Siap-siap, Pendaftaran Beasiswa LPDP akan Dibuka Maret 2021

Senin, 31 Agustus 2020 - 00:45 WIB
loading...
Siap-siap, Pendaftaran...
Pendaftaran beasiswa Lembaga Pengelolaan Dana Pendidikan (LPDP) Kementerian Keuangan akan kembali dibuka tahun depan. Foto/ilustrasi
A A A
JAKARTA - Pendaftaran beasiswa Lembaga Pengelolaan Dana Pendidikan (LPDP) Kementerian Keuangan akan kembali dibuka tahun depan. Tahun ini, pendaftaran beasiswa LPDP ditiadakan akibat pandemi COVID-19.

"Tahun depan kami siapkan full force semua area dengan polesan-polesan khusus," kata Direktur Beasiswa LPDP Kementerian Keuangan, Dwi Larso dalam Webinar Menembus Amerika Serikat dengan Beasiswa LPDP, Jumat (28/8/2020). (Baca juga: Kampus Ini Sediakan 3 Skema Beasiswa, Cek Link )

Saat ini, LPDP tengah menyiapkan protokol pendaftaran yang menyesuaikan dengan adaptasi kebiasaan baru. Selain menyiapkan pembukaan pendaftaraan beasiswa LPDP 2021, pihaknya tengah menyiapkan pendaftaran LPDP khusus, terbatas untuk bidang pendidikan dan kesehatan dan pendaftar harus sudah memiliki Letter of Acceptence (LoA) dari perguruan tinggi yang dituju.

Selain bidang tersebut, LPDP juga membuka untuk yang sudah mempunyai LoA dari perguruan tinggi peringkat utama dunia. "LoA peringkat utama dunia kita buka, sayang kalau anak terbaik harus tidak punya kesempatan," ujarnya.

LPDP, kata Dwi, juga akan mendukung program Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Kampus Mengajar. Ini sesuai arahan Dewan Penyantun LPDP. (Baca juga: LIPI Tambah 4 Profesor Riset )

"S2, S3 core kami, tapi kami tidak bisa menutup mata ada kebutuhan di mana kami sedikit banyak mendukung program Kemendikbud dalam area terkait Kampus Mengajar, apalagi di zaman pandemi, area tertentu kami support," terangnnya.

Pendaftaran beasiswa LPDP secara umum ditiadakan tahun ini. Pendaftaran yang biasanya dilakukan pada Maret tak bisa dilanjutkan karena Indonesia sudah dilanda pandemi COVID-19.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kemendikti Bangun Sistem...
Kemendikti Bangun Sistem Mentorship Antarkampus, Dorong Kolaborasi Riset dan Inovasi
LPDP Buka Beasiswa S2...
LPDP Buka Beasiswa S2 Double Degree ke Jepang, Cocok untuk yang Suka IT
Mendikti Saintek Brian...
Mendikti Saintek Brian Yuliarto: Kampus Harus Berdampak Nyata bagi Daerah Sekitar
Luncurkan Logo Baru,...
Luncurkan Logo Baru, MNC University Terus Berinovasi demi Masa Depan Bangsa
FK Unair Hadirkan 2...
FK Unair Hadirkan 2 Ahli dari China Medical University untuk Program Adjunct Professor
Baru, Beasiswa LPDP...
Baru, Beasiswa LPDP 2025 Ada Try Out untuk Tes Seleksi Bakat Skolastik, Cek Infonya!
Kisah Si Kembar Risyad...
Kisah Si Kembar Risyad dan Rasyid, Lulus Bersama dari ITS Mengejar Mimpi di Dunia Teknologi
Pendaftaran Beasiswa...
Pendaftaran Beasiswa BCA 2026 Dibuka, Kuliah Gratis, Uang Saku, Kesempatan Kerja
PIP 2025 Sudah Diumumkan...
PIP 2025 Sudah Diumumkan Cair, Tapi Kok Belum Masuk? Ini 5 Alasan Belum Diterima
Rekomendasi
Waketum PSI: Menghormati...
Waketum PSI: Menghormati Presiden Sebelumnya adalah Tradisi Demokrasi
Ambulans Terjebak Macet...
Ambulans Terjebak Macet Parah di Tanjung Priok, Pasien Diturunkan Menuju RS Koja
Ridwan Kamil Ternyata...
Ridwan Kamil Ternyata Telah Laporkan Lisa Mariana ke Mabes Polri pada 11 April 2025
10 Contoh Ucapan Hari...
10 Contoh Ucapan Hari Paskah untuk Teman Kantor, Penuh Semangat dan Makna Positif
TNI Lahir dari Rahim...
TNI Lahir dari Rahim Rakyat, Jadikan Pilar Persatuan dan Pembangunan Bangsa
Pemerintah Bentuk Satgas...
Pemerintah Bentuk Satgas PHK Hadapi Dampak Perang Tarif
Berita Terkini
PB PGRI Desak Tunjangan...
PB PGRI Desak Tunjangan Profesi Guru Dipertahankan di RUU Sisdiknas
51 menit yang lalu
Nilai Ambang Batas Terbaru...
Nilai Ambang Batas Terbaru Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Cek Standar Kelulusannya
1 jam yang lalu
Kemendikti Bangun Sistem...
Kemendikti Bangun Sistem Mentorship Antarkampus, Dorong Kolaborasi Riset dan Inovasi
2 jam yang lalu
5 Contoh Ucapan Paskah...
5 Contoh Ucapan Paskah 2025 untuk Teman Sekolah, Sederhana, Penuh Makna, dan Doa
5 jam yang lalu
5 Ucapan Wafat Yesus...
5 Ucapan Wafat Yesus Kristus 2025 untuk Guru di Sekolah dengan Sentuhan Spiritual dan Doa
5 jam yang lalu
Antri atau Antre, Mana...
Antri atau Antre, Mana Penulisan yang Benar?
14 jam yang lalu
Infografis
4 Universitas Terbaik...
4 Universitas Terbaik di Singapura Tujuan Beasiswa LPDP 2023
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved