Jalur Seleksi Mandiri Banjir Peminat, ITB Loloskan 1.634 Mahasiswa Baru

Selasa, 29 Juni 2021 - 19:43 WIB
loading...
Jalur Seleksi Mandiri...
Institut Teknologi Bandung (ITB). Foto/Dok/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Institut Teknologi Bandung (ITB) menerima 1.634 calon mahasiswa baru program sarjana melalui jalur Seleksi Mandiri ITB (SM-ITB) 2021. Jumlah tersebut adalah 6,4% dari 25.642 peminat ITB melalui SM-ITB.

Pengumuman kelulusan tersebut dapat diakses mulai hari Selasa, 29 Juni 2021, pukul 17.00 WIB, melalui laman https://sm.admission.itb.ac.id .



Berbeda dengan pelaksanaan SNMPTN dan SBMPTN, di mana calon mahasiswa memilih fakultas/sekolah yang ada di ITB, pada pelaksanaan Seleksi Mandiri ITB (SM-ITB), calon mahasiswa langsung memilih program studi yang diminatinya.

Menurut Kepala Biro Komunikasi dan Humas ITB Naomi Haswanto, berdasarkan hasil seleksi, program studi yang paling banyak menerima calon mahasiswa pada pelaksanaan SM-ITB 2021 adalah Informatika, Sekolah Teknik Elektro dan Informatika.

"Fakultas atau sekolah dengan rasio keketatan penerimaan tertinggi adalah Sekolah Bisnis dan Manajemen (SBM), sementara Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD) merupakan sekolah dengan rasio keketatan terendah," jelas dia dalam keterangan resminya.



Calon mahasiswa yang diterima di ITB melalui Seleksi Mandiri ITB (SM-ITB) 2021 berasal dari 33 provinsi di Indonesia. ITB mengharapkan dapat memiliki mahasiswa dari seluruh wilayah Tanah Air sebagai bagian usaha untuk meningkatkan kualitas SDM di seluruh Indonesia. Secara keseluruhan mahasiswa baru ITB jalur Seleksi Mandiri ITB 2021, ada 48% berjenis kelamin wanita.

Jalur Seleksi Mandiri ITB 2021 menjaring sebanyak 323 mahasiswa baru atau 20% dari seluruh mahasiswa baru jalur Seleksi Mandiri ITB 2021, yang memegang Kartu Indonesia Pintar-Kuliah. Hal ini berarti mahasiswa tersebut akan diberikan pembebasan uang kuliah selama menjalankan studi di ITB.

Menurut dia, kegiatan Pendaftaran Ulang Mahasiswa Baru ITB bagi yang dinyatakan lulus Seleksi Mandiri ITB 2021 akan dilaksanakan pada tanggal 19 – 24 Juli 2021 secara daring. Informasi mengenai pelaksanaan dan persyaratan Pendaftaran Ulang Mahasiswa Baru ITB tersebut dapat diperoleh di laman https://admission.itb.ac.id/home/hasil-seleksi .

Seleksi Mandiri ITB tahun 2021 merupakan jalur penerimaan mahasiswa baru sarjana terakhir untuk program sarjana reguler tahun akademik 2021/2022. Dua jalur lainnya yang telah selesai dilaksanakan adalah Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN).

Pada saat ini ITB masih memiliki satu jalur penerimaan mahasiswa baru program sarjana, yaitu program penerimaan kelas internasional.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Biaya Kuliah Kedokteran...
Biaya Kuliah Kedokteran di 5 PTN Pulau Sumatera Jalur Mandiri 2025: Unand, Unsri, USK, USU, dan Unri
Kapan Pendaftaran Seleksi...
Kapan Pendaftaran Seleksi Mandiri Universitas Brawijaya 2025 Dibuka? Camaba Siap-siap Ya
Kapan UM PTKIN 2025...
Kapan UM PTKIN 2025 Dibuka? Ini Persyaratan, Alur, dan Biaya Pendaftarannya
Jalur Mandiri Unair...
Jalur Mandiri Unair untuk Siswa Eligible yang Tidak Lolos SNBP 2025 Dibuka, Ini Syaratnya
11 Prodi ITB Terbaik...
11 Prodi ITB Terbaik di Indonesia Versi QS WUR 2025, Pilihan Teratas untuk SNBT
5 Fakultas/Sekolah ITB...
5 Fakultas/Sekolah ITB dengan Persaingan Tertinggi, Siap Daftar di SNBT 2025?
Jadwal dan Cara Daftar...
Jadwal dan Cara Daftar Jalur Mandiri UGM 2025, Simak di Sini!
Jadwal Pendaftaran SIMAK...
Jadwal Pendaftaran SIMAK UI 2025, Camaba Siap-siap Ya
Jadwal Ujian Mandiri...
Jadwal Ujian Mandiri UGM 2025, Berapa Biaya Pendaftarannya?
Rekomendasi
Kota Kelahiran Cleopatra...
Kota Kelahiran Cleopatra Ditemukan setelah Ribuan Tahun Menghilang
Taiwan Lawan Tekanan...
Taiwan Lawan Tekanan China di PBB, Tegaskan Status sebagai Negara Berdaulat
Sebelum Dibunuh, Jurnalis...
Sebelum Dibunuh, Jurnalis Juwita 2 Kali Diperkosa Oknum TNI AL Jumran
Penampakan Pantai Batukaras...
Penampakan Pantai Batukaras Pangandaran Diserbu Wisatawan saat Libur Lebaran
Arus Balik di Cipali-Palikanci...
Arus Balik di Cipali-Palikanci dan Pantura Cirebon Ramai Lancar
Piala Asia U-17 2025...
Piala Asia U-17 2025 Live di iNews: Thailand vs Uzbekistan dan Arab Saudi Kontra China
Berita Terkini
5 Kosakata Bahasa Indonesia...
5 Kosakata Bahasa Indonesia yang Penulisannya Sering Salah
7 jam yang lalu
Jurusan D3 dan D4 Paling...
Jurusan D3 dan D4 Paling Diminati di SNBT 2024, Politeknik Mana Paling Unggul?
20 jam yang lalu
Jadwal Pencairan KJP...
Jadwal Pencairan KJP Plus Bulan April 2025, Orang Tua Simak Ya
20 jam yang lalu
Ini 7 Sekolah yang Dikecualikan...
Ini 7 Sekolah yang Dikecualikan dari Ketentuan SPMB 2025
1 hari yang lalu
SPMB 2025 Dibuka Mei,...
SPMB 2025 Dibuka Mei, Ini Jadwal Resmi Pengganti PPDB dari Kemendikdasmen
1 hari yang lalu
Biaya Kuliah Kedokteran...
Biaya Kuliah Kedokteran di 5 PTN Pulau Sumatera Jalur Mandiri 2025: Unand, Unsri, USK, USU, dan Unri
1 hari yang lalu
Infografis
3 Alasan Komisi Eropa...
3 Alasan Komisi Eropa Dorong UE Miliki Blok Pertahanan Baru
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved