bagi pejuang PNS, seleksi CPNS 2024 segera dibuka dan diperkirakan akan buka pada Mei 2024.

Pada seleksi CPNS tahun ini, ada beberapa kementerian yang membuka formasi besar-besaran. Formasi pada kementerian yang membuka besar-besaran ini dapat dijadikan sebagai acuan.kementerian mana saja?

Dikutip akun instagram @aptaschool_cpns. artikel kali ini akan membahass daftar kementerian yang buka Formasi besar-besaran untuk berbagai jurusan, simak ya!

3 Kementerian yang Buka Formasi CPNS 2024 Besar-besaran untuk Berbagai Jurusan


1. Kementerian Kesehatan


Dikabarkan Kementerian Kesehatan akan membuka 23.200 formasi, dengan rincian sebagai berikut:

CPNS: 8.607

PPPK: 14.593

2. Kementerian Agama


Dikabarkan Kementerian Agama akan membuka 110.553 formasi, dengan rincian sebagai berikut:

CPNS: 20.772

PPPK: 89.781

3. Kemendikbudristek


Dikabarkan Kementerian Agama akan membuka 40.541 formasi, dengan rincian sebagai berikut:

CPNS: 15.462

PPPK: 25.079

Total Ada 2,3 Juta Formasi CPNS 2024


Terdapat sebanyak 2,3 juta total formasi yang dibutuhkan, baik untuk instansi pusat maupun instansi daerah.Instansi pusat memperoleh formasi sebesar 429.183 yang mencakup 207.247 CPNS dan 221.936 PPPK. Formasi itu adalah gabungan dari guru, dosen, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis.

Sementara formasi di instansi daerah sebesar 1.867.333 yang terdiri atas 483.575 CPNS dan 1.383.758 PPPK. Formasi PPPK dialokasikan untuk 419.146 guru, 417.196 tenaga kesehatan, dan 547.416 tenaga teknis. Sedangkan untuk sekolah kedinasan sebesar 6.027 formasi.
(wyn)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1165 seconds (0.1#10.140)