Jambore Nasional Ibu Pertiwi Digelar Awal Tahun Depan, Ini Rangkaian Acaranya

Rabu, 09 November 2022 - 15:17 WIB
loading...
Jambore Nasional Ibu...
Puncak acara Jambore Nasional Ibu Pertiwi akan digelar pada 3 Juni 2023. Foto/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kegiatan Jambore Nasional bersama Ibu Pertiwi untuk siswa SD di Indonesia diluncurkan. Kegiatan ini merupakan keberlanjutan dari Ibu Pertiwi, program pembangunan karakter yang telah digulirkan sejak Desember 2021.

Pelatih Jambore Nasional Ibu Pertiwi Kurnia Setiawan menegaskan jambore tersebut merupakan wujud nyata dari penerapan Pancasila dalam kehidupan siswa setiap hari. “Pancasila merupakan konsensus, melalui pendidikan penerapannya akan sangat powerful,” ujar dia dalam keterangan yang diterima, Rabu (11/8/2022).

Baca juga: Membangun Kompetensi Numerasi Siswa SD Melalui Kompetisi Matematika

Dalam jambore ini, peserta diajak untuk mengaktualisasikan karakter bangsa berlandaskan Pancasila melalui kegiatan pameran, aktivitas bermain, bercerita dan presentasi. Dengan demikian, akan terbangun suasana pembelajaran yang komprehensif, integratif, dan aplikatif.

Lewat jambore ini, nilai-nilai Pancasila (Beriman dan Bertakwa kepada Tuhan YME, Berakhlak Mulia, Berkebinekaan Global, Bernalar Kritis, Mandiri, Gotong Royong, dan Kreatif) ditanamkan dengan cara kreatif dan menarik sehingga nilai-nilai tersebut dapat dihidupi lebih mendalam.

Rangkaian Jambore diawali dengan sesi sosialisasi persiapan Jambore Selasa (8/11/2022) yang dilanjutkan dengan lomba proyek kreatif untuk siswa pada Januari hingga Maret 2023.



Puncak Jambore Nasional bersama Ibu Pertiwi akan diadakan pada 3 Juni 2023 dan diikuti oleh siswa dari 50 sekolah pengguna Ibu Pertiwi di selururh Indonesia. “Ibu Pertiwi ingin lebih jauh lagi mendukung anak-anak di sekolah dasar dengan menghadirkan kegiatan kreatif melalui Jambore 2023” papar CEO Mentari Group Anna Rimba Phoa.

Ibu Pertiwi merupakan program buku pembelajaran untuk kelas 1-6 SD yang disusun khusus untuk membangun karakter bangsa berdasarkan nilai-nilai Pancasila dengan metode pembelajaran pendekatan bercerita (story telling) dan saintifik.

Program ini telah digunakan berbagai sekolah di Indonesia dalam upaya membangun dan membekali peserta didik sebagai generasi emas Indonesia Tahun 2045 guna menghadapi dinamika perubahan di masa depan. Kekuatan program ini akan disempurnakan pada Jambore Nasional bersama Ibu Pertiwi 2023.
(muh)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
50 Contoh Soal OSN IPA...
50 Contoh Soal OSN IPA SD 2025 Lengkap Beserta Kunci Jawabannya!
Syarat Usia SPMB 2025...
Syarat Usia SPMB 2025 untuk Siswa SD, Umur 5 Tahun Bisa Daftar dengan Syarat Ini
Dazle David Toalu, Siswa...
Dazle David Toalu, Siswa SD yang Harumkan Nama Indonesia di Kompetisi Internasional
UI Edukasi Siswa SD...
UI Edukasi Siswa SD untuk Cintai Lingkungan sejak Dini
Perkalian 10-20 untuk...
Perkalian 10-20 untuk Pelajaran Matematika Anak SD
Panduan Perkalian 1-10...
Panduan Perkalian 1-10 Dasar untuk Belajar Matematika Anak SD
Prabowo Ajak Bill Gates...
Prabowo Ajak Bill Gates Tinjau Program MBG di SDN Jati 03 Pulo Gadung
Bupati Lebak Minta Maaf...
Bupati Lebak Minta Maaf Kasus Orang Tua Murid Beli Kursi dan Meja
Heboh Orang Tua Murid...
Heboh Orang Tua Murid SD di Lebak Bawa Meja dan Kursi dari Rumah ke Sekolah, Bupati Semprot Disdik
Rekomendasi
Cegah Perceraian, Kemenag...
Cegah Perceraian, Kemenag Latih Penghulu dan Penyuluh Jadi Fasilitator Literasi Keuangan
Ini Pidato Pertama Paus...
Ini Pidato Pertama Paus Leo XIV usai Terpilih
32 Pati TNI Naik Pangkat,...
32 Pati TNI Naik Pangkat, Kristomei Sianturi Sandang Bintang Dua
Terjerat Kasus Narkoba,...
Terjerat Kasus Narkoba, Ketua Bawaslu Bandung Barat Dinonaktifkan
Sidang Gugatan Wanprestasi...
Sidang Gugatan Wanprestasi Mobil Esemka Masuk Mediasi, Ini Respons Penggugat dan Tergugat
Siapkan Persaingan dengan...
Siapkan Persaingan dengan Kota Besar Dunia, Jakarta Luncurkan Program Kolaborasi
Berita Terkini
Wisuda ke-67 UKRIDA...
Wisuda ke-67 UKRIDA Serukan Pendidikan Tinggi Berdampak
IPB Buka Sekolah Teknik,...
IPB Buka Sekolah Teknik, 2 Prodi Baru Siap Terima Camaba di Jalur Mandiri
Rekrutmen Besar-besaran...
Rekrutmen Besar-besaran BCA 2025, Fresh Graduate Bisa Daftar, Lamar di Sini
Jejak Pendidikan Melinda...
Jejak Pendidikan Melinda Gates, Mantan Istri Miliarder dan Filantropis Dunia
Riwayat Pendidikan Bill...
Riwayat Pendidikan Bill Gates, Orang Terkaya Dunia yang Drop Out dari Harvard
SK Nominasi PIP 2025...
SK Nominasi PIP 2025 Sudah Terbit, Segera Aktivasi Rekeningmu!
Infografis
Makam Firaun Misterius...
Makam Firaun Misterius Ditemukan setelah 3.600 Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved