Manfaatkan Ruang Publik, Untar Gelar Pameran di Museum Sumpah Pemuda

Minggu, 04 Desember 2022 - 00:05 WIB
loading...
Manfaatkan Ruang Publik, Untar Gelar Pameran di Museum Sumpah Pemuda
FSRD Untar menggelar pameran bertajuk Designation Exhibition: Restoration of Nationalism and Cultural Heritage of Indonesia di Museum Sumpah Pemuda. Foto/Ist.
A A A
JAKARTA - Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD) Universitas Tarumanagara ( Untar ) menggelar pameran poster bertajuk 'Designation Exhibition: Restoration of Nationalism and Cultural Heritage of Indonesia'. Pameran ini terbuka untuk umum di Museum Sumpah Pemuda , Jakarta.

Pameran ini dibuka hari ini, Sabtu (3/12/2022) hingga 10 Desember 2022 dan terbuka untuk umum. Pameran poster merupakan 25 karya terbaik dari 90 karya peserta Kompetisi Desain Poster dan Kompetisi Desain Luminaire tingkat mahasiswa, yang telah dilaksanakan selama dua bulan sebelumnya. Pameran ditambah dengan 11 poster karya dosen FSRD Untar.

Dekan FSRD Untar Kurnia Setiawan mengatakan, pameran ini merupakan rangkaian kegiatan Dies Natalis FSRD Untar ke-28. Museum Sumpah Pemuda dipilih guna membangkitkan rasa nasionalisme dan kecintaan pada budaya Indonesia.

"Museum Sumpah Pemuda dipilih karena sangat kontekstual. Tema Designation ini erat dengan Sumpah Pemuda, di mana saat pertama kali para pemuda berkumpul di gedung ini untuk mendeklarasikan Sumpah Pemuda. Ini menjadi cikal bakal nasionalisme," kata Setiawan, melalui keterangan resmi, Sabtu (3/12/202).

Baca juga: Ini 32 Perusahaan BUMN yang Buka Lowongan di Rekrutmen Bersama Batch 2 2022

Setiawan menambahkan, pameran ini juga terkait dengan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Sehingga mahasiswa bisa mendapat pengalaman pembelajaran di luar kelas dan juga mendapat apresiasi dari masyarakat umum.

"Kami ingin mengembangkan cinta Tanah Air, nasionalisme dan kebangsaan. Ada dua hal yaitu mulai dari mahasiswa melalui mereka berkarya mengeksplorasi gagasan, dan juga nanti kalau publik datang bisa mengapresiasi dan menginsipirasi," terang dia.

Dia menjelaskan, ada dua tema yang bisa diambil dalam pameran poster dan desain interior ini. Yakni terkait dengan kebangsaan atau nasionalisme dan juga tema tentang kebudayaan Indonesia.

Baca juga: Mahasiswa, Ditjen Diktiristek Kembali Buka 6 Lowongan Magang Nih

Sementara itu, Pamong Budaya Museum Sumpah Pemuda, Dwi Nurdadi mengatakan Museum Sumpah Pemuda selalu terbuka untuk berbagai kegiatan perguruan tinggi, termasuk pameran yang digelar oleh Universitas Tarumanagara.

Menurutnya, ini merupakan kedua kalinya Museum Sumpah Pemuda dipilih menjadi ajang kegiatan kampus. Pemanfaatan fasilitas Museum Sumpah Pemuda oleh kampus ini juga dinilai penting untuk mengenalkan Museum Sumpah Pemuda kepada generasi milenial.

Selain pameran, lanjut Dwi, untuk mendukung program MBKM pihaknya juga menerima magang mahasiswa tanpa dibatasi oleh jurusan dari berbagai perguruan tinggi. Dia mengungkapkan. Saat ini ada enam mahasiswa dari Universitas Indonesia dan Universitas Brawijaya yang sedang magang di tempatnya.

"Museum Sumpah Pemuda terbuka untuk kegiatan kemahasiswaan. Karena arahan dari Mas Menteri (Mendikbudristek Nadiem Anwar Makarim), museum harus jadi tempat terbuka untuk mendukung kegiatan MBKM," tutup Dwi.
(nnz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2387 seconds (0.1#10.140)