Bingung Pilih Program Studi di SNBP 2023? Begini Contohnya agar Bisa Lolos Seleksi
loading...
A
A
A
JAKARTA - Pendaftaran SNBP atau Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi 2023 akan dimulai besok, Selasa (14/2/2023). Ketentuan memilih program studi merupakan tahapan krusial untuk lolos di jalur prestasi ini.
Hanya siswa yang eligible saja yang bisa mendaftar pada jalur SNBP 2023 ini. Datanya terangkum di Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) yang juga berisikan rekam jejak kinerja sekolah.
Selain eligible, siswa yang bisa melakukan pendaftaran di SNBP adalah yang terakreditasi. Sekolah dengan akreditasi A bisa mendaftarkan 40% terbaik siswa di sekolahnya, akreditasi B 25%, dan akreditasi C dan lainnya 5%.
Baca juga: Pendaftaran SNBP 2023 Dimulai Besok, 4 Hal Ini Wajib Diperhatikan
Terkait pilihan program studi, calon pendaftar harus mematuhi ketentuan pemilihannya seperti di bawah ini:
1. Setiap siswa dari jurusan IPA, IPS atau Bahasa dizinkan memilih program studi di PTN
2. Setiap siswa dapat memilih dua program studi dari satu PTN atau dua PTN
3. Jika memilih dua program studi, salah satu harus berada di PTN pada provinsi yang sama dengan SMA/MA/SMK asalnya.
Jika memilih satu program studi, dapat memilih PTN yang berada di provinsi mana pun.
Masih bingung? Instagram SPMB UNS memberikan contohnya agar calon mahasiswa baru di PTN tidak salah saat memilih program studi di jalur nasional ini.
Contoh 1: Memilih program studi beda, PTN sama
a. Contoh memilih program studi yang salah. Asal sekolah Jawa Barat namun PTN yang dipilih tidak ada yang dari Jawa Barat
Asal sekolah: Jawa Barat
Pilihan 1: Psikologi-Universitas Gadjah Mada (Yogyakarta)
Pilihan 2: Filsafat-Universitas Gadjah Mada (Yogyakarta)
b. Contoh memilih program studi yang benar. Asal sekolah Jawa Tengah dan PTN yang dipilih ada yang dari Jawa Tengah.
Asal sekolah: Jawa Tengah
Pilihan 1: Akuntansi-Universitas Sebelas Maret (Jawa Tengah)
Pilihan 2: Ekonomi-Universitas Sebelas Maret (Jawa Tengah)
Contoh 2: Memilih program studi sama, PTN beda
Baca juga: Jurusan Kuliah Minim Peminat di Fakultas Ilmu Budaya Unpad, Peluang Terbuka Lebar
a. Contoh memilih program studi yang salah. Asal sekolah Jawa Timur namun PTN yang dipilih tidak ada yang dari Jawa Timur
Asal sekolah: Jawa Timur
Pilihan 1: Teknik Sipil-Universitas Negeri Jakarta (Jakarta)
Pilihan 2: Teknik Sipil-Universitas Indonesia (Jakarta)
b. Contoh memilih program studi yang benar. Asal sekolah Jawa Tengah dan PTN yang dipilih ada yang dari Jawa Tengah.
Asal sekolah: Jawa Tengah
Pilihan 1: Hukum-Universitas Sebelas Maret (Jawa Tengah)
Pilihan 2: Hukum-Universitas Airlangga (Jawa Timur)
Contoh 3: Memilih satu program studi
a. Contoh memilih program studi yang benar. Apabila memilih satu prodi maka bebas memilih PTN di provinsi mana pun.
Asal sekolah: Sumatra Utara
Pilihan 1: Farmasi-Universitas Padjadjaran (Jawa Barat)
Asal sekolah: Yogyakarta
Pilihan 1: Biologi-IPB University (Jawa Barat).
Itulah beberapa contoh untuk memilih program studi pada SNBP 2023. Semoga informasi ini bermanfaat bagi pembaca setia SINDOnews.
Hanya siswa yang eligible saja yang bisa mendaftar pada jalur SNBP 2023 ini. Datanya terangkum di Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) yang juga berisikan rekam jejak kinerja sekolah.
Selain eligible, siswa yang bisa melakukan pendaftaran di SNBP adalah yang terakreditasi. Sekolah dengan akreditasi A bisa mendaftarkan 40% terbaik siswa di sekolahnya, akreditasi B 25%, dan akreditasi C dan lainnya 5%.
Baca juga: Pendaftaran SNBP 2023 Dimulai Besok, 4 Hal Ini Wajib Diperhatikan
Terkait pilihan program studi, calon pendaftar harus mematuhi ketentuan pemilihannya seperti di bawah ini:
1. Setiap siswa dari jurusan IPA, IPS atau Bahasa dizinkan memilih program studi di PTN
2. Setiap siswa dapat memilih dua program studi dari satu PTN atau dua PTN
3. Jika memilih dua program studi, salah satu harus berada di PTN pada provinsi yang sama dengan SMA/MA/SMK asalnya.
Jika memilih satu program studi, dapat memilih PTN yang berada di provinsi mana pun.
Masih bingung? Instagram SPMB UNS memberikan contohnya agar calon mahasiswa baru di PTN tidak salah saat memilih program studi di jalur nasional ini.
Contoh 1: Memilih program studi beda, PTN sama
a. Contoh memilih program studi yang salah. Asal sekolah Jawa Barat namun PTN yang dipilih tidak ada yang dari Jawa Barat
Asal sekolah: Jawa Barat
Pilihan 1: Psikologi-Universitas Gadjah Mada (Yogyakarta)
Pilihan 2: Filsafat-Universitas Gadjah Mada (Yogyakarta)
b. Contoh memilih program studi yang benar. Asal sekolah Jawa Tengah dan PTN yang dipilih ada yang dari Jawa Tengah.
Asal sekolah: Jawa Tengah
Pilihan 1: Akuntansi-Universitas Sebelas Maret (Jawa Tengah)
Pilihan 2: Ekonomi-Universitas Sebelas Maret (Jawa Tengah)
Contoh 2: Memilih program studi sama, PTN beda
Baca juga: Jurusan Kuliah Minim Peminat di Fakultas Ilmu Budaya Unpad, Peluang Terbuka Lebar
a. Contoh memilih program studi yang salah. Asal sekolah Jawa Timur namun PTN yang dipilih tidak ada yang dari Jawa Timur
Asal sekolah: Jawa Timur
Pilihan 1: Teknik Sipil-Universitas Negeri Jakarta (Jakarta)
Pilihan 2: Teknik Sipil-Universitas Indonesia (Jakarta)
b. Contoh memilih program studi yang benar. Asal sekolah Jawa Tengah dan PTN yang dipilih ada yang dari Jawa Tengah.
Asal sekolah: Jawa Tengah
Pilihan 1: Hukum-Universitas Sebelas Maret (Jawa Tengah)
Pilihan 2: Hukum-Universitas Airlangga (Jawa Timur)
Contoh 3: Memilih satu program studi
a. Contoh memilih program studi yang benar. Apabila memilih satu prodi maka bebas memilih PTN di provinsi mana pun.
Asal sekolah: Sumatra Utara
Pilihan 1: Farmasi-Universitas Padjadjaran (Jawa Barat)
Asal sekolah: Yogyakarta
Pilihan 1: Biologi-IPB University (Jawa Barat).
Itulah beberapa contoh untuk memilih program studi pada SNBP 2023. Semoga informasi ini bermanfaat bagi pembaca setia SINDOnews.
(nnz)