Unair Kembali Lakukan Perkuliahan Tatap Muka

Kamis, 24 Maret 2022 - 13:02 WIB
loading...
Unair Kembali Lakukan...
Direktur Pendidikan Unair Prof Dr Sukardiman saat meninjau PTM. Foto/Tangkap layar laman Unair.
A A A
JAKARTA - Setelah dua tahun melangsungkan kegiatan perkuliahan secara online, Universitas Airlangga ( Unair ) kembali melakukan Perkuliahan Tatap Muka (PTM). Kegiatan PTM sementara itu, diberlakukan untuk mata kuliah Pembelajaran Dasar Bersama (PDB) di Gedung Kuliah Bersama (GKB) Kampus MERR (C) Unair.

Hari pertama Perkuliahan Tatap Muka (PTM) di Unair berlangsung pada Rabu, 23 Maret 2022. Mengenai PTM hari pertama tersebut, Direktur Pendidikan Unair Prof Dr Sukardiman mengatakan, kegiatan PTM telah dipertimbangkan dengan sangat matang.

Selain adanya instruksi dari atasan yang berwenang, lanjutnya, kegiatan PTM di perguruan tinggi negeri yang berpusat di Surabaya ini dilakukan dengan melihat kondisi pandemi yang semakin terkendali.

Baca: Dorong Kemajuan Kebudayaan, Nadiem-Sri Mulyani Luncurkan Sistem Dana Indonesiana

“Kita semua tahu Surabaya sudah masuk pada PPKM level 1 dan mayoritas mahasiswa Unair sudah melakukan vaksin dosis kedua. Artinya, hal-hal semacam ini yang menguatkan upaya kita semua untuk melangsungkan kuliah secara tatap muka,” ujarnya melansir laman resmi Unair, Kamis (24/3/2022).

Guru Besar Fakultas Farmasi itu mengatakan, adanya PTM juga mendukung pembelajaran yang lebih efektif. Pasalnya, dengan PTM, interaksi antara mahasiswa dan dosen bisa lebih optimal.

“Pembelajaran yang dilakukan secara tatap muka juga lebih menyatukan emosional antara dosen dan mahasiswa. Dengan demikian, transfer pengetahuan bisa lebih baik lagi. Hal ini, tentunya akan lebih mudah untuk melahirkan generasi-generasi yang hebat,” paparnya.

Baca juga: Seleksi Fasilitator Program Sekolah Penggerak Dibuka, Seperti Ini Tugasnya

Prof. Sukardiman juga menegaskan, PTM di Unair dilakukan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan. Mahasiswa yang melakukan PTM, sambungnya, diwajibkan sudah vaksin minimal dosis kedua, melakukan pemeriksaan di aplikasi Peduli Lindungi, dan mendapatkan izin dari orang tua.

“Ke depan, kami semua juga tetap melakukan evaluasi dan memperhatikan kondisi pandemi. Jika bisa dikendalikan dengan baik, PTM secara menyeluruh untuk semua mata kuliah akan kami berlakukan pula di Unair. Salam Sehat,” tutupnya.
(nz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
5 PTN Terima Lulusan...
5 PTN Terima Lulusan dengan Ijazah Hingga 10 Tahun Terakhir, Ada Pilihanmu?
UTBK 2025 Diikuti 860.975...
UTBK 2025 Diikuti 860.975 Peserta, Berapa Orang yang Akan Diterima di SNBT?
Jalur SMMPTN Barat 2025...
Jalur SMMPTN Barat 2025 Dibuka 4 Mei, Ini Persyaratan dan Jadwal Selengkapnya
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
FK Unair Hadirkan 2...
FK Unair Hadirkan 2 Ahli dari China Medical University untuk Program Adjunct Professor
5 PTN yang Sedang Buka...
5 PTN yang Sedang Buka Pendaftaran Jalur Mandiri 2025, Ada Kampus Pilihanmu?
9 Jurusan Unair dengan...
9 Jurusan Unair dengan UKT di Bawah Rp10 Juta Jalur Mandiri 2025
FKH Unair Masuk 100...
FKH Unair Masuk 100 Besar Dunia di QS WUR 2025: Satu-Satunya di Indonesia!
Bagaimana Cara Meningkatkan...
Bagaimana Cara Meningkatkan Peluang Diterima di SNBT 2025?
Rekomendasi
Daftar Aplikasi Goblok...
Daftar Aplikasi Goblok di Play Store, Nomor 2 Paling Banyak di Download
Prediksi Liverpool vs...
Prediksi Liverpool vs Tottenham: Lautan Merah Siap Berpesta!
Ilmuwan Temukan Olo...
Ilmuwan Temukan Olo Warna Baru yang Belum Dilihat oleh Manusia
Minggu Mager, Harga...
Minggu Mager, Harga Emas Antam Tetap di Rp1.965.000 per Gram
Armand Maulana Kenang...
Armand Maulana Kenang Kebaikan Bunda Iffet: seperti Pengganti Ibu Saya
Profil Cak Lontong,...
Profil Cak Lontong, Pelawak Cerdas yang Diangkat Jadi Komisaris PT Pembangunan Jaya Ancol
Berita Terkini
BINUS University Komitmen...
BINUS University Komitmen Cetak Sineas Muda Unggul
1 jam yang lalu
Kisah Dewi Agustiningsih,...
Kisah Dewi Agustiningsih, Anak Sopir Lulusan SMP Jadi Doktor Termuda UGM dan Jabat Dosen ITB
2 jam yang lalu
5 PTN Terima Lulusan...
5 PTN Terima Lulusan dengan Ijazah Hingga 10 Tahun Terakhir, Ada Pilihanmu?
2 jam yang lalu
Pendaftaran OSN 2025...
Pendaftaran OSN 2025 Diperpanjang hingga 2 Mei, Cek Infonya di Sini
3 jam yang lalu
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
14 jam yang lalu
PIS Buka Beasiswa Crewing...
PIS Buka Beasiswa Crewing Talent Scouting, Lulus Dikontrak Jadi Pelaut di Kapal Pertamina
14 jam yang lalu
Infografis
Pasukan Korea Utara...
Pasukan Korea Utara Kembali ke Garis Depan Perang Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved