Boediono Setuju Kurikulum 2013 Diperbaiki

Selasa, 09 Desember 2014 - 19:33 WIB
Boediono Setuju Kurikulum...
Boediono Setuju Kurikulum 2013 Diperbaiki
A A A
JAKARTA - Menurut mantan Wakil Presiden (Wapres) Boediono, kurikulum 2013 sebaiknya dilanjutkan dengan catatan perlu penyempurnaan.

"Kurikulum ini (2013) saya rasa bagus," kata Boediono di acara peluncuran buku Sisi Lain Istana di Bentara Budaya Jakarta (BBJ), Jakarta, Selasa (9/12/2014).

Dia mengatakan, penerapan Kurikulum 2013 itu perlu persiapan agar bisa dilaksanakan dengan baik.

Sejumlah persiapan yang dimaksudnya itu antara lain perbaikan pengadaan buku yang belum baik, serta pelatihan bagi guru perlu digalakkan.

"Saya harapkan ini tetap dilanjutkan, tapi dengan perbaikan persiapan yang baik," tuturnya.

Sebelumnya, Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) menegaskan bahwa kurikulum 2013 tidak dicabut.

Dia mengatakan, yang ada hanyalah penerapan kurikulum 2013 sedang diperbaiki.

"Tidak dicabut, hanya lebih di perbaiki penerapannya. Enggak dicabut. Siapa bilang di cabut," ujar Jusuf Kalla (JK) usai membuka Rapat Pimpinan Nasional Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (GAPENSI) di Hotel JS Luwansa, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta, Selasa (9/12/2014).

Lebih lanjut dia mengungkapkan, pemerintah hanya memperpanjang masa transisi penerapan kurikulum 2006 ke kurikulum 2013.

"Supaya lebih mantap, supaya mantap nanti apabila dilaksanakan," tuturnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8262 seconds (0.1#10.140)