Registrasi Akun LTMPT untuk UTBK SBMPTN 2022 Terakhir 17 Maret, Simak Cara Daftarnya

Senin, 14 Maret 2022 - 11:50 WIB
loading...
Registrasi Akun LTMPT...
Registrasi akun LTMPT untuk UTBK SBMPTN 2022 akan ditutup 17 Maret. Foto/Ilustrasi/Dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Bagi calon mahasiswa yang akan bersaing di Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri ( UTBK SBMPTN ) 2022 perlu segera melakukan registrasi akun Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi ( LTMPT ). Sebab proses ini akan ditutup pada 17 Maret 2022.

LTMPT menyebutkan syarat wajib calon peserta UTBK SBMPTN 2022 adalah terlebih dulu melakukan registrasi akun LTMPT. Mengutip dari Instagram LTMPT, akun yang dimiliki calon peserta tersebut juga harus sudah disimpan permanen sehingga pada saat UTBK nantinya peserta akan bisa mengikuti ujian.

LTMPT menyebutkan, jika calon peserta mengalami kendala saat proses regisrasi maka segera hubungi helpdesk di halo.ltmpt.ac.id atau call center LTMPT di 0804 1 450 450. "Jangan ditunda lagi, karena permasalahan kamu bisa jadi harus diselesaikan oleh tim teknis LTMPT," tulis LTMPT di akun Instagramnya.

Baca: Perjuangan Mahasiswi UNY, Putri Sopir Bus Malam yang Lulus Cumlaude dan Raih IPK 3,82

Pendaftaran UTBK SBMPTN 2022 sendiri akan dilaksanakan pada 23 Maret hingga 15 April 2022 mendatang. Maka bagi siswa lulusan 2020, 2021 dan 2022 diminta segera melakukan registrasi akun dan simpan permanen sebelum 17 Maret 2022 pukul 15.00 WIB.

Berikut ini cara melakukan registrasi akun LTMPT 2022 dirangkum dari laman resmi LTMPT.

1. Buka situs https://portal.ltmpt.ac.id/, lalu klik Daftar

2. Tekan tombol Daftar pada bagian Siswa.

3. Masukkan NISN (Nomor Induk Siswa Nasional), Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN), dan tanggal lahir kemudian tekan tombol Selanjutnya.

4. Selanjutnya masukkan alamat email yang masih aktif dan password yang diinginkan. Sebaiknya catat kata sandi yang telah dibuat agar tidak terlupa nantinya.

5. Setelah Klik Daftar, kemudian akan muncul notifikasi aktivasi akun.

6. Buka inbox/spam email yang didaftarkan sebelumnya kemudian lakukan Aktivasi Akun.

7. Setelah akun aktif, calon peserta bisa login ke situs Portal LTMPT di https://portal.ltmpt.ac.id.

Baca juga: Bercita-cita Masuk Unair Sejak SD, Harapan Si Kembar Terwujud dengan Golden Ticket

Cara Verifikasi Data Siswa

1. Login ke Portal LTMPT dengan email dan password yang telah didaftarkan sebelumnya

2. Pilih menu Verifikasi Siswa

3. Periksa data dengan seksama. Isi data yang masih kosong. Jika ada kesalahan data, lakukan perubahan melalui sekolah dan tekan tombol Perbarui Data

4. Tekan tombol Selanjutnya ke halaman Uunggah Pasfoto. Gunakan pasfoto terbaru

5. Tekan tombol Selanjutnya dan pindah ke Halaman Penyesuaian Pasfoto. Edit foto hingga bagian wajah terlihat jelas.

6. Tekan tombol Selanjutnya untuk pindah ke halaman konfirmasi data

7. Pastikan lagi kebenaran data. Jika sudah yakin centang pernytaan dan tekan tombol Simpan Permanen.

8. Unduh data dengan klik tombol Unduh Bukti Permanen berwarna merah. Simpan bukti permanen data dan jangan sampai hilang.
(nz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
UTBK 2025 Diikuti 860.975...
UTBK 2025 Diikuti 860.975 Peserta, Berapa Orang yang Akan Diterima di SNBT?
Jalur SMMPTN Barat 2025...
Jalur SMMPTN Barat 2025 Dibuka 4 Mei, Ini Persyaratan dan Jadwal Selengkapnya
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
5 PTN yang Sedang Buka...
5 PTN yang Sedang Buka Pendaftaran Jalur Mandiri 2025, Ada Kampus Pilihanmu?
Kapan Pendaftaran Seleksi...
Kapan Pendaftaran Seleksi Mandiri Universitas Brawijaya 2025 Dibuka? Camaba Siap-siap Ya
Kapan UM PTKIN 2025...
Kapan UM PTKIN 2025 Dibuka? Ini Persyaratan, Alur, dan Biaya Pendaftarannya
Bagaimana Cara Meningkatkan...
Bagaimana Cara Meningkatkan Peluang Diterima di SNBT 2025?
H-3 Penutupan SNBT,...
H-3 Penutupan SNBT, Ini Daya Tampung Prodi Sastra Indonesia di 3 PTN
Jadwal dan Cara Daftar...
Jadwal dan Cara Daftar Jalur Mandiri UGM 2025, Simak di Sini!
Rekomendasi
Gelar Retreat untuk...
Gelar Retreat untuk Pejabat Pemprov Jatim di Pusdik Arhanud, Khofifah: Bangun Sinergi OPD
Diproduksi di Solo,...
Diproduksi di Solo, GSP Siap Pasok Kain American Drill ke Pasar Domestik dan Global
Pemprov DKI Jakarta...
Pemprov DKI Jakarta Diskon Bayar PBB-P2 Tahun 2025, Catat Tanggalnya
Empat Nelayan Terseret...
Empat Nelayan Terseret Ombak Laut Selatan, Dua Ditemukan Tewas
Status Ojol Bakal Diubah...
Status Ojol Bakal Diubah Jadi Pelaku UMKM, Grab Beri Catatan Ini
Penutupan Program Remaja...
Penutupan Program Remaja Bernegara, Surya Paloh: Saya Titipkan Bangsa Ini
Berita Terkini
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
22 menit yang lalu
PIS Buka Beasiswa Crewing...
PIS Buka Beasiswa Crewing Talent Scouting, Lulus Dikontrak Jadi Pelaut di Kapal Pertamina
1 jam yang lalu
Haier Group Perkuat...
Haier Group Perkuat Hubungan Budaya Lewat Peluncuran Beasiswa di Indonesia
3 jam yang lalu
Riwayat Pendidikan Danjen...
Riwayat Pendidikan Danjen Kopassus Mayjen TNI Djon Afriandi, Lulusan Terbaik Akmil 1995
5 jam yang lalu
8 Beasiswa SMA Luar...
8 Beasiswa SMA Luar Negeri Terbaik 2025, Mana Negara Favoritmu?
6 jam yang lalu
Rayakan Hari Kartini,...
Rayakan Hari Kartini, BINUS Shecodes Society dan IAIS Soroti Peran Perempuan di Era AI
9 jam yang lalu
Infografis
5 Cara yang Mudah Dilakukan...
5 Cara yang Mudah Dilakukan untuk Mencegah Darah Tinggi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved