Jenuh PJJ, Puluhan Siswa SMKN 12 Surabaya Latihan Olah Tubuh di Lapangan

Minggu, 21 Februari 2021 - 23:34 WIB
loading...
Jenuh PJJ, Puluhan Siswa SMKN 12 Surabaya Latihan Olah Tubuh di Lapangan
Sejumlah pelajar dari SMKN 12 berlatih olah tubuh di depan Sanggar Tari Mulyo Joyo Enterprise, di kawasan Medokan Ayu Surabaya, Jatim, Jumat (19/2). Foto/SINDONews/Ali Masduki
A A A
SURABAYA - Puluhan penari muda dari SMKN 12 Surabaya melakukan latihan olah tubuh di bawah paparan sinar Matahari pagi. Sejak pagi mereka terlihat berjejer di jalan gang kampung di depan Sanggar Tari Mulyo Joyo Enterprise, di kawasan Medokan Ayu Surabaya.

Salah satu peserta, Nadia, mengatakan, latihan olah tubuh di tempat terbuka tersebut bertujuan untuk menjaga kebugaran jasmani selama pademi Covid-19. Kegiatan ini sekaligus untuk mengobati kejenuhan setelah hampir satu tahun belajar secara daring.



"Belajar daring di rumah itu jenuh, jadi kali ini kita belajar di luar rumah pagi hari agar tidak jenuh dan tetap sehat," katanya.

Latihan olah tubuh yang diawali dengan lari memutari perkampungan dan dilanjutkan peragaaan berbagai gerakan dasar tari ini dibimbing langsung oleh Sri Mulyani, pendiri Sanggar Tari Mulyo Joyo Enterprise.

Sri mengatakan, kegiatan ini merupakan rangkaian Prakerin SMKN 12 Surabaya bersama Sanggar Mulyo Joyo Enterprise. Latihan olah tubuh digelar rutin setiap Jumat dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Peserta latihan diwajibkan mengenakan face shield atau masker. Bahkan mereka juga diminta membawa surat negatif rapied tes.



"Kami ingin tetap menjaga kesehatan selama musim pandemi ini. Dengan latihan olah tubuh di bawah sinar matahari ini, semoga energi tubuh kita tetap terjaga," tuturnya.
(mpw)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1516 seconds (0.1#10.140)