Tips Sukses SNMPTN, Pilih Program Studi Sesuai Minat

Rabu, 10 Februari 2021 - 09:06 WIB
loading...
Tips Sukses SNMPTN,...
Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Unpad Prof Arief Sjamsulaksan Kartasasmita dan Direktur Pendidikan dan Internasionalisasi Unpad Mohamad Fahmi, dalam talkshow bertema Sosialisasi SNMPTN Unpad 2021. Foto/Unpad
A A A
JAKARTA - Pendaftar Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2021 perlu cermat ketika memilih program studi . Peserta sebaiknya memilih program studi sesuai minat sekaligus memperhatikan keterampilan apa yang dibutuhkan di masa depan.

“Jadi yang perlu dilihat adalah yang disebut dengan future skills dan future jobs,” ujar Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Universitas Padjadjaran Prof. dr. Arief Sjamsulaksan Kartasasmita, PhD seperti dikutip dari laman resmi Universitas Padjajaran (Unpad) di unpad.ac.id, Selasa (9/2/2021).



Dengan demikian, peserta sebaiknya tidak terlalu terpaku pada angka keketatan atau tingginya peminat saat ini. Menurut Prof. Arief, peserta perlu memikirkan kebutuhan atau pekerjaan yang sekiranya diperlukan dalam beberapa tahun mendatang ketika sudah lulus kuliah dan terjun ke dunia nyata.

Lebih lanjut Prof. Arief mengatakan, SNMPTN merupakan buah dari kerja keras peserta dalam tiga tahun di SMA. Untuk itu, sebaiknya kesempatan baik ini tidak disia-siakan. “Pilihlah yang sesuai dengan passion, yang kedua pilihlah perguruan tinggi yang baik,” pesannya.

Hal senada juga disampaikan Direktur Pendidikan dan Internasionalisasi Unpad Mohamad Fahmi, PhD. Menurutnya, peserta perlu cermat melihat perkembangan. Ada beberapa program studi yang beberapa tahun lalu tidak tinggi peminat, tetapi akhir-akhir ini meningkat karena kebutuhan ilmunya di masa mendatang.

Baca juga: Pendaftaran KIP Kuliah Dibuka, Apa Saja Syaratnya?


“Jangan tertipu dengan peminat di tahun lalu, karena perubahan dinamikanya cukup cepat,” pesan Fahmi.

Memilih prodi sesuai minat pun dibutuhkan agar mahasiswa dapat menjalani kuliah dengan nyaman dan memiliki hasil yang baik. Jika tidak, mahasiswa biasanya tidak optimal dalam menjalani kuliah bahkan berdampak saat terjun ke dunia kerja. “Saya pikir pemilihan program studi sangat penting yang sesuai dengan minat,” ujar Fahmi.

Fahmi pun berpesan bagi peserta yang ingin kuliah di Unpad, diharapkan dapat mempersiapkan dengan baik, seperti memperhatikan proses pendaftaran, cermat memilih prodi, dan tidak lupa berdoa. Dia menuturkan, untuk masuk ke sebuah perguruan tinggi yang baik memang membutuhkan kerja keras dan komitmen.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jalur SMMPTN Barat 2025...
Jalur SMMPTN Barat 2025 Dibuka 4 Mei, Ini Persyaratan dan Jadwal Selengkapnya
Kapan Pendaftaran Seleksi...
Kapan Pendaftaran Seleksi Mandiri Universitas Brawijaya 2025 Dibuka? Camaba Siap-siap Ya
Kapan UM PTKIN 2025...
Kapan UM PTKIN 2025 Dibuka? Ini Persyaratan, Alur, dan Biaya Pendaftarannya
Jadwal dan Cara Daftar...
Jadwal dan Cara Daftar Jalur Mandiri UGM 2025, Simak di Sini!
Perbandingan Jumlah...
Perbandingan Jumlah Peserta yang Lulus SNBP 5 Tahun Terakhir, Terus Meningkat?
Jadwal Pendaftaran SIMAK...
Jadwal Pendaftaran SIMAK UI 2025, Camaba Siap-siap Ya
Rincian UKT dan Uang...
Rincian UKT dan Uang Sumbangan Jalur Mandiri Unpad 2025, Pendaftaran Sudah Dibuka!
Kapan Pengumuman SNBP...
Kapan Pengumuman SNBP 2025? Catat Tanggal, Jam, dan 41 Link di Sini
Jadwal dan Persyaratan...
Jadwal dan Persyaratan Pendaftaran Jalur Ketua OSIS 2025 di IPB University
Rekomendasi
Hasil Piala Sudirman...
Hasil Piala Sudirman 2025: Ester Nurumi Menang, Indonesia Ungguli Inggris 4-0
Jual Beli Properti di...
Jual Beli Properti di Jakarta, Wajib Pahami Aturan BPHTB Ini
Soccer Challenge Tangerang...
Soccer Challenge Tangerang 2025, Panggung Impian Pesepak Bola Putri Belia
ASN di Jakarta Tiap...
ASN di Jakarta Tiap Rabu Wajib Naik Transportasi Umum secara Gratis
Pertamina Hulu Energi...
Pertamina Hulu Energi Dorong Kemandirian Ekonomi Perempuan Pesisir
Suzuki Akui Penjualan...
Suzuki Akui Penjualan Mobil Hybrid Kalah dari Listrik
Berita Terkini
Raker PP KAUJE di Madiun,...
Raker PP KAUJE di Madiun, Resmikan Beasiswa Kakak Asuh dan Gagas Kampus UNEJ
7 jam yang lalu
BINUS University Komitmen...
BINUS University Komitmen Cetak Sineas Muda Unggul
12 jam yang lalu
Kisah Dewi Agustiningsih,...
Kisah Dewi Agustiningsih, Anak Sopir Lulusan SMP Jadi Doktor Termuda UGM dan Jabat Dosen ITB
13 jam yang lalu
5 PTN Terima Lulusan...
5 PTN Terima Lulusan dengan Ijazah Hingga 10 Tahun Terakhir, Ada Pilihanmu?
13 jam yang lalu
Pendaftaran OSN 2025...
Pendaftaran OSN 2025 Diperpanjang hingga 2 Mei, Cek Infonya di Sini
14 jam yang lalu
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
1 hari yang lalu
Infografis
Pilih Tangkap Putin...
Pilih Tangkap Putin daripada Netanyahu, Uni Eropa Dinilai Munafik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved