Perguruan Tinggi Pelajari Potensi Teknologi Blockhain untuk Kembangkan Bisnis, Ini Strateginya

Jum'at, 07 Juni 2024 - 09:41 WIB
loading...
A A A
Senada dikatakan Grace Sabandar, pendiri Ambassador & CEO Club dan juga Co-FounderIndonesia Blockchain. Ia menuturkan dengan bekerja sama dengan pemangku kepentingan utama dan institusi pendidikan, akan lahir sebuah inovasi baru.

"Kami sedang membangun dasar yang kuat untuk inovasi blockchain di Indonesia. Seminar ini adalah langkah menuju terciptanya ekosistem yang dinamis yang mendorong kreativitas dan kewirausahaan,” ucap Grace.

Ditempat yang sama, Danny Johannes selaku Pendiri & Direktur Epic Consultant / Pendiri AI & Blockchain Vocational Academy menyatakan langkah tersebut dilakukan dalam upaya menjembatani kesenjangan antara dunia pendidikan dan aplikasi di dunia nyata.

“Tujuan kami adalah menjembatani kesenjangan antara pendidikan dan aplikasi dunia nyata, membekali siswa dengan keterampilan dan pola pikir yang diperlukan untuk sukses di lanskap teknologi yang berkembang pesat," jelas dia.

"Kolaborasi antara ICP dan Ambassador & CEO Club sebagai Co-Founding Partners serta Epic Consultant untuk menciptakan AI & Blockchain Academy adalah solusi tepat yang menjembatani kebutuhan industri dan akademi,” ujarnya
(wyn)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2324 seconds (0.1#10.140)