23.360 Peserta SBMPTN akan UTBK di UNJ, Cek Jadwal

Jum'at, 09 April 2021 - 15:18 WIB
loading...
23.360 Peserta SBMPTN akan UTBK di UNJ, Cek Jadwal
Universitas Negeri Jakarta (UNJ). Foto/DOk/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Pusat Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri ( SBMPTN ) tersebar di 74 lokasi di seluruh Indonesia. Salah satunya Universitas Negeri Jakarta (UNJ). Pada tahun 2021 ini, jumlah peserta UTBK UNJ sebanyak 23.360 peserta.

Wakil Rektor 1 Bidang Akademik UNJ, Prof. Dr. Suyono mengatakan, pelaksanaan UTBK UNJ dilakukan sesuai aturan dari panitia pusat LTMPT dan keputusan peserta UTBK UNJ harus membawa hasil swab antigen adalah keputusan rapat bersama antara Satpol PP, BPBD, Dinas Kesehatan, dan Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta.



“Dimana pada hari Kamis, tanggal 8 April 2021, UNJ diundang dalam rapat tersebut untuk berkoordinasi mengenai protokol kesehatan yang wajib dilakukan dalam pelaksanaan UTBK UNJ,” katanya melalui siaran pers, Jumat (9/4).

Sementara Rektor UNJProf. Dr. Komarudin berharap agar pelaksanaan UTBK UNJ dapat terlaksana dengan baik dan semua pihak dapat memahami serta mematuhi protokol kesehatan demi kepentingan bersama.

“Saat ini Indonesia khususnya Jakarta masih dihadapkan pada pandemi Covid-19, namun kita juga harus tetap menjalankan berbagai agenda aktivitas di sektor pendidikan, salah satunya UTBK,” ujarnya.



Untuk itu, dia berharap, agar semua dapat berjalan dengan baik maka semua pihak harus dapat sadar, memahami dan mematuhi protokol kesehatan demi kepentingan bersama agar UTBK UNJ dapat berjalan sesuai dengan harapan.

Pelaksanaan UTBK UNJ dilaksanakan dalam 2 gelombang yaitu:

1. Gelombang I pada tanggal 12 – 18 April 2021
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1601 seconds (0.1#10.140)