Kemenag akan Luncurkan Webseries dan Podcast Karya Riset 'Wajah Kultural Islam'

Selasa, 25 Mei 2021 - 09:09 WIB
loading...
Kemenag akan Luncurkan...
Puslitbang Kemenag melaunching Pra-produksi Video Serial dan Podcast bertema Islam dalam Bingkai Budaya Lokal. Foto/Puslitbang Kemenag
A A A
JAKARTA - Kementerian Agama (Kemenag) melalui Pusat Litbang Lektur, Khazanah Keagamaan, dan Manajemen Organisasi Badan Litbang dan Diklat akan melaunching Pra-produksi Video Serial dan Podcast Karya Riset Puslitbang Lecture bertema 'Islam dalam Bingkai Budaya Lokal'.

Kepala Pusat Litbang Kemenag RI, Prof. Dr. M Arskal Salim GP, M.Ag mengatakan series ini dibuat untuk menampilkan Indonesia sebagai negara muslim terbesar di dunia dengan wajah Islam yang moderat dan harmoni. Serta untuk menghalau paham radikal yang mudah terjangkau di media sosial.

Baca juga: Wapres Minta UIN Jakarta Kawal Penguatan Moderasi Beragama di Indonesia

"Semua konten video series dan podcast ini adalah hasil karya riset Puslitbang Lecture dalam beberapa tahun terakhir. Melalui video series ini akan ditunjukkan wajah kultural Islam Indonesia yang moderat, terbuka, dan toleran serta menghargai perbedaan; wajah Islam yang mengakar kuat dalam tradisi lokal,” kata Prof. Arsal dalam keterangan pers, Selasa (25/5/2021).

Dia berharap, melalui kekuatan visual bisa memberikan perspektif tentang wajah masa depan Indonesia, dengan ekspresi keislaman mampu mewarnai ruang publik penuh keceriaan: saling memahami dan menghargai; Islam menjadi bagian dari bangsa dalam pelbagai bentuk ekspresi budaya.
Kemenag akan Luncurkan Webseries dan Podcast Karya Riset 'Wajah Kultural Islam'

“Ruang publik menjadi kaya dengan pelbagai ekspresi religi yang menyatu dengan budaya lokal, termasuk seni angklung yang sudah menjadi bagian dari kekayaan kultural kita,” tuturnya.

Baca juga: Lahirkan Banyak Tokoh, Menag: Alumni Harus Warnai Pemikiran Akademik UIN Jakarta

Melalui kekuatan cerita dalam video series itu, penonton akan diajak bertamasya: melihat bagaimana Islam berinteraksi selama lebih dari seribu tahun dengan penduduk nusantara dan menghasilkan sintesis sosial dan kultural yang khas dan kaya; pun bermakna. Pengambilan gambar webseries/video series ini sendiri akan digelar di Jl Kedondong, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Selasa, (25/5/2021) mulai pukul 07.00 WIB.

Selain video series, Kemenag akan mengajak masyarakat untuk menikmati obrolan santai dan bermakna lewat podcast. Lewat podcast itu, para peneliti akan menceritakan pengalaman asyiknya selama menekuni dan meneliti living Islam in local contexts, cerita-cerita penuh emosional, dan human-interest; menggambarkan realitas keislaman yang menyatu dengan kenyataan budaya lokal.

Cerita podcast yang dipandu Dini Fitria, seorang penulis/novelis, jurnalis, dan mantan presenter program Jazirah Islam Trans7 itu dipastikan seru, asyik, dan keren. Perekaman podcast sendiri akan digelar Kamis, 27 Mei 2021, mulai pukul 10.00 WIB di Move On Multimedia Studio, Cipondoh, Tangerang.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Guru Besar UIN Jakarta...
Guru Besar UIN Jakarta Sebut Model Pendidikan Kemenag Membentuk Karakter Anak Didik Tidak Ringkih
Anggaran TPG Madrasah...
Anggaran TPG Madrasah Rp2 Triliun Cair sebelum Lebaran, Ini yang Harus Dilakukan Guru
Mengenal Kurikulum Cinta...
Mengenal Kurikulum Cinta yang Diinisiasi Kemenag, Ada Mapel Baru?
Wamenag Kunjungi Menteri...
Wamenag Kunjungi Menteri Hukum, Bahas Pemekaran Ditjen Pendidikan Islam
Luncurkan Magis sebagai...
Luncurkan Magis sebagai Pengawasan Madrasah, Kemenag Hemat Miliaran Rupiah
Profil dan Riwayat Pendidikan...
Profil dan Riwayat Pendidikan Sekjen Kemenag Kamaruddin Amin, Raih Gelar Doktor di Jerman
Kloter Pertama Jemaah...
Kloter Pertama Jemaah Haji Berangkat ke Tanah Suci, BPKH Komitmen Tingkatkan Pelayanan
Halaqoh Nasional III...
Halaqoh Nasional III Pesantren: Menyatukan Visi, Memperkuat Peradaban
Bantu Keluarga Kurang...
Bantu Keluarga Kurang Mampu, Pesantren Denanyar Buka Program Bea Siswa Santri 2025
Rekomendasi
Kapan Iduladha 2025?...
Kapan Iduladha 2025? Cek Jadwalnya di Sini!
Hasil PSG vs Arsenal...
Hasil PSG vs Arsenal Skor 2-1: Les Parisiens Tantang Inter Milan di Final Liga Champions
Tersisa 4 Atlet Indonesia...
Tersisa 4 Atlet Indonesia yang sedang Berjuang dalam 13th World Heyball Masters Grand Final
6 Korban Kecelakaan...
6 Korban Kecelakaan Truk Tronton vs Angkot di Kalijambe Purworejo Berhasil Diidentifikasi
6 Kriteria Paus Baru...
6 Kriteria Paus Baru yang Dipilih dalam Konklaf, Salah Satunya Penyembuh Luka Lama
Kejagung Tetapkan Ketua...
Kejagung Tetapkan Ketua Cyber Army Tersangka Perintangan Kasus Korupsi
Berita Terkini
3 Jalur Seleksi Mandiri...
3 Jalur Seleksi Mandiri IPB University Siap Dibuka 9 Mei 2025
Momen Haru Guru Bimbel...
Momen Haru Guru Bimbel di Depok Raih Hadiah Utama Mobil dari Produsen Keju Ternama
10 Universitas Swasta...
10 Universitas Swasta Terbaik 2025 di Tangerang Versi Edurank
Tanoto dan Gates Foundation...
Tanoto dan Gates Foundation Jalin Kerja Sama Kesehatan, Gizi, dan Pendidikan di Asia
Jadwal Terbaru SPMB...
Jadwal Terbaru SPMB Jatim 2025 SMA & SMK Jalur Domisili, Prestasi, Afirmasi, dan Mutasi
Kapan Dana KJMU 2025...
Kapan Dana KJMU 2025 Cair? Ini Jadwal Resmi dan Syarat Penerimanya
Infografis
Pakistan dan India Diambang...
Pakistan dan India Diambang Perang Habis-habisan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved