Aspikom Gelar Diskusi Perkuat Jejaring Prodi Ilmu Komunikasi

Selasa, 26 April 2022 - 05:53 WIB
loading...
Aspikom Gelar Diskusi...
Asosiasi Pendidikan Tinggi Ilmu Komunikasi (Aspikom) Korwil Jabodetabek periode 2019-2022 menyelenggarakan seminar. Foto/Dok/Aspikom
A A A
JAKARTA - Asosiasi Pendidikan Tinggi Ilmu Komunikasi ( Aspikom ) Korwil Jabodetabek periode 2019-2022 menyelenggarakan seminar untuk memperkuat jejaring prodi Ilmu Komunikasi.

Tema yang diangkat terkait “Penguatan Jejaring Program Studi Ilmu Komunikasi dalam Asosiasi Penyelenggara Program Studi Korwil Jabodetabek”.



"Seminar ini dihadiri sebanyak 70 peserta yang berasal dari pengelola dan pengurus Program Studi Ilmu Komunikasi di wilayah Jabodetabek,” ujar Wakil Ketua 3 Aspikom Korwil Jabodetabek Dr. David Rizar Nugroho dalam keterangan pers, Selasa (26/4/2022).

Ketua Aspikom Korwil Jabodetabek Deddy Irwandy, M.Si. mengatakan, acara ini merupakan ajang silaturahmi kepada seluruh peserta yang hadir. Anggota yang memberikan konfirmasi keaktifan sebanyak 87 Prodi Ilmu Komunikasi dengan jenjang diploma, sarjana, magister hingga doktoral, yang ada di wilayah Jabodetabek.

"Kami juga menyampaikan napak tilas kegiatan selama periode 2019-2022. Selain itu, Aspikom Korwil Jabodetabek juga sudah memiliki jurnal international dan resmi dipublikasikan dengan nama ASPIRATION,” ungkap Deddy yang juga dosen Institut Komunikasi dan Bisnis LSPR.



Acara dilanjutkan dengan diskusi yang dipandu oleh Anna Agustina, PhD sebagai Wakil Ketua 5 dengan tema diskusi “Optimalisasi kinerja Aspikom Korwil Jabodetabek serta penguatan pengelolaan dan publikasi jurnal di lingkungan Prodi Ilmu Komunikasi”.

Diskusi berjalan dengan antusias dan interaktif dari peserta yang hadir dengan berbagai isu. Menurut Anna, akreditasi prodi, termasuk pada bidang vokasi, dan juga Pendidikan Jarak Jauh (PJJ)), serta persoalan percepatan Jafung (Jabatan Fungsional) para dosen Komunikasi.

"Nantinya, pengurus Aspikom Korwil Jabodetak akan sampaikan saat nanti kita Audiensi ke LLDIKTI Wilayah 3,” papar Anna Agustina yang saat ini menjadi Dekan di Fakultas Komunikasi Universitas Pancasila.

Kegiatan seminar tersebut dimoderatori oleh Dr. Aan Widodo S.Ikom, M.Ikom, yang juga Dekan Fakultas Komunikasi Universitas Bhayangkara Jaya. Rangkaian acara seminar dan diskusi pada hari ini ditutup dengan buka puasa bersama dan ramah tamah.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2620 seconds (0.1#10.140)