Tim Geomech UGM Juara Kompetisi Geothermal Development Plan 2021

Rabu, 03 Maret 2021 - 13:13 WIB
loading...
A A A


Dalam pembuatan konsep perencanaan proyek ini menurut Vincentius, timnya memerlukan waktu setidaknya satu bulan. Meski tidak ada biaya yang dikeluarkan namun tantangan yang diperlukan adalah menyiapkan data dan desain proyek yang lebih baik.

“Tantangan selama persiapan lomba adalah terbatasnya data yang diberikan panitia, jadi kami harus membuat banyak asumsi, tentu tetap dengan dasar yang kuat. Selain itu, kondisi pandemi membuat kami tidak bisa bertatap muka langsung,” terangnya.

Beruntung, saat mengikuti kompetisi ini, konsep project report mereka lolos dalam seleksi esai tahap pertama. Sebanyak delapan tim yang masuk tahap babak final untuk mempresentasikan konsep desain perencanaan proyek geothermal secara daring.

“Kami tidak menyangka bisa mengalahkan tim tuan rumah dari ITB yang notabene diunggulkan, apalagi memiliki program studi Teknik Perminyakan. Terlebih lagi, anggota tim lain tergolong lebih senior dengan didominasi angkatan 2018 dan 2017,” ungkapnya.
(mpw)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3453 seconds (0.1#10.140)