Atdikbud Canberra Dukung La Trobe University Australia Partisipasi di IIVOSMA Kampus Merdeka

Jum'at, 11 Maret 2022 - 07:31 WIB
loading...
Atdikbud Canberra Dukung...
Atdikbud KBRI Canberra Mukhamad Najib dan Vice-Chancellor La Trobe University John Dewar. Foto/Dok/Kemendikbudristek
A A A
JAKARTA - Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Canberra terus meningkatkan kerja sama perguruan tinggi di Indonesia dan Australia guna mendukung Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Kemendikbudristek . Salah satunya dengan pertukaran dosen dan mahasiswa serta penelitian bersama dan publikasi.

Hal ini disampaikan Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud) KBRI Canberra Mukhamad Najib dalam acara Round Table Discussion di La Trobe University, Australia.

Dalam paparannya tentang Collaboration Opportunities Between Universities in Indonesia and Australia”, Atdikbud Najib menyampaikan dirinya mendukung mahasiswa Indonesia memanfaatkan penuh program-program yang dicanangkan dalam MBKM, salah satunya adalah Indonesia International Vocational Student Mobility Awards (IIVOSMA).

“Tahun lalu, pemerintah memberikan beasiswa kepada hampir seribu mahasiswa jenjang sarjana yang ingin mengambil kuliah satu semester di luar negeri dengan program Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA). Saat ini, pemerintah juga memberikan beasiswa yang sama bagi mahasiswa vokasi dengan program Indonesia International Vocational Student Mobility Awards (IIVOSMA),” katanya melalui siaran pers, Jumat (11/3/2022).

Baca: 3 Tips dari Dosen UB untuk Raih Beasiswa Luar Negeri

Menurut Najib, penekanan IISMA dan IIVOSMA berbeda. Jika IISMA fokus bermitra dengan universitas top dunia, maka IIVOSMA lebih pada universitas yang telah memiliki partner industri.

IIVOSMA, katanya, ditujukan untuk mahasiswa vokasi yang bobot praktiknya lebih banyak, sehingga diharapkan universitas yang akan menjadi partner adalah universitas yang memiliki hubungan erat dengan industri. “Sehingga mahasiswa tidak hanya belajar di kelas, tapi juga memperoleh kesempatan belajar di industri,” imbuhnya.

Oleh karenanya, Najib menilai IIVOSMA memerlukan mitra universitas yang memiliki kedekatan dengan industri. “Itulah sebabnya kami mengundang La Trobe University sebagai salah satu universitas yang memiliki hubungan erat dengan industri untuk mendaftar sebagai partner IIVOSMA,” tambah Najib.

Merespons hal tersebut, Vice-Chancellor La Trobe University, John Dewar, mengungkapkan ketertarikannya untuk bekerja sama dengan universitas di Indonesia. “Kami tertarik untuk berpartisipasi dalam IISMA dan IIVOSMA, karena kami juga memiliki hubungan yang kuat dengan industri,” ucap John.

Diterangkan John, La Trobe University memiliki fondasi yang sangat kuat dalam ilmu kesehatan dan pihaknya juga telah menjalin kerja sama dengan beberapa kampus di Indonesia. “Namun, potensi Indonesia sangat besar. Maka, skala kolaborasi kami dengan universitas di Indonesia perlu ditingkatkan, baik dalam hal riset, pertukaran dosen maupun pertukaran mahasiswa,” jelas John.

Baca juga: Beasiswa LPDP untuk PNS, TNI, dan Polri 2022, Simak Syarat dan Ketentuannya

Ditambahkan Atdikbud Najib, saat ini pemerintah Indonesia tengah mendorong universitas di Indonesia untuk melakukan internasionalisasi, mengimplementasikan kebijakan MBKM, serta gencar melakukan hilirisasi riset dengan mempertemukan penelitian di universitas dan kebutuhan dunia industri melalui platform Kedaireka.

“Dalam konteks internasionalisasi, pemerintah telah memberikan tugas kepada beberapa universitas berstatus Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTN BH) untuk meningkatkan peringkatnya di tingkat dunia. Beberapa strategi yang bisa dilakukan, antara lain dengan meningkatkan reputasi akademik, meningkatkan rasio dosen dan mahasiswa internasional, meningkatkan publikasi dan sitasi di jurnal bereputasi,” tutur Najib.

Internasionalisasi, tambah Najib, dapat dilakukan kampus-kampus di tanah air dengan memperbanyak kerja sama baik dalam bidang pendidikan maupun penelitian dengan kampus-kampus di luar negeri, salah satunya dengan universitas di Australia. “Kerja sama antara universitas di Indonesia dan Australia tentu akan memberikan manfaat bagi kedua belah pihak,” jelas Najib.

Dalam kesempatan tersebut, Najib juga menyampaikan salah satu implementasi dari kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka adalah mendorong mahasiswa Indonesia untuk memiliki pengalaman internasional dengan memfasilitasi mereka kuliah satu semester di luar negeri.
(nz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Apa Itu Kampus Berdampak...
Apa Itu Kampus Berdampak yang Diluncurkan Kemendikti pada Hari Pendidikan Nasional 2025?
Riwayat Pendidikan Matthew...
Riwayat Pendidikan Matthew Baker, Pemain Timnas Indonesia U-17 yang Sempat Tolak Negeri Kanguru
MNC University dan Perkumpulan...
MNC University dan Perkumpulan Politeknik Swasta Jalin Kerja Sama Strategis
Profil Muhammadiyah...
Profil Muhammadiyah Australia College, Sekolah Milik PP Muhammadiyah di Negeri Kanguru
Profil Pendidikan Sherina...
Profil Pendidikan Sherina Munaf, Kuliah Neurosains di Australia
Minimnya Jumlah Mahasiswa...
Minimnya Jumlah Mahasiswa Vokasi Jadi Tantangan Pemerintah
Momen Hangat Airlangga...
Momen Hangat Airlangga Lepas Kepulangan PM Australia Albanese
Airlangga Ungkap Prabowo...
Airlangga Ungkap Prabowo Ingin Perkuat Kerja Sama Pertahanan dengan Australia
Prabowo Sopiri Anthony...
Prabowo Sopiri Anthony Albanese, Gado-gado hingga Ayam Bakar Taliwang Jadi Menu Jamuan Makan Siang
Rekomendasi
Dalil Al Quran dan Hadis...
Dalil Al Quran dan Hadis tentang Ibadah Kurban
Beri Pembekalan di PDIP,...
Beri Pembekalan di PDIP, Mahfud MD Ungkap Praktik Korupsi yang Bisa Menjerat Kepala Daerah
Lamborghini Urus dari...
Lamborghini Urus dari China Ini cuma Rp500 Jutaan: Bukan BYD, Bukan Xiaomi, tapi Omoda!
Tindak Tegas Oknum Kadin...
Tindak Tegas Oknum Kadin Cilegon, Polda Banten Ciptakan Rasa Aman Investor
Saksikan Cahaya Hati...
Saksikan Cahaya Hati Indonesia Siang Ini Gak Rugi Lho, Jadi Orang Baik di iNews
Peduli Kebutuhan Warga...
Peduli Kebutuhan Warga Ambon, Legislator Partai Perindo Hamsudin Serahkan Alat Potong Rumput untuk Pemakaman
Berita Terkini
SPMB DKI Jakarta 2025...
SPMB DKI Jakarta 2025 Resmi Dibuka, Ini Jalur, Kuota, dan Jadwal Lengkapnya
Cara Daftar SPMB DKI...
Cara Daftar SPMB DKI Jakarta 2025, Ini 6 Langkah Mudahnya!
SPMB DKI Jakarta Resmi...
SPMB DKI Jakarta Resmi Dibuka 19 Mei 2025, Catat Jadwal Penerimaan SD, SMP, SMA, dan SMK
Universitas Kristen...
Universitas Kristen Maranatha Buka Prodi Baru Program Sarjana Arsitektur
Wisuda UPH 2025: 1.921...
Wisuda UPH 2025: 1.921 Lulusan Diutus untuk Menjadi Pemimpin Berintegritas dan Berdampak
FSRD IKJ dan KEHATI...
FSRD IKJ dan KEHATI Bangun Laboratorium Pewarna Alam dari Tanaman Lokal Indonesia
Infografis
Aksi Premanisme Makin...
Aksi Premanisme Makin Marak Terjadi di Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved