UPH Resmi Buka Prodi Baru D4 Teknologi Laboratorium Medis

Minggu, 06 Februari 2022 - 23:48 WIB
Prodi D4 TLM juga menjalin kerja sama dengan PT. Siloam International Hospitals Tbk yang menaungi semua Rumah Sakit, Laboratorium, dan Klinik Siloam, di mana hal ini akan memudahkan mahasiswa untuk mendapatkan lokasi Praktik Kerja Lapangan (PKL).

Rektor UPH, DR. (Hon.) Jonathan L. Parapak, M.Eng.Sc. menyambut baik dibukanya prodi baru ini. Ia mengatakan bahwa pembukaan prodi D4 TLM merupakan suatu kesempatan baik bagi UPH untuk berperan dalam memajukan pelayanan kesehatan di Indonesia.

“Kita tahu bahwa salah satu pembangunan yang sangat penting adalah di sektor kesehatan dan kita bersyukur bahwa upaya kita untuk memajukan pelayanan kesehatan di Indonesia semakin dilengkapi dengan adanya Prodi D4 TLM ini. UPH terus berusaha secara maksimal dalam menyiapkan tenaga kesehatan profesional yang berkualitas,” kata Rektor UPH.

Dengan dibukanya prodi D4 TLM, UPH membuktikan komitmennya untuk memberikan pendidikan terbaik bagi para mahasiswa yang berfokus pada bidang Diagnostik Molekuler guna menghasilkan lulusan berkualitas tinggi dan unggul dalam melakukan pelayanan kesehatan bagi masyarakat.
(mpw)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More