4 Universitas dengan Jurusan Ilmu Pemerintahan Terakreditasi Unggul BAN-PT, Unpad Juaranya

Kamis, 04 Januari 2024 - 10:57 WIB
loading...
4 Universitas dengan...
Universitas Padjadjaran (Unpad) Bandung merupakan satu dari 4 universitas yang memiliki jurusan Ilmu Pemerintahan terakreditasi Unggul dari BAN-PT. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Ini 4 universitas dengan jurusan Ilmu Pemerintahan terakreditasi ‘Unggul’ BAN-PT yang perlu diketahui. Salah satunya adalah Universitas Padjadjaran (Unpad) Bandung.

Pada perkembangannya, masyarakat telah mengenal banyak jurusan kuliah yang bisa ditemui di perguruan tinggi. Melihat sekian banyak, salah satu di antaranya adalah Ilmu Pemerintahan.

Bagi sebagian orang, Ilmu Pemerintahan mungkin tidak terlalu populer seperti jurusan Soshum lain. Kendati begitu, prospek kerjanya juga cukup luas dan tidak bisa diremehkan.

Saat ini, ada banyak perguruan tinggi Tanah Air yang membuka prodi Ilmu Pemerintahan. Beberapa di antaranya bahkan telah mendapat predikat ‘Unggul’ dari BAN-PT. Perguruan Tinggi mana saja?

Jurusan Ilmu Pemerintahan dengan Akreditasi Unggul


1. Universitas Padjadjaran


Universitas Padjadjaran (Unpad) merupakan salah satu perguruan tinggi kenamaan di Indonesia. Setiap tahunnya, mereka memiliki banyak pendaftar yang dari berbagai daerah di Tanah Air.

Melihat sekian banyak jurusan yang dimiliki, Unpad juga mempunyai program Sarjana (S1) Ilmu Pemerintahan. Mengutip laman resminya, prodi Ilmu Pemerintahan tersebut sudah beroperasi sejak 8 Desember 1983.

Prospek kerja yang dimiliki prodi Ilmu Pemerintahan Unpad pun beragam. Misalnya, seperti birokrat tingkat pusat/daerah, asisten peneliti, anggota legislatif pusat/daerah, aktivis, konsultan pemerintahan, dosen, dan lainnya.

Pada akreditasinya, program Sarjana (S1) Ilmu Pemerintahan Universitas Padjadjaran memiliki predikat ‘Unggul’ dari BAN-PT. Akreditasi tersebut masih berlaku hingga 31 Mei 2027 mendatang.

2. Universitas Hasanuddin


Berikutnya ada Universitas Hasanuddin. Pada berbagai prodi yang tersedia, mereka memiliki program Sarjana Ilmu Pemerintahan.
Prodi Sarjana Ilmu Pemerintahan berada di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Hasanuddin. Saat ini, akreditasinya telah mencapai predikat ‘Unggul’ BAN-PT. SK akreditasi tersebut telah didapat sejak 2022 lalu. Sementara batas berlakunya adalah sampai Mei 2027 mendatang.


3. Universitas Muhammadiyah Malang


Universitas Muhammadiyah Malang juga memiliki jurusan Ilmu Pemerintahan. Mengutip laman resminya, prodi tersebut telah melahirkan banyak lulusan yang terserap di berbagai tempat sejak 1986.

Berkaitan akreditasi, program Sarjana Ilmu Pemerintahan Universitas Muhammadiyah Malang juga menjadi salah satu yang mendapat predikat ‘Unggul’ dari BAN-PT. Akreditasi tersebut masih berlaku hingga Februari 2028 mendatang.

4. Universitas Muhammadiyah Yogyakarta


Terakhir ada nama Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. Mengutip laman resminya, kampus tersebut membuka prodi Ilmu Pemerintahan sejak 1986.

Pada status akreditasi, program Sarjana (S1) Ilmu Pemerintahan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta memiliki predikat ‘Unggul’ BAN-PT. Status tersebut masih berlaku hingga Juni 2024 mendatang.

Sedikit berbeda dengan nama-nama sebelumnya di atas, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta juga memiliki program Magister (S2) Ilmu Pemerintahan yang mendapat predikat ‘Unggul’. Akreditasinya masih berlaku hingga Juli 2027 mendatang.

Demikian ulasan mengenai deretan universitas dengan jurusan Ilmu Pemerintahan terakreditasi ‘Unggul’ BAN-PT.
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
27 Lowongan Kerja PT...
27 Lowongan Kerja PT KAI di Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Segera Kirim Lamaran!
15 Jurusan Kedokteran...
15 Jurusan Kedokteran Gigi Terbaik versi EduRank 2025, Cocok untuk SNBT
3 Lowongan Waskita Karya...
3 Lowongan Waskita Karya di Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Cek Jurusan yang Dibutuhkan
12 Jurusan di UNJ dengan...
12 Jurusan di UNJ dengan Persaingan Terendah, Panduan Mendaftar SNBT 2025
5 Jurusan ITERA dengan...
5 Jurusan ITERA dengan Peminat Tertinggi di SNBP 2025, Nomor 1 Bukan Prodi Teknik
ITS Buka Prodi S1 Bioteknologi,...
ITS Buka Prodi S1 Bioteknologi, Peluang Kerja Tinggi di Industri Farmasi
10 Jurusan Unesa Paling...
10 Jurusan Unesa Paling Diminati di SNBP 2025, Ada Pilihanmu?
Bingung Pilih Jurusan...
Bingung Pilih Jurusan Kuliah? Ini Tips dari UGM agar Tak Salah Langkah
Astra Buka Loker Besar-besaran...
Astra Buka Loker Besar-besaran untuk Fresh Graduate Semua Jurusan, Ini Infonya
Rekomendasi
Ikan Berkepala Gumpalan...
Ikan Berkepala Gumpalan Ditemukan di Antara 27 Spesies Baru di Peru
BRICS: Tidak Ada yang...
BRICS: Tidak Ada yang Akan Percaya Dolar AS Lagi!
8 Merek Ban Paling Berharga...
8 Merek Ban Paling Berharga pada Tahun 2024
Turun 15 Persen, Saham...
Turun 15 Persen, Saham Tesla Menukik Tajam
Harga Emas Antam Kembali...
Harga Emas Antam Kembali Bangkit, Naik Rp12.000 per Gram Hari Ini
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
Berita Terkini
10 Contoh Pantun Pembuka...
10 Contoh Pantun Pembuka untuk Buka Puasa Bersama, Check It Out
3 jam yang lalu
Dukung Akademisi, Educativa...
Dukung Akademisi, Educativa Indonesia Hadirkan Solusi Riset hingga Publikasi Ilmiah
4 jam yang lalu
Lowongan Kerja Sucofindo...
Lowongan Kerja Sucofindo di Rekrutmen Bersama BUMN 2025, IPK 2.5 Bisa Daftar
4 jam yang lalu
Ini Dua Model Pembangunan...
Ini Dua Model Pembangunan Sekolah Rakyat
11 jam yang lalu
UI Soal Desakan Pembatalan...
UI Soal Desakan Pembatalan Gelar Doktor Bahlil: Tidak Relevan
15 jam yang lalu
UI: Bahlil Belum Lulus,...
UI: Bahlil Belum Lulus, Tuntutan Pembatalan Disertasi Tidak Tepat
16 jam yang lalu
Infografis
4 Alasan Barat Ingin...
4 Alasan Barat Ingin Bungkam Telegram dengan Tangkap Pavel Durov
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved