Bisa Apa Lulusan Teknik Energi Terbarukan? Ini 10 Prospek Kerja Menantang Alumninya

Jum'at, 21 Juni 2024 - 13:21 WIB
Jurusan Teknik Energi Terbarukan merupakan ilmu yang mempelajari tentang energi berasal dari sumber daya alam (SDA) dan energi yang dapat diperbaharui secara berkelanjutan. Foto ilustrasi/Ist
JAKARTA - Ini 10 prospek kerja menantang jurusan Teknik Energi Terbarukan yang perlu diketahui. Pernah dengar jurusan Teknik Energi Terbarukan? Jurusan kuliah Teknik Energi Terbarukan merupakan ilmu yang mempelajari tentang energi berasal dari sumber daya alam (SDA) dan energi yang dapat diperbaharui secara berkelanjutan.

Energi terbarukan bisa berasal dari air, angin, panas bumi, matahari, dan biomassa yang bisa diandalkan untuk masa depan manusia. Lulusan jurusan ini bisa bekerja di mana? Artikel kali ini akan membahasnya, simak ya!

10 Prospek Kerja Jurusan Teknik Energi Terbarukan



1. Insinyur energi



Profesi pertama untuk lulusan teknik energi terbarukan adalah menjadi insinyur di berbagai perusahaan swasta terbesar. Insinyur energi bertanggung jawab mulai dari menghitung kebutuhan industri, pengoperasian, menyusun jadwal, melakukan pengawasan, dan masih banyak lagi.

2. Staf kementerian



Pilihan lainnya yaitu bisa menjadi staf kementerian terutama Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral atau ESDM. Tanggung jawab dari staf Kementerian ESDM yaitu melakukan pengawasan energi yang sudah ada sekarang sekaligus mengembangkan energi terbarukan untuk bisa dimanfaatkan masyarakat luas.

3. Pimpinan proyek



Di Indonesia tentunya ada banyak proyek-proyek yang sedang dikerjakan di bidang energi. Sebagai lulusan di bidang energi tentunya berpeluang besar menjadi pimpinan proyek. Tugas dari pimpinan proyek adalah mengatur pekerjaan dan memastikan proyek berjalan lancar sesuai jadwal yang ditentukan.

4. Konsultan energi



Profesi berikutnya yang bisa dipilih lulusan teknik energi terbarukan yaitu menjadi konsultan energi. Tugasnya adalah membuat desain dan juga perencanaan sesuai dengan lingkup kerja yang diperlukan agar proyek bisa berjalan lancar.



5. Kontraktor



Selanjutnya bisa menjadi kontraktor di berbagai perusahaan kontraktor ternama di Indonesia yang berkaitan dengan energi. Tugas utama dari seorang kontraktor adalah bertanggung jawab mengenai sarana dan juga metode untuk menjalankan proyek konstruksi yang sukses mulai dari pengadaan barang atau material sampai tenaga kerja.

6. Peneliti energi listrik



Kemudian mahasiswa yang sudah lulus juga bisa menjadi peneliti energi listrik yang bertanggung jawab untuk melakukan penelitian dan juga mengembangkan ilmu pengetahuan yang berhubungan dengan energi listrik.

7. Ahli rekayasa energi



Berikutnya adalah menjadi ahli rekayasa energi yang tugasnya adalah merancang, mengembangkan, serta mengevaluasi semua proyek yang berkaitan dengan energi yang bertujuan untuk menghemat biaya energi dan mampu meningkatkan efisiensi energi.

8. Manajer energi



Di era seperti sekarang ini dibutuhkan lulusan teknik energi terbarukan untuk mengisi jabatan manajer energi. Tugas utamanya adalah melakukan analisis, membuat perencanaan, dan menjalankan strategi dalam mengoptimalkan penggunaan energi serta mencapai efisiensi.

9. Auditor energi

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More