Mau Ikut Rekrutmen CPNS 2024? Langkah Awal Daftar Akun SSCASN, Begini Caranya!

Rabu, 05 Juni 2024 - 13:33 WIB
Kamu yang berniat mendaftar CPNS 2024 pada Juni dan Juli mendatang, langkah pertama penting yang diperlukan adalah membuat akun SSCASN. Foto ilustrasi/Ist
JAKARTA - Begini cara membuat akun SSCASN sebagai langkah persiapan mendaftar CPNS 2024. Pemerintah mengumumkan pendaftaran calon pegawai negeri sipil (CPNS) bersamaan dengan rekrutmen pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) pada Juni atau Juli 2024.

Satu tahapan penting awal mendaftar CPNS adalah membuat akun SSCASN ((Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara). Bagaimana caranya? Artikel kali ini akan membahasnya, simak ya!

Cara Membuat Akun SSCASN untuk Daftar CPNS 2024



1. Buka Website SSCASN



Langkah pertama, akses website resmi SSCASN di https://sscasn.bkn.go.id/. Pastikan kamu menggunakan browser yang stabil dan koneksi internet yang lancar.

2. Pilih “Daftar”



Pada halaman utama SSCASN, klik tombol “Daftar” yang terletak di bagian kanan atas.

3. Isi Data Diri



Isi formulir pendaftaran dengan lengkap dan benar, seperti nama, NIK, alamat email, nomor handphone, dan password. Pastikan data yang kamu masukkan sesuai dengan dokumen resmi.

4. Verifikasi Email



Buka email kamu dan klik tautan verifikasi yang dikirimkan oleh SSCASN. Jika tidak ada di kotak masuk, periksa folder spam atau junk mail.



5. Lengkapi Biodata dan Riwayat Pendidikan

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More