15 Kampus dengan Jurusan Seni dan Entertainment Populer di Indonesia, Karier Sineas Menanti
Minggu, 13 Agustus 2023 - 13:22 WIB
5. Universitas Padjajaran
Meskipun Universitas Padjajaran bukan sebuah perguruan tinggi seni, tetapi Unpad juga menyediakan jurusan perfilman. Ini tentu saja menjadi hal yang menarik. Kamu bisa memilih prodi Studi Televisi dan Film di Fakultas Ilmu Komunikasi jika ingin menekuni dunia entertainment. Akreditasi di sini juga sudah B dari BAN-PT.6. Institut Seni dan Budaya Indonesia Bandung
Institut Seni dan Budaya Indonesia Bandung atau ISBI Bandung juga terkenal dengan jurusan filmnya. Ada banyak hal menarik jika menempuh pendidikan di sini. Perlu dipahami bahwa saat ini jurusan kuliah entertainment belum diminati secara meluas seperti jurusan lain. Namun, dunia entertainment selalu menarik perhatian
Apalagi, permintaan di dunia entertainment terus meningkat. Kompetensi dan kemampuan kognitif dari mahasiswa akan diuji selama masa perkuliahan. Untuk mendapatkan materi mengenai film, kamu bisa memilih prodi Studi Film dan Televisi di Fakultas Budaya dan Media.
7. Universitas Pendidikan Indonesia
Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) ternyata juga menyediakan jurusan kuliah entertainment. UPI merupakan salah satu perguruan tinggi ternama di Indonesia. Ada banyak materi yang akan dipelajari oleh setiap mahasiswa. Pengetahuan dasar mengenai film sudah pasti akan diajarkan. Ada beberapa materi lain seperti manajemen produksi, pengambilan gambar, hingga editing bisa dipelajari.
8. International Design School
Jika kamu ingin memahami dunia film dalam waktu singkat. Maka kamu bisa memilih International Design School. Jurusan kuliah entertainment di sini bisa kamu jalani hanya dalam waktu 1 tahun. Artinya, kamu akan belajar secara detail mengenai perfilman.
Meskipun singkat, tetapi materi yang diajarkan jauh lebih ketat. Universitas akan menempa setiap mahasiswanya menjadi seorang sutradara atau produser film yang berbakat. Hal paling menarik di sini adalah kamu akan diajar secara langsung oleh sineas-sineas professional di Indonesia.
9. SAE Institute Indonesia
tulis komentar anda