Cerita Wayan, Anak Penjual Telur Keliling dari Bali Diterima di UGM Tanpa Tes

Kamis, 27 Juni 2024 - 07:27 WIB
I Wayan Sudiatmaja bersama kedua orang tuanya. Wayan berhasil diterima di UGM tanpa tes karena lolos SNBP 2024. Foto/UGM.
JAKARTA - I Wayan Sudiatmaja berhasil diterima di UGM tanpa tes. Ia pun terdaftar sebagai calon mahasiswa penerima KIP Kuliah .

Wayan adalah anak pertama dari dua bersaudara. Orang tuanya bernama I Nengah Raul Adyana dan Ni Luh Sulastini. Wayan diterima kuliah di prodi Ilmu Komunikasi Fisipol Universitas Gadjah Mada (UGM) jalur Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP).

Baca juga: Kisah Love's, Anak Penjual Bumbu Pecel Lulus SNBP 2024 di UGM dan Kuliah Gratis



Menurut Wayan sejak sekolah, kedua orang tua selalu mendidiknya dengan baik dan selalu berperilaku hidup sederhana. Setiap berangkat sekolah ia selalu membawa bekal untuk makan siang dan minum selama di sekolah.

Tekuni Pencak Silat



Selain berprestasi di bidang akademik, Wayan sudah tertarik dengan olahraga bela diri pencak silat yang sudah ditekuninya sejak di bangku SMP.

Ia pun suka mengikuti kejuaraan pencak silat untuk kejuaraan antar pelajar se-provinsi Bali. Ia pun sering langganan juara.

“Terakhir kita dapat juara satu untuk Bali Open Competition tingkat nasional untuk kategori seni beregu,” ujar Wayan, dikutip dari laman UGM, Kamis (27/6/2024).

Baca juga: Unik, Saudara Kembar Ini Lulus Bareng di UGM dengan Predikat Cum Laude
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More