Nizam Beberkan Sejumlah Pertimbangan Utama Siswa Bisa Lolos PTN

Jum'at, 04 Februari 2022 - 14:30 WIB
loading...
Nizam Beberkan Sejumlah...
Plt Dirjen Diktiristek Kemendikbudristek Prof. Nizam. Foto/Dok/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Plt Dirjen Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi ( Diktiristek ) Kemendikbudristek Nizam menyatakan seleksi di perguruan tinggi negeri (PTN) itu selalu didasarkan pada capaian nilai dan prestasi akademik dan bukan pada latar belakang ekonomi.

"Juga bahkan latar belakang ekonomi tidak menjadi pertimbangan," katanya menjawab pertanyaan bagaimana memastikan kampus memilih siswa secara netral dan tidak memihak pada Silaturahmi Merdeka Belajar melalui YouTube Kemendikbud RI, Kamis (3/2/2022).



Guru Besar Universitas Gadjah Mada (UGM) ini menekankan, perguruan tinggi pun tidak melihat calon mahasiswa dari latar belakang ekonomi tinggi daripada siswa dari kalangan ekonomi terbatas.

"Jadi jangan kemudian seolah-olah kalau yang membayar tinggi itu akan punya prioritas untuk diterima lebih di banding yang membayar sedikit," ungkapnya.

Dia menjelaskan pada seleksi SNMPTN, dari satu sekolah tidak mungkin siswa yang peringkatnya terendah diterima dan peringkat tertinggi tidak diterima ketika bersaing di satu program studi yang sama.



"Karena seleksi berdasarkan peringkat, bidang program studi dan tidak hanya rapor tetapi juga berbagai macam prestasi," lanjutnya

Nizam melanjutkan, sedangkan pada seleksi jalur tes tulis atau SBMPTN mahasiswa yang diterima pun berdasarkan dari hasil ujiannya yang didapat peserta. Hasil ujian tersebut juga akan dibagikan kepada peserta.

Sehingga, katanya, tidak mungkin yang mendapat nilai rendah diterima yang mendapat nilai tinggi malah tidak lulus.

"Jadi selama adik-adik sukses di dalam mengukir prestasi di SMA atau sukses mengikuti tes maka akan diterima di perguruan tinggi yang menjadi pilihan adik-adik sekalian," ucapnya.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
20 PTN dengan Penerimaan...
20 PTN dengan Penerimaan Mahasiswa Terbanyak di SNBP 2025, Tidak ada UI dan UGM!
Selamat, 173.028 Siswa...
Selamat, 173.028 Siswa Dinyatakan Diterima di PTN melalui Jalur SNBP 2025
Perbandingan Jumlah...
Perbandingan Jumlah Peserta yang Lulus SNBP 5 Tahun Terakhir, Terus Meningkat?
Pengumuman Kelulusan...
Pengumuman Kelulusan SNBP 2025 Hari Ini Jam 3 Sore, Cek Hasil di Mana?
Gagal SNBP 2025? Unesa...
Gagal SNBP 2025? Unesa Buka Jalur Golden Ticket, Otomatis Diterima
Pengumuman SNBP 2025...
Pengumuman SNBP 2025 Selasa 18 Maret, Cek Link Ini
Pendaftaran SNBT 2025...
Pendaftaran SNBT 2025 Dibuka Hari Ini Pukul 15.00 WIB, Login ke Portal SNPMB
Pejuang PTN Merapat,...
Pejuang PTN Merapat, Ini Daya Tampung Prodi Ilmu Gizi di UB, UI, dan Undip
Pejuang PTN Merapat,...
Pejuang PTN Merapat, Ini Daya Tampung Prodi Ilmu Komunikasi di UI, Unpad, dan Undip
Rekomendasi
H-8 Lebaran, Volume...
H-8 Lebaran, Volume Lalu Lintas di Sejumlah Gerbang Tol Wilayah Trans Jawa Melonjak
3 Remaja di Cilacap...
3 Remaja di Cilacap Jadi Korban Ledakan Petasan, Alami Luka Bakar di Sekujur Tubuh
Arus Mudik Lebaran 1446...
Arus Mudik Lebaran 1446 H di Ruas Tol Jakarta-Cikampek Terpantau Ramai
Baznas, Kemenag, dan...
Baznas, Kemenag, dan LAZ Perkuat Pendidikan melalui Program Beasiswa Zakat Indonesia
10 Petinju Kelas Berat...
10 Petinju Kelas Berat Terhebat dalam Sejarah Tinju Amerika Serikat, George Foreman Masuk Daftar?
Tunjuk Irwan Fecho Jadi...
Tunjuk Irwan Fecho Jadi Bendum Demokrat, AHY: Tugas Berat Gantikan Renville Antonio
Berita Terkini
Pejuang SNBT Merapat,...
Pejuang SNBT Merapat, Ini Daya Tampung Prodi Teknik Pertambangan di Unej dan Unhas
2 jam yang lalu
3 Lokasi Pusat UTBK...
3 Lokasi Pusat UTBK 2025 di Unair, Peserta Ujian Harus Memakai Kemeja Putih
2 jam yang lalu
Riwayat Pendidikan Erick...
Riwayat Pendidikan Erick Thohir, Ketum PSSI dan Menteri BUMN, Alumni Kampus Mana?
7 jam yang lalu
11 Prodi ITB Terbaik...
11 Prodi ITB Terbaik di Indonesia Versi QS WUR 2025, Pilihan Teratas untuk SNBT
8 jam yang lalu
7 Bidang Ilmu IPB, ITB,...
7 Bidang Ilmu IPB, ITB, UI, Unair, dan UGM Tembus Top 100 Dunia, Daftar di SNBT 2025?
10 jam yang lalu
Mau Jadi Mahasiswa Prodi...
Mau Jadi Mahasiswa Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar? Ini Daya Tampung di UNJ, Unnes, dan Unesa
12 jam yang lalu
Infografis
Ukraina Akui Jet tempur...
Ukraina Akui Jet tempur F-16 AS Tak Bisa Tandingi Su-35 Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved