HGN 2023: Apa Upaya Ganjar-Mahfud Tingkatkan Kesejahteraan Guru? 3 Poin Ini Jawabannya

Senin, 27 November 2023 - 13:43 WIB
loading...
A A A
g) Penguatan desain kurikulum pendidikan untuk membentuk karakter manusia Pancasila yang mampu menjawab tantangan nasional dan siap dalam kerja sama dan kompetisi global.



2. Mereformasi kebijakan kesejahteraan guru dan dosen

a) Guru dan Dosen sejahtera, berkualitas dan kompeten sejajar dengan negara maju, melalui akselerasi program sertifikasi bagi semua guru dan dosen secara lebih sederhana, yang berimplikasi pada peningkatan kualitas, pendapatan, dan kesejahteraan guru dan dosen.

b) Pengangkatan guru PPPK dan guru honorer, termasuk guru swasta, untuk menjadi ASN.

3. Alokasi tunjangan khusus bagi guru dan dosen yang mempunyai prestasi yang tinggi bagi bangsa dan negara.

Demikian poin poin visi misi Ganjar-Mahfud bagi peningkatan kualitas & kesejahteraan guru. Dengan komitmen Ganjar Pranowo dan Mahfud MD dalam meningkatkan kualitas dan kesejahteraan guru, tergambar harapan besar untuk menciptakan sistem pendidikan yang lebih unggul di Indonesia.

Melalui kebijakan-kebijakan tersebut, diharapkan peran para guru di Hari Guru Nasional sebagai pilar utama pembangunan pendidikan dapat semakin dihargai, memberikan dampak positif pada perkembangan karakter dan pengetahuan generasi penerus bangsa.
(wyn)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1670 seconds (0.1#10.140)