FTUI Perpanjang Progam I3, Bedah Ide Bisnis di Kalangan Mahasiswa

Jum'at, 23 Juni 2023 - 15:51 WIB
loading...
FTUI Perpanjang Progam...
Fakultas Teknik Universitas Indonesia (FTUI). Foto/Dok/UI
A A A
JAKARTA - Fakultas Teknik Universitas Indonesia ( FTUI ) kembali memperpanjang program Innovation Into Invention (i3) hingga 29 Juni 2023. Program yang dikhususkan bagi mahasiswa FTUI ini, bertujuan mengembangkan ide menjadi sebuah bisnis.

Dekan FTUI, Prof Heri Hermansyah mengatakan, pada program ini, para peserta akan diberikan pelatihan secara intensif dari para mentor alumni FTUI. Terlebih, para alumni ini merupakan mereka yang telah sukses menjalankan startup hingga bisnisnya masing-masing.



”UI sudah mengukuhkan diri sebagai Entrepreneurial University . Program i3 FTUI adalah perwujudan salah satu program unggulan prioritas FTUI, yaitu pengembangan entrepreneurship bagi mahasiswa," ujar Heri dalam keterangannya, Jumat (23/6/2023).

Heri menambahkan, program ini sudah berjalan sejak tahun 2022. Di mana, program tersebut merupakan langkah FTUI membedah kemampuan mahasiswa teknik bergelut dalam dunia enterpreuner.

"Program inkubasi bisnis ini sudah dilaksanakan sejak tahun 2022 di bawah unit Wirausaha dan Inovasi FTUI yang memang berfokus pada penguatan entrepreneurship keteknikan, sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan minat entrepreneurship di lingkungan FTUI,” paparnya.



Pada tahun 2022, lanjut Heri, kegiatan i3 dilaksanakan secara hybrid dan berhasil menjaring 10 tim potensial. Untuk tahun 2023, pendaftaran program Innovation Into Invention (i3) FTUI mulai dibuka pada 29 Mei dan akan ditutup pada 29 Juni 2023.

Untuk mendaftar program ini, masing-masing peserta diwajibkan untuk mengunggah proposal bisnis yang akan dikembangkan.

Dengan adanya proposal bisnis ini, para peserta akan mendapatkan mentor yang sesuai dengan latar belakang bisnis yang akan dikembangkan.

Heri menambahkan, nantinya setelah masa pendaftaran, peserta terpilih akan diumumkan pada 30 Juni 2023. Kemudian para peserta akan mendapatkan sesi pelatihan untuk mengembangkan bisnisnya hingga menjadi sebuah prototype.

Pelatihan ini akan dilakukan sebanyak tiga kali, di setiap minggu mulai pada tanggal 8–22 Juli 2023.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
7 Perguruan Tinggi di...
7 Perguruan Tinggi di Indonesia yang Punya Hutan Kampus, Luasnya Berhektare-hektare
7 Bidang Ilmu IPB, ITB,...
7 Bidang Ilmu IPB, ITB, UI, Unair, dan UGM Tembus Top 100 Dunia, Daftar di SNBT 2025?
6 Universitas dengan...
6 Universitas dengan Jurusan Hukum Terbaik Dunia 2025, Daftar di SNBT
UI Jadi Universitas...
UI Jadi Universitas Terbaik ke-4 di Asia Tenggara Versi EduRank 2025
Link Cek Pengumuman...
Link Cek Pengumuman SNBP 2025 UI, UGM, ITB, dan IPB University
Jadwal Pendaftaran SIMAK...
Jadwal Pendaftaran SIMAK UI 2025, Camaba Siap-siap Ya
UI Soal Desakan Pembatalan...
UI Soal Desakan Pembatalan Gelar Doktor Bahlil: Tidak Relevan
UI: Bahlil Belum Lulus,...
UI: Bahlil Belum Lulus, Tuntutan Pembatalan Disertasi Tidak Tepat
5 Universitas Negeri...
5 Universitas Negeri Ini Paling Favorit di SNBT 2024, PTN Pilihanmu Nomor Berapa?
Rekomendasi
Jumlah Pemudik Tahun...
Jumlah Pemudik Tahun Ini Hanya 154 Juta, Turun 4,69 Persen dari 2024
Taeyeon Bawa 25 Lagu...
Taeyeon Bawa 25 Lagu Hits di Konser The Tense Jakarta, SONE Dibuat Haru dan Bahagia
Inspiratif! UMKM Songket...
Inspiratif! UMKM Songket Binaan BRI Ukir Prestasi di Pasar Global
NATO Latihan Tempur...
NATO Latihan Tempur Besar-besaran Kerahkan 91 Pesawat, Belajar dari Perang Rusia-Ukraina
Kelemahan Korea Utara...
Kelemahan Korea Utara U-17 Diungkap Pelatih Jelang Bentrok Timnas Indonesia U-17
Pengadilan China Melelang...
Pengadilan China Melelang 100 Ton Buaya Hidup Rp9,2 Miliar, Tapi Pemenang Tanggung Risikonya Sendiri
Berita Terkini
Cara Legalisir Ijazah...
Cara Legalisir Ijazah untuk Kuliah atau Bekerja ke Luar Negeri di Kemendikti Saintek
1 jam yang lalu
Kerjasama atau Kerja...
Kerjasama atau Kerja Sama, Mana Penulisan yang Benar Menurut KBBI?
3 jam yang lalu
Profil Edy Meiyanto,...
Profil Edy Meiyanto, Guru Besar Farmasi UGM yang Dipecat karena Kasus Asusila
3 jam yang lalu
Profil SMAN 1 Tumpang...
Profil SMAN 1 Tumpang Malang, Sekolah Evandra Florasta Top Skor Timnas U-17 yang Curi Perhatian
4 jam yang lalu
Profil Pendidikan Sutradara...
Profil Pendidikan Sutradara Film Jumbo Ryan Andriandhy, Lulusan Kampus Elite Dunia
6 jam yang lalu
11 Universitas Terbaik...
11 Universitas Terbaik Jurusan Bisnis dan Manajemen di Indonesia 2025
10 jam yang lalu
Infografis
Kapal Induk Kedua Tiba...
Kapal Induk Kedua Tiba di Timur Tengah, AS Serius Ancam Iran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved