PTM Terbatas, Nadiem dan Putra Nababan Blusukan Bareng di Sekolah Jaktim

Sabtu, 11 September 2021 - 16:41 WIB
loading...
PTM Terbatas, Nadiem...
Mendikbudristek Nadiem Makarim dan Anggota Komisi X DPR Putra Nababan terjun langsung meninjau sekolah-sekolah di Jakarta Timur yang telah melakukan PTM terbatas, Jumat (11/9). Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi ( Mendikbudristek ) Nadiem Anwar Makarim bersama dengan Anggota Komisi X DPR RI Putra Nababan pada Jumat (10/9), blusukan terjun langsung meninjau sekolah-sekolah di Jakarta Timur yang telah melakukan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas

Sekolah yang pertama dikunjungi Nadiem dan Putra yaitu SD Santo Fransiskus III Kayu Putih di Kecamatan Pulogadung, Jakarta Timur. Putra hadir tepat pukul 08.00 WIB mengenakan baju putih dan Nadiem Hadir pukul 08.30 WIB dengan mengenakan batik.



Sebelum memasuki sekolah, Politisi PDI Perjuangan itu pun menjalani protokol kesehatan yakni pemeriksaan suhu tubuh dengan thermogun oleh petugas dan mencuci tangan dengan sabun.
PTM Terbatas, Nadiem dan Putra Nababan Blusukan Bareng di Sekolah Jaktim

Dalam peninjauan tersebut, Putra yang merupakan Anggota DPR RI Dapil Jakarta Timur mengecek langsung sejauh mana kesiapan penerapan protokol kesehatan yang dilaksanakan dalam PTM di masa pandemi covid-19 ini.

"Sekolah sudah siap secara protokol kesehatan," kata Putra dalam keterangan pers, Sabtu (11/9/2021).



Saat meninjau aktivitas di ruang kelas dimana para siswa telah melaksanakan pembelajaran hybrid learning, Putra melihat anak-anak yang melakukan PTM sangat bersemangat dan bersuka cita dengan metode masuk kelas bergiliran. Satu kelas diisi oleh 11 siswa dan sisanya daring yang ditampilkan melalui projektor ke layar didepan kelas.

Ada tiga sekolah yang dikunjungi oleh Putra dan Nadiem yaitu SD Santo Fransiskus III Kayu Putih di Kecamatan Pulogadung, SMP PGRI 20 Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit dan SMAN 71 Duren Sawit, Kecamatan Duren Sawit.

"Hari ini (kemarin) kunjungan ke tiga-tiganya di Jakarta Timur, SD, SMP, SMA untuk melihat langsung kondisi dari anak-anak," pungkas Putra.

Pada kunjungan tiga sekolah tersebut selain Nadiem dan Putra hadir juga Dirjen Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar dan Menengah (Paud Dikdasmen) Kemendikbudristek Jumeri.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Jadwal Pencairan KJP...
Jadwal Pencairan KJP Plus Bulan April 2025, Orang Tua Simak Ya
5 Ucapan Selamat Nyepi...
5 Ucapan Selamat Nyepi 2025 untuk Teman Sekolah, Momen Mempererat Hubungan dengan Sahabat
Kemendikdasmen Pantau...
Kemendikdasmen Pantau Kesiapan Daerah Menuju SPMB 2025
Apakah Emil Audero Pernah...
Apakah Emil Audero Pernah Sekolah di Indonesia? Ini Informasi Lengkapnya
Jadwal Libur Lebaran...
Jadwal Libur Lebaran 2025 untuk Anak Sekolah, Masuk Kembali 9 April
Ini Dua Model Pembangunan...
Ini Dua Model Pembangunan Sekolah Rakyat
Mendikdasmen Abdul Muti...
Mendikdasmen Abdul Mu'ti Sebut Sekolah Rakyat Butuh 60 Ribu Guru
Besok Hari Pertama Sekolah...
Besok Hari Pertama Sekolah di Bulan Ramadan 2025, Cek Jadwal Selengkapnya
Sekolah Rakyat akan...
Sekolah Rakyat akan Dibuka Tahun Ini, Konsepnya Boarding School
Rekomendasi
Harga Mobil dan Motor...
Harga Mobil dan Motor Bakal Gila-gilaan Akibat Tarif Baru Donald Trump
5 Ruas Tol Trans Sumatera...
5 Ruas Tol Trans Sumatera Digratiskan Selama Arus Balik 2025, Cek Daftarnya
Israel: Perang Bisa...
Israel: Perang Bisa Berhenti Besok jika Hamas Bebaskan Sandera dan Tinggalkan Gaza
Prediksi Daftar 23 Pemain...
Prediksi Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia, Lawan China dan Jepang
Kena Tarif Impor 32%,...
Kena Tarif Impor 32%, Indonesia Terus Berkomunikasi Intensif dan Melobi Amerika Serikat
Pangeran Harry Menyesal...
Pangeran Harry Menyesal Meninggalkan Keluarga Kerajaan demi Meghan Markle
Berita Terkini
5 Kosakata Bahasa Indonesia...
5 Kosakata Bahasa Indonesia yang Penulisannya Sering Salah
8 jam yang lalu
Jurusan D3 dan D4 Paling...
Jurusan D3 dan D4 Paling Diminati di SNBT 2024, Politeknik Mana Paling Unggul?
21 jam yang lalu
Jadwal Pencairan KJP...
Jadwal Pencairan KJP Plus Bulan April 2025, Orang Tua Simak Ya
21 jam yang lalu
Ini 7 Sekolah yang Dikecualikan...
Ini 7 Sekolah yang Dikecualikan dari Ketentuan SPMB 2025
1 hari yang lalu
SPMB 2025 Dibuka Mei,...
SPMB 2025 Dibuka Mei, Ini Jadwal Resmi Pengganti PPDB dari Kemendikdasmen
1 hari yang lalu
Biaya Kuliah Kedokteran...
Biaya Kuliah Kedokteran di 5 PTN Pulau Sumatera Jalur Mandiri 2025: Unand, Unsri, USK, USU, dan Unri
1 hari yang lalu
Infografis
Qatar, UEA, dan Israel...
Qatar, UEA, dan Israel Gelar Latihan Militer Bersama
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved