2.426 Mahasiswa Baru Diterima Lewat Jalur USMI IPB University

Senin, 03 Mei 2021 - 12:36 WIB
loading...
2.426 Mahasiswa Baru...
IPB University. Foto/Dok/SINDOnews
A A A
JAKARTA - IPB University menerima 2.426 calon mahasiswa baru program diploma tiga (D3) Sekolah Vokasi melalui jalur Undangan Seleksi Masuk IPB (USMI) tahun akademik 2021/2022.

Wakil Rektor bidang Pendidikan dan Kemahasiswaan IPB University, Dr Drajat Martianto menyebut, jumlah pendaftar jalur USMI tahun 2021 ke IPB University sebanyak 7.764 peserta dari seluruh Indonesia. Dari jumlah tersebut, ada sebanyak 2.426 yang diterima sebagai calon mahasiswa baru (Camaba).



Camaba yang dinyatakan diterima di IPB University melalui jalur USMI ini diharuskan melakukan registrasi secara online dan pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) mulai tanggal 3 sampai 10 Mei 2021.

Segala dokumen yang dibutuhkan untuk registrasi, sudah tertera dalam surat pengumuman rektor yang dapat diunduh di laman registrasi.admisi.ipb.ac.id. Camaba juga diharapkan untuk bisa mengunjungi laman tersebut secara berkala untuk mendapatkan pengumuman dan informasi terbaru.

“Bagi yang belum berhasil lolos pada seleksi USMI kali ini, masih ada kesempatan untuk bisa diterima di Sekolah Vokasi IPB University. Masih ada jalur reguler dengan seleksi melalui tes tertulis. Selain itu, ada juga jalur Kerja sama di antaranya melalui Beasiswa Utusan Daerah (BUD),” katanya melalui siaran pers, Senin (3/5).



Seleksi melalui tes tertulis ini bernama Ujian Tulis Mandiri Berbasis Komputer (UTM-BK) yang akan dilaksanakan pada 11 Juli 2021 mendatang. Pendaftaran UTM-BK telah dibuka sejak 13 April lalu secara online di https://pendaftaran.admisi.ipb.ac.id dan akan ditutup pada 6 Juli 2021.

Sekolah Vokasi IPB University sendiri memiliki 17 program studi. Di antaranya program studi komunikasi, ekowisata, manajemen informatika, teknik komputer, supervisor jaminan mutu pangan, manajemen industri jasa makanan dan gizi, teknologi industri benih, teknologi produksi dan manajemen perikanan budidaya.

Selain itu juga ada prodi teknologi dan manajemen ternak, manajemen agribisnis, manajemen industri, analisis kimia, teknik dan manajemen lingkungan, akuntansi, paramedik veteriner, teknologi produksi dan manajemen perkebunan, teknologi produksi dan pengembangan masyarakat pertanian.

“Untuk program studi komunikasi, ekowisata, teknologi industri benih, teknologi produksi dan manajemen perikanan budidaya, teknologi dan manajemen ternak dan manajemen agribisnis juga tersedia di di Kampus Sukabumi, yang disediakan khusus bagi warga Jawa Barat,” tandasnya.

Proses perkuliahan di Sekolah Vokasi akan dimulai pada 16 Agustus 2021.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Hati-Hati! Makan Berlebihan...
Hati-Hati! Makan Berlebihan Saat Lebaran Bisa Picu Stroke, Ini Tips dari Ahli Gizi IPB
Kapan Pendaftaran Seleksi...
Kapan Pendaftaran Seleksi Mandiri Universitas Brawijaya 2025 Dibuka? Camaba Siap-siap Ya
Kapan UM PTKIN 2025...
Kapan UM PTKIN 2025 Dibuka? Ini Persyaratan, Alur, dan Biaya Pendaftarannya
IPB Masuk 50 Besar Dunia...
IPB Masuk 50 Besar Dunia dalam QS WUR 2025, Peringkat 1 di ASEAN
Lulus SNBP 2025 di ITS,...
Lulus SNBP 2025 di ITS, IPB, dan ITB? Berikut Biaya Kuliahnya untuk Semua Jurusan
7 Bidang Ilmu IPB, ITB,...
7 Bidang Ilmu IPB, ITB, UI, Unair, dan UGM Tembus Top 100 Dunia, Daftar di SNBT 2025?
Jadwal dan Cara Daftar...
Jadwal dan Cara Daftar Jalur Mandiri UGM 2025, Simak di Sini!
20 PTN dengan Penerimaan...
20 PTN dengan Penerimaan Mahasiswa Terbanyak di SNBP 2025, Tidak ada UI dan UGM!
Link Cek Pengumuman...
Link Cek Pengumuman SNBP 2025 UI, UGM, ITB, dan IPB University
Rekomendasi
ZEEKR 7GT Mobil Listrik...
ZEEKR 7GT Mobil Listrik Premium China yang Bisa Melesat 825 Km Sekali Cas
Waketum PSI: Menghormati...
Waketum PSI: Menghormati Presiden Sebelumnya adalah Tradisi Demokrasi
Lindungi Aset Bisnis,...
Lindungi Aset Bisnis, Nawakara Tawarkan Sistem ISS Berbasis Risiko
Senin, KSOP Batasi Aktivitas...
Senin, KSOP Batasi Aktivitas Bongkar Muat Barang di Pelabuhan Tanjung Priok
Imbas Macet Parah di...
Imbas Macet Parah di Tanjung Priok, Pelindo Berikan Kompensasi pada Sopir dan Pemilik Kargo
Jaga Pertumbuhan Ekonomi...
Jaga Pertumbuhan Ekonomi Biru, Kadin-KKP Mitigasi Dampak Tarif Trump
Berita Terkini
PB PGRI Desak Tunjangan...
PB PGRI Desak Tunjangan Profesi Guru Dipertahankan di RUU Sisdiknas
5 jam yang lalu
Nilai Ambang Batas Terbaru...
Nilai Ambang Batas Terbaru Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Cek Standar Kelulusannya
6 jam yang lalu
Kemendikti Bangun Sistem...
Kemendikti Bangun Sistem Mentorship Antarkampus, Dorong Kolaborasi Riset dan Inovasi
6 jam yang lalu
5 Contoh Ucapan Paskah...
5 Contoh Ucapan Paskah 2025 untuk Teman Sekolah, Sederhana, Penuh Makna, dan Doa
9 jam yang lalu
5 Ucapan Wafat Yesus...
5 Ucapan Wafat Yesus Kristus 2025 untuk Guru di Sekolah dengan Sentuhan Spiritual dan Doa
10 jam yang lalu
Antri atau Antre, Mana...
Antri atau Antre, Mana Penulisan yang Benar?
19 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Calon Pemimpin...
5 Negara Calon Pemimpin Baru NATO, Salah Satunya Turki
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved