10 Website AI Paling Berguna Bagi Mahasiswa, Ngerjain Tugas Makin Gampang!

Jum'at, 15 November 2024 - 08:59 WIB
loading...
A A A
Bagi mahasiswa, penggunaan Summary AI dapat mempercepat proses pemahaman materi, terutama ketika mereka harus mengerjakan tugas yang melibatkan banyak bacaan. Dengan alat ini, mereka dapat menghemat waktu dan fokus pada bagian-bagian yang paling relevan, sambil tetap mempertahankan pemahaman yang utuh dari teks asli.

5. Quillbot


QuillBot adalah salah satu alat berbasis AI yang sangat populer untuk para mahasiswa karena sering mendapatkan tugas yang berkaitan dengan tulisan. Quillbot merupakan aplikasi atau website berbasis AI yang berfungsi untuk menulis ulang, mengedit, dan mengubah kalimat dalam narasi teks. Web AI ini sangat berguna untuk menghindari plagiasi penulisan dan menghemat waktu dalam pengerjaan tugas.

Mahasiswa yang tengah membuat karya tulis ilmiah, skripsi, tesis, laporan penelitian, dan karya tulis lainnya akan sangat terbantu dengan AI Quillbot ini. Dengan memakai AI parafrase yang satu ini, mahasiswa tidak perlu susah-susah memikirkan kata pengganti (sinonim) untuk kalimat penulisannya tanpa mengubah substansi dan isi.

6. GPT Zero


GPT Zero adalah alat AI yang sangat berguna untuk mendeteksi apakah sebuah teks ditulis oleh manusia atau dihasilkan oleh AI, seperti Chat GPT dan sebagainya. Format penerimaan yang beragam seperti teks, PDF, hingga URL memberikan fleksibilitas kepada mahasiswa dalam mendeteksi teksnya apakah menggunakan AI atau tidak.

Website AI ini sangat penting, terutama bagi mahasiswa yang perlu memastikan keaslian dan integritas karya tulis mereka, serta menghindari tuduhan plagiarisme atau penggunaan teknologi secara tidak sah dalam tugas akademis. Alat ini mendukung upaya pendidikan yang lebih transparan dan adil di era digital yang semakin berkembang.

7. DeepL


DeepL AI adalah alat terjemahan yang sangat berguna bagi mahasiswa, terutama dalam menerjemahkan jurnal, makalah internasional, atau dokumen akademik lainnya. Dibandingkan dengan alat terjemahan lainnya, DeepL dikenal memiliki kecanggihan dalam mempertahankan konteks dan makna asli dari teks yang diterjemahkan, berkat teknologi AI-nya yang dirancang untuk lebih memahami nuansa bahasa manusia.

DeepL juga memungkinkan pengguna untuk menerjemahkan teks dalam berbagai format, termasuk dokumen PDF dan Word, yang membuatnya lebih praktis dan efisien dalam mengerjakan tugas atau riset. Dengan alat ini, mahasiswa dapat dengan mudah mengakses informasi dari jurnal internasional atau materi penelitian yang sebelumnya mungkin sulit dipahami karena hambatan bahasa.

8. Gamma AI


AI Gamma adalah aplikasi canggih yang berfungsi sebagai pembuat presentasi dan alat komunikasi visual yang didukung oleh kecerdasan buatan. Platform ini memungkinkan pengguna membuat presentasi, situs web, dan dokumen yang dibuat dalam hitungan detik dengan bantuan kecerdasan buatan.

Desain AI Gamma adalah alat yang sangat berguna bagi mahasiswa, terutama dalam membuat materi presentasi yang menarik tanpa perlu menghabiskan banyak waktu untuk desain dan pemformatan manual. Dengan kecanggihan AI, Gamma memungkinkan pengguna untuk membuat slide presentasi yang profesional hanya dalam hitungan menit, dengan sedikit tambahan dari pembuat.

9. tl;dv.io


tl;dv.io adalah perangkat lunak AI yang sangat berguna untuk meningkatkan produktivitas mahasiswa, terutama dalam konteks pembelajaran atau rapat. Alat ini secara otomatis mencatat percakapan selama sesi kuliah, rapat kelompok dan organisasi, atau seminar, dan kemudian merangkum informasi tersebut menjadi poin-poin penting yang mudah dipahami dan dibaca.

Fitur utama dari tl;dv.io adalah kemampuannya untuk mengidentifikasi poin-poin utama dari percakapan yang sering kali padat dan bertele-tele, sehingga mahasiswa tidak perlu menghabiskan waktu untuk menuliskan atau mengingat detail-detail yang ada. Dengan cara ini, mahasiswa dapat dengan cepat mendapatkan inti dari diskusi atau materi yang disampaikan tanpa perlu mencatat manual, sehingga lebih efisien dalam memanfaatkan waktu.

10. Mendeley


Mendeley adalah aplikasi manajemen referensi AI yang membantu mahasiswa mengelola dan mengorganisir referensi mereka untuk tugas akademik. Alat ini memungkinkan pengguna untuk mengumpulkan dan mengimpor referensi dari berbagai sumber, seperti jurnal, buku, dan artikel ilmiah, ke dalam satu tempat yang terstruktur. Ini memungkinkan pengumpulan, anotasi, dan penataan referensi serta menghasilkan kutipan dan daftar pustaka otomatis.

Selain itu, Mendeley menyediakan kemampuan untuk menghasilkan kutipan dan daftar pustaka secara otomatis dalam berbagai format sitasi seperti APA, MLA, atau Chicago, yang akan menghemat waktu secara signifikan dengan meningkatkan efisiensi dalam menulis makalah akademik atau tesis.

Itulah 10 websites AI yang paling berguna untuk mahasiswa dalam mengerjakan tugas-tugasnya. Meskipun AI bisa menjadi alat bantu yang sangat berguna, tetaplah berfokus pada pengembangan keterampilan kritis dan intelektual, serta gunakan dengan bijak dan jangan terlalu bergantung pada AI. Semoga bermanfaat.

MG/Diaz Virangga Atsila
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Prodi Sains Komunikasi...
Prodi Sains Komunikasi MNC University Gelar Kuliah Praktisi, Mahasiswa Diajak Asah Kreativitas dan Kembangkan Ide Konten di Media Sosial
Institut Pariwisata...
Institut Pariwisata Trisakti Gelar Internship Expo 2025, Jembatani Mahasiswa dan Dunia Industri
Kisah Si Kembar Risyad...
Kisah Si Kembar Risyad dan Rasyid, Lulus Bersama dari ITS Mengejar Mimpi di Dunia Teknologi
Kader Hima Persis Diajak...
Kader Hima Persis Diajak Manfaatkan Aplikasi Resmi Organisasi
Bestie, Ini 10 Ucapan...
Bestie, Ini 10 Ucapan Lebaran Hari Raya Idulfitri 2025 untuk Teman Kuliah
Lulusan Sastra Indonesia...
Lulusan Sastra Indonesia Bisa Kerja di Mana Saja? Bukan Cuma Jadi Sastrawan
MNC University Kerja...
MNC University Kerja Sama dengan LSP SDM TIK untuk Tingkatkan Kompetensi Dosen dan Mahasiswa
Pengembangan Soft Skills...
Pengembangan Soft Skills Mahasiswa, Kunci Meningkatkan Daya Saing di Dunia Kerja
Hima Persis Diharapkan...
Hima Persis Diharapkan Beri Karya Monumental untuk Kemajuan Agama dan Bangsa
Rekomendasi
Laporkan Ahmad Dhani...
Laporkan Ahmad Dhani ke Bareskrim, Rayen Pono Bawa 3 Bukti
Vietnam Hendak Beli...
Vietnam Hendak Beli 24 Jet Tempur F-16 AS, Hubungan dengan Rusia Bisa Tamat dan China Bakal Marah
Cedera, Leo Rolly Mundur...
Cedera, Leo Rolly Mundur dari Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
Prudential Dukung Keberlanjutan...
Prudential Dukung Keberlanjutan Lingkungan di Kepulauan Seribu
Petani Huma di Sukabumi...
Petani Huma di Sukabumi Tewas Tertembak Peluru Nyasar Pemburu Babi Hutan
Diselimuti Jutaan Telur...
Diselimuti Jutaan Telur Raksasa, Gunung Berapi Bawah Laut Purba Ditemukan
Berita Terkini
BINUS University Luncurkan...
BINUS University Luncurkan Program Pendidikan Profesi Arsitek, Cek Keunggulannya
6 jam yang lalu
KIP Kuliah Daerah Resmi...
KIP Kuliah Daerah Resmi Diluncurkan di Maluku Utara
7 jam yang lalu
Setuju dengan Penjurusan...
Setuju dengan Penjurusan di SMA, Rektor Untar Dorong Kajian Mendalam
7 jam yang lalu
5 Contoh Ucapan Galungan...
5 Contoh Ucapan Galungan dan Kuningan 2025 untuk Teman Sekolah
8 jam yang lalu
Serba-serbi UTBK 2025...
Serba-serbi UTBK 2025 Hari Pertama di UPNVJ, Peserta Datang Subuh
8 jam yang lalu
50 Contoh Soal Pilihan...
50 Contoh Soal Pilihan Ganda OSN IPS SD 2025 Lengkap Beserta Kunci Jawaban
9 jam yang lalu
Infografis
10 Jurusan S2 dengan...
10 Jurusan S2 dengan Gaji Paling Tinggi di Luar Negeri
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved