UTBK Terbaik se-Indonesia, Kado Milad Ke-25 MAN IC Serpong Banten

Selasa, 05 Oktober 2021 - 19:26 WIB
loading...
UTBK Terbaik se-Indonesia, Kado Milad Ke-25 MAN IC Serpong Banten
Menag Yaqut Cholil Qoumas memberikan apresiasi kepada Kepala MAN IC Serpong Abdul Basit saat Tasyakuran Milad ke-25 di Serpong, Selasa (5/10). Foto/DOk/Humas Kemenag
A A A
JAKARTA - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia (IC) Serpong, Banten, hari ini merayakan Milad ke-25. MAN IC Serpong yang berdiri pada 21 September 1996.

"Tahun ini kami mendapat kado istimewa, yaitu menjadi yang terbaik se-Indonesia versi hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer ( UTBK ), baik sekolah maupun madrasah, yang digelar Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) Kemendikbud," terang Kepala MAN IC Serpong Abdul Basit saat memberikan sambutan pada Tasyakuran Milad ke-25 di Serpong, Selasa (5/10/2021).



Menurutnya, Milad ke-25 MAN IC Serpong ini digelar dengan serangkaian acara bertajuk "Virtual Run", sejak 18 September. Rangkaian acara itu diikuti seluruh alumni MAN IC Serpong yang saat ini tersebar di berbagai daerah dan negara, dengan tema "MAN Insan Cendekia untuk Indonesia".

"Tahun ini, MAN IC Serpong juga sudah menjalankan pembelajaran berbasis digital," terang Basit.

"Mohon doa, ada satu siswa MAN IC Serpong yang akan mewakili Indoneaia dalam Olimpiade Astronomi Internasional," sambungnya.



Abdul Basit juga menyampaikan terima kasih kepada Wali Kota Tangsel Benyamin Dafnie yang telah menghibahkan tanah seluas 5,7 Ha. Tanah itu berlokasi di daerah Bumi Serpong Damai (BSD).

Hadir di MAN IC Serpong, Wali Kota Tangsel Benyamin Dafnie menegaskan komitmennya dalam pembangunan di bidang pendidikan. Menurutnya, ada tiga fokus pembangunan Kota Tangsel, yaitu: infrastruktur, pendidikan, dan kesehatan.

"Saya berharap, MAN IC Serpong terus melahirkan putra bangsa yang kreatif, inovatis, seimbang dalam kebutuhan duniawi dan ukhrawi," tuturnya.

"Selamat Milad ke-25 MAN IC Serpong," tandasnya.

Hadir dalam kesempatan ini, Menag Yaqut Cholil Qoumas, Dirjen Pendidikan Islam M Ali Ramdhani, Direktur GTK Madrasah Muhammad Zain, Kakanwil Kemenag Banten Nanang Fathurahman, serta Plt Karo Humas, Data, dan Informasi Thobib Al Asyhar.
(mpw)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2271 seconds (0.1#10.140)