Dimulai 3 Juni, Ini Jadwal PPDB Jabar 2024 dan Jalur yang Dibuka

Selasa, 14 Mei 2024 - 07:49 WIB
loading...
Dimulai 3 Juni, Ini Jadwal PPDB Jabar 2024 dan Jalur yang Dibuka
Untuk warga Jawa Barat, berikut ini jadwal PPDB Tahap 1 dan 2 serta jalur penerimaan yang akan dibuka. Foto/SINDOnews.
A A A
JAKARTA - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2024 akan segera dimulai. Untuk warga Jawa Barat , berikut ini jadwal pendaftaran Tahap 1 dan 2 serta jalur penerimaan yang akan dibuka.

PPDB Jabar 2024 ditandai dengan kick off PPDB SMA, SMK, SLB Jabar 2024 di Aula Barat Gedung Sate, Kota Bandung, Jawa Barat oleh Pj, Gubernur Jabar Bey Machmudin.

Baca juga: Orang Tua Perlu Perhatikan! Ini Syarat Usia Daftar TK dan SD di PPDB DKI Jakarta 2024

Kick off ini juga diisi penandatanganan Komitmen Bersama dan Pakta Integritas oleh Ketua DPRD Jabar, Panglima Komando Daerah Militer III/Siliwangi, Panglima Komando Daerah Jayakarta, Kepala Kepolisian Daerah Jabar, Kepala Kepolisian Daerah Metro Jakarta Raya, dan Kepala Kejaksaan Tinggi Jabar.

Baca juga: Jadwal Pendaftaran PPDB Kota Depok 2024, Orang Tua dan Wali Murid Wajib Tahu

Penandatanganan Komitmen Bersama dan Pakta Integritas untuk memastikan pelaksanaan PPDB di Jabar berjalan lancar, objektif, transparan, dan akuntabel untuk memastikan hak setiap peserta didik mendapatkan akses pendidikan yang berkualitas.

"Saya menekankan betul agar jangan ada lagi titip-titipan di PPDB ini. Semuanya harus transparan dan masyarakat harus puas dengan proses ini. Harus adil semuanya, jangan ada pilih kasih," tegas Pj. Gubernur, dikutip dari laman Disdik Jabar, Selasa (14/5/2024).

Jadwal dan Jalur PPDB Jabar 2024


Orang tua dan wali murid yang ingin mendaftarkan anaknya sekolah anaknya di PPDB Jabar 2024 perlu menandai kalender agar tidak terlewat jadwal pendaftarannya. Berikut ini informasi jadwal selengkapnya, dikutip dari Instagram Disdik Jabar.

Jadwal PPDB Tahap 1


1. Pendaftaran dan verifikasi dokumen PPDB Tahap 1: 3-7 Juni 2024

2. Masa sanggah verifikasi: 3-7 Juni 2024

3. Pemetaan/penyaluran KETM/non Ekstim: 10-12 Juni 2024

4. Rapat koordinasi penyaluran KETM non Ekstrim, rapat dewan guru penetapan hasil seleksi PPDB Tahap 1, koordinasi satuan pendidikan dengan cabang dinas: 13-14 Juni 2024

5. Pengumuman PPDB Tahap 1: 19 Juni 2024

6. Daftar ulang PPDB Tahap 1: 20-21 Juni 2024

Jadwal PPDB Tahap 2


1. Pendaftaran PPDB Tahap 2: 24-28 Juni 2024
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1822 seconds (0.1#10.140)
pixels