Mau Lolos Beasiswa GenBI Bank Indonesia? Simak Kunci Suksesnya

Rabu, 07 September 2022 - 10:37 WIB
loading...
Mau Lolos Beasiswa GenBI...
Mahasiswa Unair beri tips untuk lolos beasiswa GenBI Bank Indonesia. Foto/Getty Images.
A A A
JAKARTA - Beasiswa Generasi Baru Indonesia (GenBI) merupakan program beasiswa dari Bank Indonesia (BI) untuk mahasiswa S1, D4, dan D3 di berbagai perguruan tinggi negeri (PTN) dan swasta (PTS) terpilih. Dilirik banyak mahasiswa tingkat persaingannya pun sangat ketat.

Melalui beasiswa ini, Bank Indonesia memberikan bantuan berupa tunjangan biaya kuliah, pelatihan kepemimpinan, serta program menarik lainnya.

Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Airlangga (BEM Unair) menggelar roadshow beasiswa bertajuk SEMPOA 2022 yang membahas kunci lolos Beasiswa GenBI.

Baca juga: Puluhan Mahasiswa Peraih Beasiswa IISMA Dapat Pembekalan Sebelum Berangkat ke Ceko

Dalam roadshow itu hadir penerima beasiswa GenBi tahun 2022 Dian Enggar Lintang Pertiwi. Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Unair itu memberikan tips dan trik mendapat beasiswa GenBi serta benefit yang diterima setelah mendapatkan beasiswa tersebut.

Menurut Enggar, kunci lolos beasiswa GenBi adalah melakukan persiapan jauh-jauh hari. Pasalnya, persyaratan yang harus disiapkan sangat banyak. Selain itu, biasanya waktu yang diberikan untuk melakukan pendaftaran tidaklah lama. Menurutnya, persyaratan yang bisa disiapkan mulai sekarang seperti CV, motivation letter, serta career path.

“Teman-teman harus menyiapkan berkasnya jauh-jauh hari. Karena biasanya pendaftaran beasiswa GenBi sangatlah mendadak,” ucap Enggar, dikutip dari laman Unair, Rabu (7/9/2022).

Baca juga: 20 Peserta Terpilih Calon Penerima Beasiswa Kuliah Al-Azhar Mesir, Ini Daftarnya

Selain itu, Enggar juga menambahkan benefit yang didapatkan sebagai penerima beasiswa GenBi. Seperti mendapat banyak relasi dan networking yang luas, dapat mengikuti acara-acara Bank Indonesia, mendapatkan pendanaan, serta mendapatkan berbagai pelatihan.

“Dari beasiswa GenBi, aku dapat sharing bersama teman-teman yang isinya ‘daging’ semua, networking dan relasi yang mahal dari Bank Indonesia, jadi delegasi, serta menjadi agen Bank Indonesia untuk mengenalkan produk Bank Indonesia seperti QRIS,” ucap Enggar.

Enggar juga menuturkan bahwa GenBi merupakan program beasiswa impiannya. Menurutnya, beasiswa tersebut selaras dengan jurusannya saat ini yaitu ekonomi. Enggar juga ingin mengambil skripsi mengenai moneter yang bisa dipelajari dari mengikuti program beasiswa dari Bank Indonesia. “Sekali mendayung, dua tiga pulau terlampaui,” ucapnya.

Enggar juga berpesan kepada calon pendaftar untuk mempersiapkan diri sebaik mungkin. Sebab, GenBi merupakan salah satu beasiswa dengan pendaftar terbanyak.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kumpulan Contoh Soal...
Kumpulan Contoh Soal Skolastik LPDP dan Jawabannya, Referensi Belajar Persiapan Tes
Beasiswa Semesta 2025...
Beasiswa Semesta 2025 Resmi Dibuka! Bisa Kuliah Gratis, Gaji Bulanan, Kontrak Kerja
15 Siswa MAN IC Serpong...
15 Siswa MAN IC Serpong Diterima di Universitas Ternama Dunia, Berikut Daftar Namanya
Kuliah Gratis! 5 Beasiswa...
Kuliah Gratis! 5 Beasiswa Pemerintah Ini Buka Pendaftaran di 2025
Universitas Matana Berikan...
Universitas Matana Berikan Beasiswa Khusus bagi Peserta SNBP 2025
Pendaftaran KJMU 2025...
Pendaftaran KJMU 2025 Sudah Dibuka, Siapkan KTP dan KK!
MNC University Kolaborasi...
MNC University Kolaborasi dengan Forum Komunikasi OSIS Kabupaten Bogor, Dukung Pengembangan Siswa dan Sediakan Beasiswa
Wujudkan 1.000 Sarjana...
Wujudkan 1.000 Sarjana Pertanian, 98 Mahasiswa USU Raih Beasiswa JHL Foundation
KIP Kuliah untuk 544.000...
KIP Kuliah untuk 544.000 Mahasiswa Sudah Ditransfer, Begini Cara Ceknya
Rekomendasi
AI pada Google Menyebabkan...
AI pada Google Menyebabkan Banyak Website Kehilangan Trafik
UGM Tindak Tegas Kasus...
UGM Tindak Tegas Kasus Kekerasan Seksual oleh Guru Besar Farmasi, Dicopot dan Proses Kepegawaian Disiapkan
Siapa Pengacara Pangeran...
Siapa Pengacara Pangeran William yang Diisukan Bakal Mengurus Perceraian dengan Kate Middleton?
BEM UIN Jakarta Serukan...
BEM UIN Jakarta Serukan Mahasiswa dan Masyarakat Kawal Kebijakan Publik
Nova Arianto dan Strategi...
Nova Arianto dan Strategi Jitu yang Bawa Timnas U-17 ke Piala Dunia 2025
Terungkap! Motif Oknum...
Terungkap! Motif Oknum TNI AL Bunuh Juwita, Jurnalis Banjarbaru karena Menolak Menikahi
Berita Terkini
9 Jurusan Unair dengan...
9 Jurusan Unair dengan UKT di Bawah Rp10 Juta Jalur Mandiri 2025
1 jam yang lalu
Hakikat atau Hakekat,...
Hakikat atau Hakekat, Mana Kata yang Baku Menurut KBBI?
3 jam yang lalu
Apa Syarat Pengajuan...
Apa Syarat Pengajuan PIP 2025? Cek Dokumen yang Harus Disiapkan
4 jam yang lalu
Baru Berusia 15 Tahun...
Baru Berusia 15 Tahun Yuyun Maemunah Diterima di Unesa, Cita-cita Jadi Guru
5 jam yang lalu
Bagaimana Cara Lapor...
Bagaimana Cara Lapor Pungli PIP? Ternyata Bisa Melalui Telepon dan Aplikasi
6 jam yang lalu
Persiapan Tes, Ini Kisi-kisi...
Persiapan Tes, Ini Kisi-kisi Materi dan Contoh Soal Skolastik LPDP
8 jam yang lalu
Infografis
5 Jenis Beasiswa Berdasarkan...
5 Jenis Beasiswa Berdasarkan Sumber Pembiayaannya di Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved