Ini Deretan 5 Artis Lulusan SMA 70 Jakarta, Siapa Idolamu?

Selasa, 15 Februari 2022 - 11:49 WIB
loading...
Ini Deretan 5 Artis...
Bunga Citra Lestari salah satu alumni SMA Negeri 70 Jakarta. Foto/RCTI+
A A A
JAKARTA - SMA Negeri 70 Jakarta dikenal sebagai salah satu sekolah favorit dan berlokasi di Jakarta Selatan. Tidak hanya berbagai prestasi akademik namun juga banyak capaian non akademik yang rajin diperoleh sekolah yang sejak lama menjadi incaran banyak pelajar di Jakarta.

Dengan deretan prestasinya tersebut, SMA Negeri 70 Jakarta pun telah banyak melahirkan para alumni yang telah memberi kontribusi tinggi di berbagai bidang. Dari daftar artis di negeri ini, tercatat ada beberapa artis top Indonesia yang pernah menjadi siswa disini.

Baca: Kenalkan, Ini 6 Tokoh Alumni PKN STAN yang Sukses di Kancah Nasional

Berikut lima artis yang pernah menempuh studi di SMA Negeri 70 Jakarta yang telah dirangkum dari berbagai sumber.

1. Bunga Citra Lestari

Bunga Citra Lestari atau yang kerap disapa BCL ini merupakan artis papan atas Indonesia yang lahir pada 22 Maret 1983. Dia mengawali kariernya di dunia entertainment sebagai model di salah satu majalah dan setelah itu kariernya menanjak di berbagai bidang.

Penyanyi, model dan juga pemain film asal Minangkau ini menghabiskan masa SMPnya di Lhokseumawe, Aceh. Kemudian pelantun lagu 12 Tahun Terindah ini kembali ke Jakarta dan melanjutkan pendidikannya dengan menjadi pelajar di SMA Negeri 70 Jakarta.

2. Jessica Mila

Wanita kelahiran 3 Agustus 1992 ini merupakan model dan aktris keturunan Jawa, Belanda, dan Minahasa. Dia tidak hanya kerap wara wiri di dunia persinetronan namun juga telah banyak judul film yang diperaninya.

Salah satunya Imperfect dimana Jessica Mila berpasangan dengan Reza Rahadian. Pada film inilah, alumni SMA Negeri 70 Jakarta ini meraih penghargaan sebagai Pemeran Utama Wanita Terpuji Festival Film Bandung 2020 lalu.

Baca juga: Artis Lulusan Unpad, Universitas Penghasil Orang-orang Hebat

3. Rachel Amanda

Rachel yang memiliki nama lengkap Rachel Amanda Aurora ini lahir pada 1 Januari 1995 yang memiliki segudang bakat. Tidak hanya moncer di dunia akting, namun Rachel juga berbakat di dunia tarik suara dan juga telah menghasilkan buku kumpulan puisi.

Tercatat, pemeran film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini tersebut adalah alumni SMA Negeri 70 Jakarta. Kemudian Rachel melanjutkan kuliah yang juga di salah satu kampus favorit yakni di Universitas Indonesia jurusan Psikologi.

4. Raditya Dika

Raditya Dika adalah seorang artis multi talenta yang tidak hanya dikenal sebagai komedian, namun pria kelahiran 28 Desember 1984 ini juga berbakat sebagai aktor, penulis, sutradara hingga Youtuber yang telah memiliki banyak subscriber.

Karya pertama yang mengangkat namanya adalah buku berjudul Kambing Jantan: Sebuah Catatan Harian Pelajar Bodoh (2005). Buku ini menceritakan kehidupan alumni SMA Negeri 70 Jakarta ketika masih berkuliah di Adelaide, Australia.

5. Annisa Pohan

Annisa Larasati Pohan, perempuan kelahiran Boston, Amerika Serikat 20 November 1981 ini tidak hanya dikenal sebagai model namun juga berbakat sebagai pembawa acara di sejumlah program televisi nasional dan juga penyiar radio.

Istri dari Agus Harimurti Yudhoyono ini mengawali karier dari ajang pemilihan GADIS Sampul pada 1997. Alumni SMA Negeri 70 Jakarta ini tetap mengutamakan pendidikan dengan melanjutkan kuliah ke Unpad dan meraih gelar Master di Magister Manajemen UI.
(nz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
10 Ucapan Hari Kartini...
10 Ucapan Hari Kartini untuk Acara Sekolah, Penuh Makna
10 Ucapan Wafat Yesus...
10 Ucapan Wafat Yesus Kristus untuk Teman Sekolah, Singkat Penuh Makna
Sekolah Terpadu Sedaya...
Sekolah Terpadu Sedaya Bintang Kembangkan Pendidikan Trilingual
PIP 2025 Sudah Diumumkan...
PIP 2025 Sudah Diumumkan Cair, Tapi Kok Belum Masuk? Ini 5 Alasan Belum Diterima
Apa Syarat Pengajuan...
Apa Syarat Pengajuan PIP 2025? Cek Dokumen yang Harus Disiapkan
13 Pantun Halalbihalal...
13 Pantun Halalbihalal Hari Raya Idulfitri 1446 H untuk Acara di Sekolah
Dana PIP 2025 Cair Tanggal...
Dana PIP 2025 Cair Tanggal 10 April! Ini Daftar Penerima dan Cara Pencairannya
Jadwal Pencairan KJP...
Jadwal Pencairan KJP Plus Bulan April 2025, Orang Tua Simak Ya
5 Ucapan Selamat Nyepi...
5 Ucapan Selamat Nyepi 2025 untuk Teman Sekolah, Momen Mempererat Hubungan dengan Sahabat
Rekomendasi
Paus Fransiskus Wafat...
Paus Fransiskus Wafat usai Sampaikan Pidato Terakhir Serukan Diakhirinya Perang di Gaza
Prof Niam Berharap Semangat...
Prof Ni'am Berharap Semangat Perdamaian yang Disuarakan Paus Fransiskus Terus Dilanjutkan
Billy Mambrasar Tepis...
Billy Mambrasar Tepis Isu Soal Akses Khusus Program MBG
Indonesia dan USTR Intensif...
Indonesia dan USTR Intensif Bahas Negosiasi Tarif dalam 60 Hari ke Depan
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
Anggota DPRD Dilecehkan,...
Anggota DPRD Dilecehkan, Ratusan Kader Gerinda di Banggai Desak Pelaku Persekusi Diadili
Berita Terkini
Sinopsis Buku RA Kartini...
Sinopsis Buku RA Kartini Habis Gelap Terbitlah Terang, Simak Yuk
7 jam yang lalu
Beasiswa Garuda 2025...
Beasiswa Garuda 2025 Diluncurkan, Kuliah S1/D4 Gratis dan Ada Uang Saku Bulanan
9 jam yang lalu
Jalur SMMPTN Barat 2025...
Jalur SMMPTN Barat 2025 Dibuka 4 Mei, Ini Persyaratan dan Jadwal Selengkapnya
10 jam yang lalu
Riwayat Pendidikan Pemimpin...
Riwayat Pendidikan Pemimpin Umat Katolik Paus Fransiskus yang Meninggal Dunia di Usia 88 Tahun
11 jam yang lalu
10 Ucapan Hari Kartini...
10 Ucapan Hari Kartini untuk Acara Sekolah, Penuh Makna
12 jam yang lalu
Pemprov Jakarta dan...
Pemprov Jakarta dan Sumbar Teken LOI Bidang Pendidikan dengan Malaysia
13 jam yang lalu
Infografis
Bahaya! 5 Minuman Ini...
Bahaya! 5 Minuman Ini Bisa Sebabkan Kolesterol Tinggi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved