Program Magang Mahasiswa, Unika Atmajaya-BI Institute Kolaborasi

Senin, 01 Februari 2021 - 15:15 WIB
loading...
Program Magang Mahasiswa,...
(kiri) Kepala BI Institut, Dr Solikin M Juhro dan Rektor Unika Atma Jaya, Dr A. Prasetyantoko menandatangani kerja sama program Kampus Merdeka. Foto/Humas Unika Atmajaya
A A A
JAKARTA - Universitas Katolik Indonesia (UNIKA) Atma Jaya menjalin kerja sama dengan Bank Indonesia Institute (BI Institute) dalam rangka pelaksanaan Program Kampus Merdeka .

Penandatanganan kerja sama ini dilakukan secara daring oleh Rektor Unika Atma Jaya, Dr A. Prasetyantoko, dan Kepala BI Institut, Dr Solikin M. Juhro, Jumat (29/1/).

Rektor Unika Atma Jaya Dr A. Prasetyantoko menyambut baik kerjasama untuk mesukseskan program Kampus Merdeka. Prasetyantoko berharap, mahasiswa dapat memanfaatkan kesempatan baik ini untuk mendapatkan pengalaman bekerja di Bank Sentral, memperkuat knowledge dan skill di bidang kebanksentralan.

“Pelaksanaan Kampus Merdeka di Bank Indonesia merupakan pengalaman sangat berharga bagi para mahasiswa, karena selain mendapatkan pengetahuan dan keterampilan terbaru juga mendapatkan pengalaman nyata di sebuah institusi penting di Indonesia” katanya melalui siaran pers, Sabtu (30/1).

Program Kampus Merdeka Bank Indonesia sendiri merupakan program magang terstruktur, yang mengintegrasikan learning, project, dan working experience. Selama magang (1-2 semester), mahasiswa akan mendapat mentor sesuai bidang eksplorasi yang dipilih selain juga tetap didampingi dosen dari kampus.

Mahasiswa para peserta magang diharapkan mampu mengaplikasikan pengetahuannya dalam suatu proyek maupun riset sesuai dengan bidang kebanksentralan yang telah ditentukan.

Sementara itu, Kepala BI Institut Dr Solikin M. Juhro, menambahkan, program Kampus Merdeka BI merupakan wujud kontribusi BI Institute untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) tanah air.

“Program Kampus Merdeka merupakan bukti nyata kontribusi Bank Indonesia turut membangun bangsa, khususnya dalam hal pengembangan talenta-talenta terbaik” jelas Dr Solikin M. Juhro.

Sejak awal Unika Atma Jaya telah menyiapkan kurikulum untuk memenuhi tantangan Kampus Merdeka dengan menyediakan pilihan program magang bagi mahasiswa yakni dengan proyek riset, social engagement program seperti KKN, dan program pemberdayaan masyarakat.

Upaya melaksanakan kebijakan Kampus Merdeka telah dilakukan Unika Atma Jaya dengan menjalin jejaring dengan lebih dari 80 kerja sama aktif dengan perguruan tinggi luar negeri dan 18 mitra perguruan tinggi dalam negeri yang tergabung dalam Asosiasi Perguruan Tinggi Katolik (APTIK), lembaga nasional dan internasional.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kisah Si Kembar Risyad...
Kisah Si Kembar Risyad dan Rasyid, Lulus Bersama dari ITS Mengejar Mimpi di Dunia Teknologi
Wamen Stella Apresiasi...
Wamen Stella Apresiasi Visi Riset Unika Atma Jaya dalam Perkuat Pendidikan Tinggi Indonesia
Kader Hima Persis Diajak...
Kader Hima Persis Diajak Manfaatkan Aplikasi Resmi Organisasi
Bestie, Ini 10 Ucapan...
Bestie, Ini 10 Ucapan Lebaran Hari Raya Idulfitri 2025 untuk Teman Kuliah
Lulusan Sastra Indonesia...
Lulusan Sastra Indonesia Bisa Kerja di Mana Saja? Bukan Cuma Jadi Sastrawan
MNC University Kerja...
MNC University Kerja Sama dengan LSP SDM TIK untuk Tingkatkan Kompetensi Dosen dan Mahasiswa
Pengembangan Soft Skills...
Pengembangan Soft Skills Mahasiswa, Kunci Meningkatkan Daya Saing di Dunia Kerja
Hima Persis Diharapkan...
Hima Persis Diharapkan Beri Karya Monumental untuk Kemajuan Agama dan Bangsa
Prodi Ekonomi Pembangunan...
Prodi Ekonomi Pembangunan Atma Jaya Susun Kurikulum Relevan dengan Industri
Rekomendasi
Investor Pantau Negosiasi...
Investor Pantau Negosiasi Tarif Impor RI, Simak Prediksi IHSG Pekan Depan
Polresta Malang Segera...
Polresta Malang Segera Panggil Oknum Dokter Diduga Melecehkan Pasien
12 Jenis Puasa Wajib...
12 Jenis Puasa Wajib dan Sunnah dalam Islam
Bau Menyengat Mirip...
Bau Menyengat Mirip Gas Menyebar di Kota Bekasi Masih Misterius, Ulah Siapa?
Kejurnas Piala Ketua...
Kejurnas Piala Ketua Umum FORKI III Digelar Mei 2025
DJ Nathalie Holscher...
DJ Nathalie Holscher Viral Setelah Disawer Ratusan Juta di Sidrap, Siapa Dia?
Berita Terkini
Pendidikan Raja Charles...
Pendidikan Raja Charles III: Lulusan Sekolah Elit, Kini Raja Inggris Tertua Sepanjang Sejarah
40 menit yang lalu
Ini Jalur Masuk UGM...
Ini Jalur Masuk UGM untuk Calon Mahasiswa Tidak Mampu, Cek Jadwal Pendaftarannya
3 jam yang lalu
Ini Alasan PB PGRI Dukung...
Ini Alasan PB PGRI Dukung Kembalinya Jurusan IPA, IPS, dan Bahasa di SMA
4 jam yang lalu
12 Sekolah Ini Terpilih...
12 Sekolah Ini Terpilih Jadi SMA Unggulan Garuda Transformatif, Cek Daftar Lengkapnya
7 jam yang lalu
MNC University dan Asosiasi...
MNC University dan Asosiasi Profesi Fotografi Indonesia Jalin Kerja Sama Perkuat Industri Kreatif
8 jam yang lalu
4 Materi Seleksi Kompetensi...
4 Materi Seleksi Kompetensi PPPK Kemenkumham 2024, Cek Jadwal Lengkapnya di Sini!
9 jam yang lalu
Infografis
Program Pensiun Tambahan...
Program Pensiun Tambahan Disiapkan, Gaji Pekerja akan Dipotong Lagi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved