Pelajar dan Mahasiswa Persis Didorong Suarakan Isu Global

Kamis, 26 September 2024 - 23:08 WIB
loading...
Pelajar dan Mahasiswa...
Road to International Conference of Persatuan Islam Student (ICPS) di Auditorium Museum Sri Baduga, Kota Bandung, Jawa Barat. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Pelajar dan mahasiswa Persatuan Islam (Persis) didorong untuk mengikuti isu-isu global bahkan turut serta dalam menyuarakan isu-isu global tersebut. Kawula muda Persis bisa meneladani para pendahulu yang peka terhadap isu nasional dan internasional .

Wakil Ketua Umum Pimpinan Pusat Persis Prof Atip Latipulhayat mengatakan, sudah saatnya kawula muda Persis berkontribusi terhadap isu-isu internasional. Secara historis, para tokoh Persis seperti Mohammad Natsir , merupakan contoh kaum intelektual yang peka terhadap isu nasional dan turut dalam mengampanyekan isu internasional.

"Maka sudah sepatutnya kawula muda Persis harus turut mengikuti isu-isu global bahkan turut serta dalam menyuarakan isu-isu global tersebut, maka sudah sepatutnya kita mencontoh para pendahulu Persis," ujarnya dalam acara Road to International Conference of Persatuan Islam Student (ICPS) di Auditorium Museum Sri Baduga, Kota Bandung, Jawa Barat. Acara digelar kawula muda Persis yang terdiri dari Hima Persis, Himi Persis, IPP, dan IPPi.

Road to ICPS dihadiri oleh lebih dari 200 orang tamu undangan yang terdiri dari pelajar dari berbagai pesantren Persatuan Islam, mahasiswa, dan para mahasiswa diaspora.



Ketua Pelaksana International Conference of Persatuan Islam Students Fakhrizal Lukman menuturkan, ICPS merupakan agenda yang diinisiasi secara bersama oleh para kawula muda Persis. Harapannya, dari agenda ini kawula muda Persis khususnya mahasiswa dan pelajar semakin aware dengan isu-isu global.

Karena itu, ICPS mengangkat tema Connect, Collaborate, Contribute for Sustainable Global Future. "Dengan tema tersebut besar harapan dari kawula muda Persis melalui agenda ini mampu berkontribusi dan memberikan atribusi secara internasional," ujar Fakhrizal dalam keterangan yang diterima, Kamis (26/9/2024).

Fakhrizal menambahkan, saat ini kita memiliki tanggung jawab bukan hanya mengetahui isu nasional, tetapi harus cakap juga dalam menyuarakan isu-isu internasional, sebagaimana dicontohkan oleh founding fathers Mohammad Natsir.

"Beliau bukan hanya menyuarakan Mosi Integral untuk mengembalikan Indonesia menjadi negara kesatuan, namun beliau juga merupakan tokoh yang banyak turut menyuarakan isu-isu global, di antaranya menulis dan menyoroti isu penjajah Israel di tanah Palestina, penjajahan Prancis di Maroko, dan berbagai isu-isu global lainnya," katanya.

Ketua Umum Ikatan Pelajar Persatuan Islam Ferdiansyah dalam sambutannya menuturkan, agenda ICPS ini bisa menjadi ruang untuk berdiskusi, sharing ide dan gagasan, dari dan oleh kawula muda Persis.

Road to International Conference of Persatuan Islam Students turut dihadiri oleh Muhsin Syihab, Staf Ahli Bidang Hubungan Antarlembaga Kementerian Luar Negeri RI. Dia mengatakan, terdapat peranan yang dapat diambil oleh para pemuda dan organisasi kepemudaan di tengah meningkatnya rivalitas geopolitik. Di antaranya, melawan ekstremisme serta menjadi role model dalam mewujudkan suasana kondusif geopolitik. "Juga turut dalam menyuarakan isu-isu perdamaian di dunia."
(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kisah Si Kembar Risyad...
Kisah Si Kembar Risyad dan Rasyid, Lulus Bersama dari ITS Mengejar Mimpi di Dunia Teknologi
Kader Hima Persis Diajak...
Kader Hima Persis Diajak Manfaatkan Aplikasi Resmi Organisasi
Bestie, Ini 10 Ucapan...
Bestie, Ini 10 Ucapan Lebaran Hari Raya Idulfitri 2025 untuk Teman Kuliah
500 Pelajar Dunia akan...
500 Pelajar Dunia akan Hadiri AWMUN XII di Bali
Lulusan Sastra Indonesia...
Lulusan Sastra Indonesia Bisa Kerja di Mana Saja? Bukan Cuma Jadi Sastrawan
MNC University Kerja...
MNC University Kerja Sama dengan LSP SDM TIK untuk Tingkatkan Kompetensi Dosen dan Mahasiswa
Pengembangan Soft Skills...
Pengembangan Soft Skills Mahasiswa, Kunci Meningkatkan Daya Saing di Dunia Kerja
Hima Persis Diharapkan...
Hima Persis Diharapkan Beri Karya Monumental untuk Kemajuan Agama dan Bangsa
HIMA LETS MNC University...
HIMA LETS MNC University Tebar Kebaikan di Bulan Ramadan dengan Aksi Berbagi Takjil
Rekomendasi
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu Eps 210-211: Pencarian Bukti untuk Vernie Jatuhkan Biru
Heboh! Jessica Wongso...
Heboh! Jessica Wongso Balik Main X, Langsung Mention Elon Musk
Terungkap Rencana Rahasia...
Terungkap Rencana Rahasia Perisai Rudal Canggih AS, Namanya Golden Dome
JATMA Aswaja Bangun...
JATMA Aswaja Bangun Bangsa dan Kokohkan Nasionalisme Melalui Tarekat
Biodata dan Agama Oleksandr...
Biodata dan Agama Oleksandr Gvozdyk, Petinju Ukraina Penantang Anthony Hollaway yang Menggemparkan
7 Negara yang Siap Menampung...
7 Negara yang Siap Menampung Warga Gaza, Nomor 1 Paling Banyak
Berita Terkini
5 Contoh Ucapan Paskah...
5 Contoh Ucapan Paskah 2025 untuk Teman Sekolah, Sederhana, Penuh Makna, dan Doa
2 jam yang lalu
5 Ucapan Wafat Yesus...
5 Ucapan Wafat Yesus Kristus 2025 untuk Guru di Sekolah dengan Sentuhan Spiritual dan Doa
2 jam yang lalu
Antri atau Antre, Mana...
Antri atau Antre, Mana Penulisan yang Benar?
11 jam yang lalu
NTT Ditarget Jadi Lokasi...
NTT Ditarget Jadi Lokasi Pertama Peresmian Sekolah Unggulan Garuda
12 jam yang lalu
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
20 jam yang lalu
Ini 49 PTN Satker yang...
Ini 49 PTN Satker yang Akan Menerima Tukin Dosen, Cek Kampusmu
1 hari yang lalu
Infografis
Pesona 9 Istri dan Putri...
Pesona 9 Istri dan Putri Para Pemimpin Timur Tengah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved