Contoh Peribahasa Menggunakan Kata Sawah, Nomor 1 Bermakna Segala Sesuatu Ada Batasnya

Sabtu, 04 Januari 2025 - 06:42 WIB
Petani menanam padi di lahan persawahan Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, Kamis (24/10/2024). Foto/Dok SINDOnews/Arif Julianto
JAKARTA - Contoh peribahasa menggunakan kata sawah akan diulas di artikel ini. Dari beberapa peribahasa menggunakan kata sawah, ada yang bermakna segala sesuatu ada batasnya.

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia ( KBBI ), peribahasa kelompok kata atau kalimat yang tetap susunannya, biasanya mengiaskan maksud tertentu (dalam peribahasa termasuk juga bidal, ungkapan, perumpamaan). Selain itu, peribahasa adalah ungkapan atau kalimat ringkas padat, berisi perbandingan, perumpamaan, nasihat, prinsip hidup atau aturan tingkah laku.

Sementara, sawah adalah tanah yang digarap dan diairi untuk tempat menanam padi.





Contoh Peribahasa Menggunakan Kata Sawah



1. Sawah berpematang (berpiring) ladang berbintalak

Peribahasa ini bermakna segala sesuatu ada batasnya.

2. Ke sawah tidak berlubuk, ke ladang tidak berarang

Makna peribahasa ini adalah mendapat untung dan sebagainya tidak dengan bersusah payah; tercapai maksudnya.

3. Bersawah seperempat piring, ke sawah sama dengan orang

Arti peribahasa ini adalah orang miskin yang bertingkah laku sebagai orang kaya.

Demikian contoh peribahasa menggunakan kata sawah. Semoga artikel ini bermanfaat.
(zik)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More