Kejar Usulan Formasi dari Daerah, Kemendikbud akan Intensifkan Sosialisasi

Kamis, 26 November 2020 - 15:57 WIB
loading...
Kejar Usulan Formasi...
Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Kemendikbud Iwan Syahril. Foto/Dok/Humas Kemendikbud
A A A
JAKARTA - Pemerintah menargetkan seleksi 1 juta guru PPPK tahun depan. Namun usulan formasi dari daerah saat ini masih minim. Kemendikbud pun akan mengintensifkan sosialisasi ke daerah.

Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Kemendikbud Iwan Syahril mengatakan, sosialisasi dengan pemerintah daeraha akan terus dilakukan. Bahkan, katanya, dalam beberapa minggu ke depan terutama sebelum tenggat waktu penyampaian formasi guru pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) ke pemerintah pusat. (Baca juga: Kemenpan-RB Rekrut 1 Juta PPPK Guru, Ini Jumlah Usulan Kebutuhan Sudah Masuk )

Sebelumnya diberitakan, Kemenpan dan RB mencatat sampai saat ini usulan kebutuhan dari daerah baru mencapai 174.077 formasi guru PPPK yang telah diusulkan dari 32 provinsi, 370 kabupaten dan 89 kota. "Kita akan memberikan dorongan kepada pemda untuk mengajukan formasi sesuai dengan kebutuhannya," katanya pada Bincang Pendidikan tentang Seleksi Guru PPPK 2021 secara virtual, Kamis (26/11).

Alumnus Columbia University ini menjelaskan, jadwal sosialisasi ini akan dilakukan sampai pertengahan Desember ke sejumlah daerah tujuan. Sosialiasi ini, katanya, juga dilakukan untuk membantu pemerintah daerah dalam menyusun perencanaan kebutuhan dan juga jika mereka membutuhkan jawaban akan hal-hal teknis yang tidak dimengerti.

Iwan menuturkan, seleksi guru PPPK ini sangat dibutuhkan untuk menjawab masalah supply and demand guru. "Sehingga kalau ini bisa terwujudkan target 1 juta formasi tersebut ini akan membantu kedepannya. Perencananan guru kita akan semakin lebih baik dan rapi. Sekolah yang kekurangan guru dan sebagainya hal seperti itu akan bisa kita atasi," ujarnya. (Baca juga: Wah Pendaftar PPPK Guru Bisa Ikut Tiga Kali Seleksi Tahun Depan )

Mantan dekan fakultas ilmu pendidikan Universitas Sampoerna ini menuturkan, seleksi massal guru PPPK yang akan dilakukan tahun depan ini juga untuk membenahi tata kelola guru. Hal ini merupakan sebuah koordinasi besar antara pemerintah pusat dan daerah, katanya, supaya bisa menjawab masalah kekurangan guru dan kualitas guru di seluruh Indonesia bisa meningkat.

"Ini komitmen untuk memperjuangkan guru-guru honorer supaya mendapat hasil yang lebih baik, kesejahteraan yang layak sehingga dapat melayani anak-anak dengan kualitas yang semakin baik pula," terangnya.

Sebelumnya diberitakan, pemerintah akan melakukan seleksi massal guru PPPK tahun depan dengan target rekrutmen mencapai 1 juta guru. Saat ini Kemenpan RB masih membuka pengajuan usulan formasi guru PPPK dari daerah sampai 31 Desember melalui e-formasi.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
10 Ucapan Hari Kartini...
10 Ucapan Hari Kartini untuk Acara Sekolah, Penuh Makna
10 Ucapan Wafat Yesus...
10 Ucapan Wafat Yesus Kristus untuk Teman Sekolah, Singkat Penuh Makna
4 Materi Seleksi Kompetensi...
4 Materi Seleksi Kompetensi PPPK Kemenkumham 2024, Cek Jadwal Lengkapnya di Sini!
Sekolah Terpadu Sedaya...
Sekolah Terpadu Sedaya Bintang Kembangkan Pendidikan Trilingual
PIP 2025 Sudah Diumumkan...
PIP 2025 Sudah Diumumkan Cair, Tapi Kok Belum Masuk? Ini 5 Alasan Belum Diterima
Efisien dan Tepat Sasaran:...
Efisien dan Tepat Sasaran: Mekanisme Tunjangan Langsung ke Rekening, Banjir Pujian Para Guru
Apa Syarat Pengajuan...
Apa Syarat Pengajuan PIP 2025? Cek Dokumen yang Harus Disiapkan
13 Pantun Halalbihalal...
13 Pantun Halalbihalal Hari Raya Idulfitri 1446 H untuk Acara di Sekolah
Dana PIP 2025 Cair Tanggal...
Dana PIP 2025 Cair Tanggal 10 April! Ini Daftar Penerima dan Cara Pencairannya
Rekomendasi
Kasus Dugaan KDRT, Suami...
Kasus Dugaan KDRT, Suami Selebgram Adelia Septa Ditahan
Blokir Anggaran IKN...
Blokir Anggaran IKN Rp10 Triliun Dibuka, Proyek Tol hingga Istana Wapres Lanjut Lagi
Ngaku Bos Perusahaan,...
Ngaku Bos Perusahaan, IRT di Tangsel Sewa 5 Mobil Rental lalu Digadai Ratusan Juta
Harvard dan Lebih dari...
Harvard dan Lebih dari 150 Universitas AS Gugat Pemerintahan Trump
Pertamina Regional Jawa...
Pertamina Regional Jawa Catatkan Produksi Minyak 54,2 MBOPD di 2024
Kunker ke Sumsel, Prabowo...
Kunker ke Sumsel, Prabowo Bakal Luncurkan Gerina hingga Tanam Raya
Berita Terkini
Prodi Sains Komunikasi...
Prodi Sains Komunikasi MNC University Gelar Kuliah Praktisi, Mahasiswa Diajak Asah Kreativitas dan Kembangkan Ide Konten di Media Sosial
3 jam yang lalu
Penjurusan SMA Bakal...
Penjurusan SMA Bakal Hidup Lagi, Prabowo Beri Arahan Khusus ke Mendikdasmen
5 jam yang lalu
UTBK 2025 Diikuti 860.975...
UTBK 2025 Diikuti 860.975 Peserta, Berapa Orang yang Akan Diterima di SNBT?
5 jam yang lalu
Mana Penulisan yang...
Mana Penulisan yang Benar Menurut KBBI, Kasatmata atau Kasat Mata?
5 jam yang lalu
UTBK SNBT 2025 Resmi...
UTBK SNBT 2025 Resmi Dimulai, 860.975 Peserta Berebut Kursi di PTN Favorit
5 jam yang lalu
Pesan Mendikti untuk...
Pesan Mendikti untuk Peserta UTBK 2025: Tunjukkan yang Terbaik, Lawan Rasa Takut
8 jam yang lalu
Infografis
Negara NATO Ini Klaim...
Negara NATO Ini Klaim akan Diinvasi Rusia dalam Beberapa Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved