4.250 Mahasiswa Baru IPB University Ikuti Pendidikan Bela Negara

Rabu, 02 September 2020 - 15:21 WIB
loading...
4.250 Mahasiswa Baru...
IPB University. Foto/Dok/SINDOnews
A A A
BOGOR - Sebanyak, 4.250 mahasiswa baru angkatan ke-57 IPB University mengikuti pendidikan bela negara lewat kuliah umum bertemakan 'Bela Negara di Masa Pandemi: Ikut Serta Mengatasi Pandemi Dimulai dari Diri Sendiri dan Lingkungan Sekitar'.

Kuliah umum tersebut digelar secara virtual melalui kanal Youtube Direktorat Kemahasiswaan dan Pengembangan Karir IPB University. (Baca juga: Rektor IPB: Indonesia Harus Siapkan Skenario Pembelajaran Masa Depan )

Dalam kesempatan itu, Wakil Rektor bidang Pendidikan dan Kemahasiswaan IPB University, Drajat Martianto mengatakan bahwa ada 4.250 orang mahasiswa baru IPB University dan mereka adalah calon-calon pemimpin di masa depan.

"Ini adalah kesempatan bagi mahasiswa untuk meningkatkan pengetahuan, meningkatkan kemantapan dan semangat untuk membela negara dengan sebaik-baiknya, dengan cara yang benar dan dengan cara yang bisa memajukan bangsa Indonesia di masa mendatang," katanya.

Menurutnya, tantangan terbesar bagi mahasiswa di Indonesia saat ini cukup banyak. Kemajuan teknologi, mudahnya akses informasi dan mudahnya terkoneksi dengan dunia luar kadang-kadang menjadi bingung. (Baca juga: Beasiswa Teladan Tanoto Foundation Kembali Dibuka untuk 9 PTN )

"Begitu banyak informasi yang didapatkan, tapi tidak seluruhnya benar. Informasi-informasi yang didapat itu dari berbagai aspek, mulai dari aspek kehidupan sosial, kehidupan politik, sampai hal-hal lain termasuk juga hubungan antar jenis yang tentu tidak baik untuk ditiru," katanya.

IPB University dikenal sebagai kampus rakyat, juga dikenal sebagai kampus inovasi. Ada 30.000 mahasiswa multistrata, dari Sekolah Vokasi, Program Sarjana, Program Profesi, Program Magister, dan Program Doktor.

Mereka berasal dari berbagai latar belakang. Berasal dari berbagai daerah dari sekitar 500 kabupaten dan kota di Indonesia dengan keragaman budaya, agama, bahasa, latar belakang sosial ekonomi, dan keragaman lainnya.

"Sepanjang memenuhi syarat akademik, memenuhi syarat-syarat yang ditetapkan IPB, apapun agamanya, apapun suku bangsanya, apapun latar belakang sosial ekonominya, tentu akan diterima di IPB University. Kemudian menyatu di IPB University dan menjadi kekuatan untuk membangun bangsa di masa depan," ujarnya. (Baca juga: September, LPDP Buka Pendaftaran Beasiswa Khusus Pendidikan dan Kesehatan )

Dalam kondisi pandemi COVID-19 ini, mahasiswa juga bisa bisa melakukan bela negara dengan hal-hal kecil, mulai dari mencuci tangan dengan sabun, menggunakan hand sanitizer, dan menggunakan masker.

"Dengan melakukan perlindungan dan membela diri sendiri untuk tidak terkena COVID-19, secara tidak langsung, mahasiswa sudah melindungi lingkungan sekitar, saudara, dan teman, dari kemungkinan terkena COVID-19," ungkapnya.

Sementara itu, Laksdya TNI Amarulla Octavian saat menjadi narasumber mengatakan bahwa kesadaran untuk mematuhi semua kebijakan pemerintah adalah bentuk nyata bela negara termasuk mematuhi protokol kesehatan selama pandemi COVID-19.

"Cara lainnya adalah dengan rela berkorban untuk menyediakan waktu dan tenaga membantu pemerintah dalam menolong sesama warga masyarakat dan aktif mencari solusi baru," pesannya.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
5 PTN yang Sedang Buka...
5 PTN yang Sedang Buka Pendaftaran Jalur Mandiri 2025, Ada Kampus Pilihanmu?
Hati-Hati! Makan Berlebihan...
Hati-Hati! Makan Berlebihan Saat Lebaran Bisa Picu Stroke, Ini Tips dari Ahli Gizi IPB
IPB Masuk 50 Besar Dunia...
IPB Masuk 50 Besar Dunia dalam QS WUR 2025, Peringkat 1 di ASEAN
Bagaimana Cara Meningkatkan...
Bagaimana Cara Meningkatkan Peluang Diterima di SNBT 2025?
Lulus SNBP 2025 di ITS,...
Lulus SNBP 2025 di ITS, IPB, dan ITB? Berikut Biaya Kuliahnya untuk Semua Jurusan
H-3 Penutupan SNBT,...
H-3 Penutupan SNBT, Ini Daya Tampung Prodi Sastra Indonesia di 3 PTN
7 Bidang Ilmu IPB, ITB,...
7 Bidang Ilmu IPB, ITB, UI, Unair, dan UGM Tembus Top 100 Dunia, Daftar di SNBT 2025?
20 PTN dengan Penerimaan...
20 PTN dengan Penerimaan Mahasiswa Terbanyak di SNBP 2025, Tidak ada UI dan UGM!
Rekomendasi
Apa Motif Perang Trump...
Apa Motif Perang Trump Melawan Harvard?
Gitaris Seringai Ricky...
Gitaris Seringai Ricky Siahaan Meninggal Dunia saat Tur di Jepang
Kenapa Canelo Tolak...
Kenapa Canelo Tolak Tawaran Fantastis Rp1,1 Triliun untuk Lawan David Benavidez?
Streaming LaLiga Matchday...
Streaming LaLiga Matchday 32 di VISION+, Saksikan Duel Panas Real Madrid, Barcelona, hingga Atletico Madrid!
Mercedes Benz G-Class...
Mercedes Benz G-Class Edition Lebih Kuat dari Buatan Tahun 1980-an
Video AI Pengeboman...
Video AI Pengeboman Masjid Al Aqsa Beredar Luas, Rakyat Palestina Marah!
Berita Terkini
Cara Tarik Dana PIP...
Cara Tarik Dana PIP di Teller Bank: Syarat, Dokumen, dan Prosedur Lengkap
2 jam yang lalu
Dipantau Ketat, Itera...
Dipantau Ketat, Itera Siapkan 196 Pengawas untuk UTBK SNBT 2025
3 jam yang lalu
Ambulan atau Ambulans,...
Ambulan atau Ambulans, Mana Kata yang Baku Menurut KBBI?
3 jam yang lalu
10 Ucapan Wafat Yesus...
10 Ucapan Wafat Yesus Kristus untuk Teman Sekolah, Singkat Penuh Makna
4 jam yang lalu
Pendidikan Raja Charles...
Pendidikan Raja Charles III: Lulusan Sekolah Elit, Kini Raja Inggris Tertua Sepanjang Sejarah
16 jam yang lalu
Ini Jalur Masuk UGM...
Ini Jalur Masuk UGM untuk Calon Mahasiswa Tidak Mampu, Cek Jadwal Pendaftarannya
19 jam yang lalu
Infografis
9 Negara Asia Lolos...
9 Negara Asia Lolos Piala Dunia U-17 2025, Indonesia Wakil ASEAN
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved