Kisah 2 Mahasiswa Penerima KIP Kuliah, Raih Prestasi Juga IPK Tinggi

Jum'at, 26 Agustus 2022 - 11:30 WIB
loading...
Kisah 2 Mahasiswa Penerima...
Kisah 2 mahasiswa penerima KIP Kuliah. Foto/Tangkap layar laman Puslapdik.
A A A
JAKARTA - Sudah ada jutaan mahasiswa dari keluarga tidak mampu yang merasakan kebermanfaatan Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah. Yuliana dan Muhammad Zaini Saputra menceritakan kisah bagaimana KIP Kuliah membantu mereka bisa kuliah di perguruan tinggi.

Yuliana adalah mahasiswa Program Studi Ilmu Komputer Universitas Lambung Mangkurat, Banjarmasin, Kalimantan Selatan yang saat ini tengah menempuh perkuliahan semester 2.

Yuliana sangat bersyukur dan berterima kasih pada pemerintah atas adanya program KIP Kuliah. Dengan bantuan pendanaan Pendidikan KIP Kuliah, Yuliana merasakan kesempatan untuk menikmati bangku kuliah yang sebelumnya tidak terbayangkan.

Baca juga: Kuliah S1 Gratis di Oxford atau Cambridge dengan Jardine Scholarship, Yuk Daftar

“KIP Kuliah sangat terbantu, karena kondisi ekonomi keluarga saya, yakni ibu yang tidak bisa membiayai kuliah saya sepenuhnya, “kata mahasiswi asal Barito Kuala itu, dikutip dari laman Puslapdik, Jumat (26/8/2022).

Diakui Yuliana, biaya kuliah dirinya sepenuhnya tergantung pada KIP Kuliah. Ia yang datang dari keluarga tidak mampu bisa memenuhi kebutuhan kuliah yang selama ini dijalaninya dengan bantuan pendidikan tersebut.

“Maklum, saat masih SMA tahun 2021 lalu, ayah saya yang hanya buruh tani, meninggal dunia karena korban tabrak lari. Ibu yang awalnya hanya ibu rumah tangga, akhirnya terpaksa jualan es kecil-kecilan di rumah, tentunya tidak bisa mencukupi kebutuhan kuliah saya,” jelasnya.

Menikmati bangku kuliah dengan bantuan KIP Kuliah, Yuliana pun memanfaatkan peluang tersebut untuk meningkatkan kualitas pribadinya, baik sebagai mahasiswa maupun juga sebagai pribadi.

Sejak semester satu, Yuliana aktif di berbagai organisasi yang ada di kampus, seperti Korps Sukarela Palang Merah Remaja (KSRPMI) unit kampus, ikut program Pejuang Muda yang digelar Kementerian Sosial, serta ikut kegiatan keagamaan berupa Latihan Dasar Kepempimpinan Mahasiswa (LDKM) Unit Kerohanian Mahasiswa Muslim (UKMM) Universitas Lambung Mangkurat.

Baca juga: 10 Awardee IISMA 2022 Berangkat Studi ke Penn State University
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa...
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa Penerima, Mendikti Dorong Pemda Inisiasi KIP Kuliah Daerah
Baru, Beasiswa LPDP...
Baru, Beasiswa LPDP 2025 Ada Try Out untuk Tes Seleksi Bakat Skolastik, Cek Infonya!
Kisah Si Kembar Risyad...
Kisah Si Kembar Risyad dan Rasyid, Lulus Bersama dari ITS Mengejar Mimpi di Dunia Teknologi
Pendaftaran Beasiswa...
Pendaftaran Beasiswa BCA 2026 Dibuka, Kuliah Gratis, Uang Saku, Kesempatan Kerja
PIP 2025 Sudah Diumumkan...
PIP 2025 Sudah Diumumkan Cair, Tapi Kok Belum Masuk? Ini 5 Alasan Belum Diterima
Kader Hima Persis Diajak...
Kader Hima Persis Diajak Manfaatkan Aplikasi Resmi Organisasi
Kumpulan Contoh Soal...
Kumpulan Contoh Soal Skolastik LPDP dan Jawabannya, Referensi Belajar Persiapan Tes
Bestie, Ini 10 Ucapan...
Bestie, Ini 10 Ucapan Lebaran Hari Raya Idulfitri 2025 untuk Teman Kuliah
Lulusan Sastra Indonesia...
Lulusan Sastra Indonesia Bisa Kerja di Mana Saja? Bukan Cuma Jadi Sastrawan
Rekomendasi
Menteri ATR Nusron Wahid...
Menteri ATR Nusron Wahid Kantongi Dalang Pagar Laut di Bekasi dan Sumenep
Konvensi ILO 188 untuk...
Konvensi ILO 188 untuk Perlindungan Awak Kapal Perikanan, Jumhur: Saatnya Indonesia Meratifikasi
Viral! Remaja di Lampung...
Viral! Remaja di Lampung Diduga Alami Perundungan, Dipaksa Sujud dan Cium Kaki
Megawati: Perempuan...
Megawati: Perempuan adalah Tiang Negara, jika Rapuh, Tergulinglah Masa Depan Bangsa
Rakyat Swiss Minta Pembelian...
Rakyat Swiss Minta Pembelian 36 Jet Tempur Siluman F-35 AS Dibatalkan, Ini Alasannya
Perpres PCO Digugat...
Perpres PCO Digugat ke MA, Mensesneg Klaim Tak Ada Tumpang Tindih dengan KSP
Berita Terkini
10 Ucapan Hari Kartini...
10 Ucapan Hari Kartini untuk Acara Sekolah, Penuh Makna
58 menit yang lalu
Pemprov Jakarta dan...
Pemprov Jakarta dan Sumbar Teken LOI Bidang Pendidikan dengan Malaysia
1 jam yang lalu
Kharisma atau Karisma,...
Kharisma atau Karisma, Mana Kata yang Baku Menurut KBBI?
8 jam yang lalu
Cara Tarik Dana PIP...
Cara Tarik Dana PIP di Teller Bank: Syarat, Dokumen, dan Prosedur Lengkap
1 hari yang lalu
Dipantau Ketat, Itera...
Dipantau Ketat, Itera Siapkan 196 Pengawas untuk UTBK SNBT 2025
1 hari yang lalu
Ambulan atau Ambulans,...
Ambulan atau Ambulans, Mana Kata yang Baku Menurut KBBI?
1 hari yang lalu
Infografis
Tiga Kategori Mahasiswa...
Tiga Kategori Mahasiswa yang Layak Menerima KIP Kuliah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved