Sebut IPDN Sekolah Kedinasan Terbaik, Ini Harapan DPR ke Depan

Kamis, 24 Maret 2022 - 20:41 WIB
loading...
Sebut IPDN Sekolah Kedinasan...
Rombongan Komisi II DPR saat melakukan kunjungan kerja ke Kampus IPDN Jatinangor, Rabu (23/3/2022). Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Institut Pemerintahan Dalam Negeri ( IPDN ) dinilai sebagai salah satu sekolah kedinasan terbaik di Indonesia. Penilaian tersebut disampaikan Ketua Komisi II DPR , Ahmad Doli Kurnia Tandjung dan tim saat saat melakukan kunjungan kerja ke Kampus IPDN Jatinangor, Sumedang, Rabu (23/3/2022).

"IPDN sebagai salah satu sekolah kedinasan sudah cukup baik dalam melakukan pengelolaan pendidikan sehingga sampai detik ini dapat menjadi salah satu sekolah kedinasan terbaik di Indonesia," kata Ahmad Doli dalam keterangan resminya, Kamis (24/2/2022).



Ahmad Doli mengatakan bahwa kunjungan kerja spesifik ini merupakan tugas dan tanggung jawab Komisi II DPR secara konstitusional, khususnya dalam bidang pengawasan terhadap mitra-mitra komisi.

Menurutnya, kunjungan ke sekolah-sekolah kedinasan di lingkungan mitra Komisi II ini karena pihaknya ingin fokus memantau semua bidang kerja dari mitra Komisi II, terutama sekolah-sekolah kedinasan.

"Terkait sekolah kedinasan ini sangat penting karena ini menyangkut masa depan bangsa dan negara Indonesia. Kalau kita membicarakan masa depan Indonesia, kita harus pula fokus dalam menjamin kualitas pendidikan yang diberikan kepada anak-anak didik di sini (IPDN)," tutur dia.



"Kita harus menjamin kualitas pendidikan yang kita berikan kepada anak-anak didik ini bisa berlangsung dengan baik karena orang yang kita didik inilah yang menjamin kelangsungan perjalanan negara kita," sambung Ahmad Doli.

Terlebih, lanjut Ahmad Doli, IPDN merupakan sekolah kedinasan yang menghasilkan pamong praja di mana nanti tugasnya kembali kepada fungsi pemerintah untuk melayani publik.

"Jadi, IPDN harus betul-betul siap karena output lembaga pendidikan ini akan berinteraksi dengan kepentingan publik atau masyarakat. Jadi, harus kita pastikan bagaimana produknya ini punya kualitas dalam konteks leadership, komunikasi, management, administratif dan lain-lain," papar Ahmad Doli.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
8 Sekolah Kedinasan...
8 Sekolah Kedinasan dengan Akreditasi Unggul, Lulus Jadi PNS dan Prajurit Muda
10 Sekolah Kedinasan...
10 Sekolah Kedinasan Gratis yang Banyak Diburu di 2024, Lulus Jadi PNS
Mitos atau Fakta, Kuliah...
Mitos atau Fakta, Kuliah di PKN STAN Gratis dan Dapat Uang Saku?
Resmi, Daftar PKN STAN...
Resmi, Daftar PKN STAN 2025 Tidak Lagi Pakai Nilai UTBK
Cara Daftar PKN STAN...
Cara Daftar PKN STAN 2025/2026, Sekolah Kedinasan Favorit CPNS
Syarat Fisik Masuk IPDN...
Syarat Fisik Masuk IPDN 2025, Sekolah Kedinasan Lulus Jadi PNS
10 Sekolah Kedinasan...
10 Sekolah Kedinasan Favorit 2024, Paling Banyak Dilamar untuk Jadi PNS
Aviation Discovery Day...
Aviation Discovery Day Kenalkan Dunia Penerbangan ke Generasi Muda
Simak Syarat Pendaftaran...
Simak Syarat Pendaftaran Calon Taruna Poltekim, Lulus Jadi PNS
Rekomendasi
Mobil Polisi di Depok...
Mobil Polisi di Depok Dibakar Massa, Terungkap Otak Pelakunya Ketua Ormas
Karya Seni Kelas Dunia...
Karya Seni Kelas Dunia Hadir di Central Park Jakbar
Jaga Pertumbuhan Ekonomi...
Jaga Pertumbuhan Ekonomi Biru, Kadin-KKP Mitigasi Dampak Tarif Trump
Strategi Investasi Penting...
Strategi Investasi Penting Hadapi Ketidakpastian Ekonomi Global
Aktivis Jakarta Bahas...
Aktivis Jakarta Bahas 100 Hari Kerja Pramono-Doel, Ini Hasilnya
9 Mayjen TNI Tinggalkan...
9 Mayjen TNI Tinggalkan Militer usai Mutasi TNI Januari-Maret 2025, Ini Daftar Namanya
Berita Terkini
PB PGRI Desak Tunjangan...
PB PGRI Desak Tunjangan Profesi Guru Dipertahankan di RUU Sisdiknas
7 jam yang lalu
Nilai Ambang Batas Terbaru...
Nilai Ambang Batas Terbaru Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Cek Standar Kelulusannya
8 jam yang lalu
Kemendikti Bangun Sistem...
Kemendikti Bangun Sistem Mentorship Antarkampus, Dorong Kolaborasi Riset dan Inovasi
8 jam yang lalu
5 Contoh Ucapan Paskah...
5 Contoh Ucapan Paskah 2025 untuk Teman Sekolah, Sederhana, Penuh Makna, dan Doa
11 jam yang lalu
5 Ucapan Wafat Yesus...
5 Ucapan Wafat Yesus Kristus 2025 untuk Guru di Sekolah dengan Sentuhan Spiritual dan Doa
12 jam yang lalu
Antri atau Antre, Mana...
Antri atau Antre, Mana Penulisan yang Benar?
21 jam yang lalu
Infografis
Bukan Indonesia, Trump...
Bukan Indonesia, Trump Minta Pindahkan Warga Gaza ke Negara ini
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved