5 PTN yang Sediakan Asrama Bagi Mahasiswa, Intip Harga Sewa Kamarnya

Minggu, 16 Juni 2024 - 16:01 WIB
loading...
5 PTN yang Sediakan Asrama Bagi Mahasiswa, Intip Harga Sewa Kamarnya
Berikut adalah 5 PTN yang menyediakan asrama bagi mahasiswa, fasilitas, dan juga berapa tarif sewa kamarnya. Foto/UI.
A A A
JAKARTA - Asrama universitas adalah tempat para mahasiswa tinggal selama menempuh pendidikan mereka. Bagi kalian yang diterima di UI , ITB, Unpad, UGM, atau Unair ini informasi asramanya.

Asrama kampus biasanya terdiri dari kamar-kamar kecil atau bersama, dilengkapi dengan fasilitas umum seperti dapur, ruang belajar, dan area rekreasi.

Baca juga: Asrama Mahasiswa Nusantara Bentuk Mahasiswa Berkarakter Pancasila

Asrama tidak hanya tempat tinggal, tetapi juga menjadi lingkungan sosial yang memfasilitasi pertemanan dan kolaborasi antar-mahasiswa dari berbagai latar belakang.

Baca juga: 4 Sekolah Kedinasan yang Sediakan Asrama Gratis, Hemat Biaya Hidup Selama Kuliah

Berikut adalah 5 PTN yang menyediakan asrama bagi mahasiswa, fasilitas, dan juga berapa tarif sewa kamarnya.

5 PTN yang Sediakan Asrama Bagi Mahasiswa

1. Universitas Indonesia (UI)


Memiliki fasilitas seperti kantin, gazebo, minimarket, lapangan basket, lapangan futsal, televisi umum, kios foto kopi, serta kios laundry.

Dilansir dari laman Asrama UI, asrama ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp300.000/orang untuk kamar berkapasitas 1 orang, hingga kamar khusus berkapasitas 1-2 orang yang dimulai dengan harga Rp500.000/orang.

Baca juga: 4 Sekolah Kedinasan yang Menyediakan Fasilitas Asrama, Tak Ribet Cari Kos

Ada tambahan biaya Rp20.000/item untuk penghuni yang ingin memasang peralatan elektronik seperti rice cooker, kompor listrik, dispenser, televisi, dan pemanas air.

2. Institut Teknologi Bandung (ITB)


Memiliki fasilitas seperti kasur, kamar mandi, tempat tidur, air, meja, lemari, kursi, tenis meja, lapangan badminton, selasar bersama, koperasi, dan wifi.

Asrama ini diperuntukkan bagi mahasiswa S1, S2, dan S3. Untuk asrama mahasiswa S1 biaya sewanya berkisar Rp 1.250.000 dan Rp 1.875.000 serta untuk asrama mahasiswa S2/S3 dengan harga Rp1.500.00 dan Rp2.250.000.

3. Universitas Padjadjaran (Unpad)


Umumnya memiliki fasilitas seperti tempat kamar yang sudah fully furnished, free air bersih, water heater, free wifi, gym, karaoke, tenis meja, loby dan pantry, dan lainnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3026 seconds (0.1#10.140)
pixels