Bikin Bangga, Siswa Indonesia Raih 3 Medali di Olimpiade Fisika Dunia

Kamis, 20 Juli 2023 - 10:50 WIB
Baca juga: Ini Sebaran Pondok Pesantren di Indonesia, Tertarik Jadi Santri?

“Pada pelaksanaan, Alhamdulillah anak-anak kita jauh lebih baik di Tes Teori. Kami atas nama Tim Indonesia mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Kemendikbudristek dan seluruh masyarakat Indonesia. Mudah-mudahan di IPhO tahun depan di Teheran, Iran kita bisa mempersiapkan anak-anak jauh lebih baik lagi,” ucapnya, melalui siaran pers, Kamis (20/7/2023).

Tim Indonesia di ajang IPhO tahun ini bersaing dengan 394 peserta dari 80 negara. Pada Selasa (11/7/2023) Tim Indonesia mengikuti Tes Eksperimen dan pada Kamis (13/7/2023) dilanjutkan dengan Tes Teori.

Salah satu siswa peraih medali perak, Savero Lukianto Chandra mengatakan bahwa ajang IPhO tahun ini berjalan dengan sangat kompetitif. “Saya mendapatkan pengalaman yang berharga bisa bertemu dengan peserta dari berbagai negara,” ujar Savero.

Lebih lanjut, Savero mengungkapkan bahwa medali perak yang ia raih bukan hanya dari kerja keras dirinya semata-mata saja, tetapi juga dari para pembina. “Saya berharap melalui prestasi di IPhO ini bisa membawa saya ke masa depan yang lebih cemerlang, ” pungkasnya.

Sebagai informasi, IPhO merupakan kompetisi bergengsi tahunan bagi pelajar seluruh dunia yang berbakat di bidang fisika. IPhO ke-53 diselenggarakan secara luring pada 10-17 Juli dengan tuan rumah Tokyo, Jepang. Setelah tiga tahun berturut-turut dengan pelaksanaan secara daring, pada akhirnya IPhO dapat diadakan secara luring pada tahun ini.

“Keberhasilan mereka meraih dua perak, satu perunggu, dan dua Honourable Mentions merupakan suatu kebanggaan untuk Indonesia," ujar Plt Kepala Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), Hendarman.

"Ada siswa asal Pekanbaru yang meraih medali perak. Ini luar biasa sekali dan menjadi suatu pembangkit untuk daerah lainnya. Juga ada siswa dari Banda Aceh meraih perunggu, dan merupakan siswa pertama Banda Aceh yang pernah meraih medali di IPhO ini," pungkasnya.
(nnz)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More