52 Tahun Sebagai Pelopor Manajemen Indonesia

Jum'at, 05 Juli 2019 - 12:41 WIB
52 Tahun Sebagai Pelopor...
52 Tahun Sebagai Pelopor Manajemen Indonesia
A A A
JAKARTA - Genap 52 tahun, usia yang cukup matang bagi sebuah institusi di Indonesia. Khususnya institusi yang bergerak di bidang pendidikan manajemen, PPM adalah pelopor! Tergambar jelas bahwa ada komitmen dan tanggung jawab serta kesetiaan selama 52 tahun PPM Manajemen berkontribusi bagi bangsa Indonesia.

Hal inilah yang diungkapkan Bramantyo Djohanputro, Direktur Eksekutif PPM Manajemen dalam acara puncak peringatan ulang tahun yang ke-52, Rabu (3/7/2019) di Jakarta.

Sebagai Integrated Management Solutions for Organization Transformation, PPM Manajemen hadir sebagai mitra melalui Executive Development Program; Inhouse Learning; e-learning; Seminar and Conference; Publishing; School of Management; Research and Consulting; dan HR Assessment.

Insan Global di Era Digital merupakan tema yang dipilih tahun ini. Bukan tanpa sebab, ini sejalan dengan era keterbukaan informasi yang begitu deras dan era persaingan global. Tak henti sampai di situ, demi menyesuaikan zaman juga, PPM terus bertumbuh kembang, utamanya menyoal SDM-nya.

Saat ini 20 persen Karyawan Fungsional PPM yang berkarya sebagai coach, trainer, asesor, dan dosen bergelar telah S3/profesor dan 80 persennya adalah S2. 96 persen sudah tersertifikasi Internasional dan Nasional dalam kompetensi keahliannya, ada 39 Sertifikasi Keahlian Tingkat Internasional dan 12 Sertifikasi Keahlian Tingkat Nasional yang sudah PPM kantongi.

PPM pun telah menelurkan produk-produk baru, antara lain: blended learning pada program pengembangan eksekutif; LSP-PPM yang menyelenggarakan pelatihan bersertifikasi BNSP; comprehensive online assessment. Dengan peningkatan kompetensi secara simultan dan berkala, menjadi langkah PPM Manajemen dalam menjamin kualitas pelayanan dalam setiap jasa yang diberikan.

Didirikan pada tahun 1967, PPM Manajemen telah menjadi mitra bagi berbagai organisasi, baik organisasi pemerintah, BUMN, swasta maupun organisasi nirlaba dalam berbagi pengalaman di bidang pembelajaran teori dan praktik manajemen.

Tidak hanya itu, PPM Manajemen juga telah menjadi mitra bagi para pemimpin dan calon pemimpin masa depan dalam upayanya mengembangkan keahlian atau kemampuannya di bidang ilmu manajemen.

Sebagai rangkaian peringatan HUT ke-52 ini, selain di Jakarta digelar seremonial, juga diselenggarakan talkshow di tiga cabang PPM sekaligus, serentak di PPM Jababeka, PPM Surabaya, dan PPM Makassar, dengan live streaming pemotongan tumpeng dari empat kota tersebut.

Di Makassar, talkshow digelar dengan tema “Peran Asessement Center dalam Talent Management” menghadirkan pembicara H.M. Nurdin Abdullah (Gubernur Sulawesi Selatan); M. Asyhari (Direktur SDM PT Pelindo IV Persero); dan Aditayani Indra Kukila (Kepala Divisi Assessment Center PPM Manajemen) serta dimoderatori oleh Manajer Produksi Tribun Timur, AS Kambie.

Hadir sebagai pembicara dalam talkshow di Jababeka adalah Rahadi Catur Yuwono (Manajer Pemasaran Online Learning PPM Manajemen) dan Faisal Baihaqi (Training & People Development Section Head PT Cikarang Listrindo, Tbk) serta dimoderatori oleh Erdion Nurrahman (Kepala Divisi Online Learning PPM Manajemen) dengan mengambil tema “Shaping a Digital Learning Culture”.

Sedangkan di PPM Surabaya, talkshow mengangkat tema yang sama dengan PPM Jababeka menghadirkan pembicara Edi Priyanto (SM Pelayanan SDM & HSSE PT Pelabuhan Indonesia III Persero) dan Daniel David Parsaoran (Manajer Produksi Online learning PPM Manajemen) dengan moderator Zusty Dewayani (Kepala Divisi Inhouse Learning PPM Manajemen).

Sejak berdirinya, PPM Manajemen berkomitmen menjadi mitra dalam menjawab solusi manajemen terintegrasi bagi organisasi. PPM Manajemen senantiasa menyelenggarakan berbagai kegiatan dalam upaya pengembangan ilmu dan praktik manajemen di Indonesia. Serta menjadi Afiliasi dari berbagai Asosiasi Internasional, dan semakin banyak menyelenggarakan pelatihan bersertifikasi Nasional.

PPM Manajemen akan terus berkontribusi dalam pengembangan organisasi maupun pengembangan kompetensi dan profesionalisme individu melalui jasa layanan terintegrasi. Dengan beragam jasa dan layanan yang ditawarkan, PPM Manajemen akan terus senantiasa memberikan kontribusi positif bagi bangsa Indonesia. (syarif wibowo)
(alf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4378 seconds (0.1#10.140)