3 Pilihan Beasiswa untuk Lanjut Kuliah Gratis di Hong Kong

Rabu, 25 Mei 2022 - 11:47 WIB
loading...
3 Pilihan Beasiswa untuk...
Beasiswa untuk kuliah di Hong Kong. Foto/Shutterstock.
A A A
JAKARTA - Beasiswa untuk melanjutkan kuliah ke luar negeri semakin banyak ditawarkan bagi mahasiswa internasional untuk berbagai jurusan. Salah satunya beasiswa yang bisa dicoba para pelajar dari Indonesia untuk melanjutkan pendidikan tinggi ke Hong Kong.

Hong Kong yang dikenal akan perkembangan dan percampuran antar kultur timur dan barat telah menjadi salah satu ekonomi terkuat di Asia. Tidak hanya itu, Hong Kong juga muncul sebagai negara tujuan utama dalam sektor edukasi.

Tidak sedikit universitas di Hong Kong yang masuk dalam pemeringkatan perguruan tinggi internasional. Selain itu, untuk mendukung nilai reputasinya di mata dunia banyak universitas di Hong Kong yang memberikan beasiswa kepada mahasiswa dari berbagai negara.

Dikutip dari berbagai sumber, berikut ini tiga beasiswa yang bisa dipilih pelajar dari Indonesia yang ingin menempuh studi di Hong Kong.

Baca: Tertarik Kuliah S2 Gratis di UGM, Segera Daftar Beasiswa Dalam Negeri Kominfo

1. Beasiswa The University of Hong Kong (HKU)

The University of Hong Kong merupakan salah satu perguruan tinggi tertua di Hong Kong dan menduduki peringkat 22 di jajaran peringkat universitas top dunia. Tak hanya itu, universitas ini juga merupakan universitas peringkat pertama di Hong Kong.

Dikutip dari laman Schoters, University of Hong Kong memberikan berbagai beasiswa S1 untuk mahasiswa internasionalnya. Beasiswa ini antara lain yaitu HKU Belt and Road Scholarship dan HKU Foundation Scholarships for GCE A-Level and International Advanced Level Qualified Students.

Ini adalah perbedaan cakupan kedua beasiswa diatas.

a. HKU Belt and Road Scholarship: mendapat beasiswa masuk senilai biaya kuliah penuh atau lebih tinggi.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4192 seconds (0.1#10.140)