Raih 24 Medali, UIN Bandung Juara Umum PESONA I PTKN

Minggu, 14 Agustus 2022 - 10:59 WIB
loading...
Raih 24 Medali, UIN...
Piala bergilir PESONA PTKN 2022 diserahkan Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Saadi kepada Rektor UIN Sunan Gunung Djati Bandung Prof Mahmud. Foto/
A A A
JAKARTA - Universitas Islan Negeri Sunan Gunung Djati Bandung atau UIN Bandung berhasil menjadi juara umum Pekan Seni dan Olahraga Nasional (PESONA) I Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKN) Tahun 2022. Rektor UIN Bandung Prof Mahmud pun bersyukur atas pencapaian ini.

Berdasarkan Surat Keputusan Panitia Pelaksana PESONA I PTKN 2022 Nomor : 2B-064/UN.05/1.2/PP.00.9/08/2022 tentang Penetapan Perolehan Juara Umum dan Medali Terbanyak PESONA I PTKN Tahun 2022 yang ditetapkan pada tanggal 12 Agustus 2022, UIN Sunan Gunung Djati Bandung yang juga tuan rumah, menjadi juara umum dengan perolehan 9 emas, 7 perak, dan 8 perunggu. Total meraih 24 medali.

UIN Sunan Ampel Surabaya di urutan kedua dengan perolehan 7 emas, 4 perak, dan 2 perunggu, total 13 medali. Sementara, UIN Raden Fatah Palembang di posisi ketiga dengan perolehan 7 emas dan 1 perunggu, total 8 medali.



Rektor UIN Bandung Prof Mahmud bersyukur atas pencapaian tersebut. "Alhamdulillah. Bersyukur kepada Allah SWT. Saya atas nama pimpinan mengucapkan terima kasih kepada ketua kontingen, dewan juri, pembina, pelatih, ofisial, atlet, panitia, termasuk satpam, OB, protokoler atas suksesnya penyelenggaraan PESONA yang membuahkan hasil juara umum. Saya berharap kita tidak boleh hanya berhenti sampai di sini. Karena tanpa kerja sama dan sama-sama bekerja, prestasi yang membanggakan ini tidak akan tercapai," ujar Prof Mahmud, dikutip dari laman UIN Bandung, Minggu (14/8/2022).

Prof Mahmud berpesan civitas akademika UIN Bandung lebih saling menguatkan lagi agar prestasi yang sudah dicapai dapat dipertahankan. "Yang belum kita dapatkan harus kita buat. Buat kita tidak ada prinsip siap untuk tertinggal, tetapi kita selalu punya prinsip harus dan berusaha untuk mengedepankan kebersamaan kita dalam rangka mencapai prestasi yang membanggakan," tandasnya.

Piala bergilir PESONA PTKN 2022 diserahkan Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid kepada Rektor UIN Bandung Prof Mahmud. Wamenag juga menutup PESONA I PTKN 2022 di Aula Anwar Musaddad UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Jumat (12/8/2022) malam.

Wamenag juga mengucapkan selamat kepada semua atlet dan seniman, yang beruntung mendapatkan medali maupun yang belum menyumbangkan medali. "Bagi saya Anda semua adalah sang juara yang telah mengukir prestasi terbaiknya dan menjadi duta kebanggaan perguruan tingginya masing-masing," ujar Wamenag, dikutip dari laman Kemenag.
(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Berapa Passing Grade...
Berapa Passing Grade untuk Lolos UTBK SNBT 2025 di UIN Bandung? Cek Bocorannya
10 UIN Terbaik di Indonesia...
10 UIN Terbaik di Indonesia Berdasarkan Skor SINTA 2024
11 PTKN yang Akan Berubah...
11 PTKN yang Akan Berubah Status Jadi Universitas dan Institut, Cek Kampus Wilayahmu
Bersejarah, KBRI Addis...
Bersejarah, KBRI Addis Ababa Fasilitasi 15 MoU Antara PTKN Indonesia dan Ethiopia
10 Jurusan Favorit dan...
10 Jurusan Favorit dan Sepi Pendaftar di UIN Bandung, Peluang Masuk PTKIN Favorit Besar
11 Perguruan Tinggi...
11 Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri Siap Jadi Universitas dan Institut, Ini Daftarnya
10 PTKIN Terbaik di...
10 PTKIN Terbaik di Indonesia Versi Webometrics Juli 2024, UIN Jakarta Nomor Berapa?
Deretan 5 Rektor PTKIN...
Deretan 5 Rektor PTKIN Terbaik di Indonesia, Kampusmu Nomor Berapa?
Daftar Biaya Kuliah...
Daftar Biaya Kuliah Top 5 PTKIN di Indonesia, Ada Kampus Impianmu?
Rekomendasi
Dukung Program MBG,...
Dukung Program MBG, PT BAI Salurkan Makanan Bergizi untuk Ratusan Siswa di Bintan
Asabri Jalankan Program...
Asabri Jalankan Program Satria Tingkatkan Kesejahteraan Pensiunan
Bukti Terkuat Adanya...
Bukti Terkuat Adanya Kehidupan di Luar Bumi Ditemukan
Pesan Mardiono saat...
Pesan Mardiono saat Hadiri Pelantikan Gubernur Papua Pegunungan dan Bangka Belitung
Emir Qatar Tiba di Moskow,...
Emir Qatar Tiba di Moskow, Bertemu Putin Bahas Ukraina dan Timur Tengah
Hasto Tertawa Usai Jalani...
Hasto Tertawa Usai Jalani Sidang Perdana: Masih Belajar sebagai Terdakwa
Berita Terkini
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
5 jam yang lalu
Ini 49 PTN Satker yang...
Ini 49 PTN Satker yang Akan Menerima Tukin Dosen, Cek Kampusmu
10 jam yang lalu
Dosen MNC University...
Dosen MNC University Dorong BUMDES Perkuat Kolaborasi untuk Promosi Digital
12 jam yang lalu
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa...
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa Penerima, Mendikti Dorong Pemda Inisiasi KIP Kuliah Daerah
15 jam yang lalu
Mendikti Saintek akan...
Mendikti Saintek akan Luncurkan Program Ini di Hardiknas 2025, Kampus Siap-siap!
15 jam yang lalu
MNC Sekuritas dan MNC...
MNC Sekuritas dan MNC University Resmikan Kerja Sama Edukasi, Sinergi Kembangkan Pasar Modal
18 jam yang lalu
Infografis
Indonesia Raih Dua Trofi,...
Indonesia Raih Dua Trofi, Berikut Daftar Juara Piala AFF U-16
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved