Pelajar dan Mahasiswa Merapat, Ini 5 Beasiswa yang Buka Pendaftaran Maret 2024
loading...
A
A
A
JAKARTA - Ini informasi pembukaan beasiswa di Maret 2024 untuk pelajar hingga mahasiswa yang wajib diketahui para pejuang pendidikan gratis. Menempuh pendidikan melalui fasilitas beasiswa menjadi pilihan tepat bagi kamu yang memiliki keterbatasan ekonomi.
Di Indonesia tahun 2024 ini banyak fasilitas beasiswa yang bisa dipilih para pelajar maupun mahasiswa yang ingin melanjutkan studi tetapi memiliki keterbatasan biaya. Artikel kali ini akan membahas deretan beasiswa yang dibuka Maret 2024 untuk pelajar hingga mahasiswa, simak ya!
Pendaftaran Beasiswa Kalimantan Timur (BKT) tahun 2024 kembali dibuka. Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) melalui Badan Pengelola Beasiswa Kaltim (BP-BKT) mengumumkan periode penerimaan beasiswa untuk periode 2024.
Pendaftaran Beasiswa Kaltim kategori siswa SD hingga SMA yang mendaftar melalui sekolah dibuka mulai 5 Maret hingga 20 April 2024. Sementara untuk kategori mahasiswa, pendaftaran program beasiswa ini baru dibuka pada 20 Maret sampai 30 April 2024.
Alokasi dana Beasiswa Kaltim 2024 mencapai Rp200 miliar dari APBD. BKT tahun ini menargetkan sebanyak 31 ribu orang, dengan rincian 250 orang untuk beasiswa kerja sama, 3.467 orang untuk beasiswa tuntas, 6.852 orang untuk beasiswa stimulan mahasiswa, dan 20.475 orang untuk beasiswa stimulan siswa.
Bagi yang ingin mendaftar bisa melihat skema persyaratan dan tata cara mendaftaran dengan mengakses situs resmi www.beasiswa.kaltimprov.go.id.
Kementerian Komunikasi dan Informatika melalui Badan Penelitian dan Pengembangan SDM kembali membuka Program Beasiswa S2 untuk kampus dalam dan luar negeri periode 2024.
Program Beasiswa yang dilaksanakan sejak tahun 2007 ini telah membiayai sebanyak lebih dari 3.000 masyarakat untuk menempuh tingkat pendidikan yang lebih tinggi di bidang komunikasi dan informatika.
Seleksi Beasiswa Kominfo telah dibuka hingga 30 April 2024. Pendaftaran dapat dilakukan secara daring melalui situs https://beasiswa.kominfo.go.id/. Skemanya dimulai dari pembuatan akun, pendaftaran dan pengisian profil, seleksi administrasi, seleksi psikotes, seleksi wawancara dan pengumuman akhir.
Beasiswa Karya Salemba Empat atau Beasiswa KSE 2024 sedang membuka pendaftaran untuk beberapa kampus yang dimulai dari 18 Februari hingga 30 April 2024.
Penerima Beasiswa KSE 2024 akan menerima berbagai benefit, seperti tunjangan biaya pendidikan hingga program pembinaan. Informasi jadwal pendaftaran di masing-masing PTN bisa dicek melalui akun Instagram @beasiswa_kse.
Beasiswa Kukar Idaman 2024 merupakan pemberian biaya pendidikan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara. Beasiswa Kukar Idaman 2024 untuk bagian Kesra dibuka sejak 7 Februari 2024. Masih berlangsung hingga 7 April, program ini dapat diikuti oleh pelajar maupun mahasiswa yang memiliki kartu identitas Kutai Kartanegara. Syarat dan pendaftaran Beasiswa Kukar Idaman 2024 dapat diakses di https://beasiswa.kukarkab.go.id/#beasiswa-kesra.
Program Beasiswa Pendidikan Prestasi Kita Batch #5. Beasiswa ini merupakan inisiatif bantuan finansial yang diselenggarakan oleh Prestasi Kita secara gratis. Pendaftaran beasiswa terbuka bagi pelajar (SMP/MTs Sederajat & SMA/SMK/MA/Sederajat), Gap Year, dan Mahasiswa (D3/D4/S1/S2) di seluruh Indonesia.
Beasiswa Pendidikan dengan Total Sebesar Rp26 juta ini dibuka hingga 28 April 2024. Calon penerima beasiswa bisa memilih beragam kategori, mulai dari Kategori Beasiswa Berprestasi, Kategori Beasiswa Ekonomi, Kategori Beasiswa Hafiz Alquran, Kategori Beasiswa Yatim, dan Kategori Beasiswa Umum.
Di Indonesia tahun 2024 ini banyak fasilitas beasiswa yang bisa dipilih para pelajar maupun mahasiswa yang ingin melanjutkan studi tetapi memiliki keterbatasan biaya. Artikel kali ini akan membahas deretan beasiswa yang dibuka Maret 2024 untuk pelajar hingga mahasiswa, simak ya!
5 Beasiswa yang Dibuka Maret 2024 untuk Pelajar hingga Mahasiswa
1. Beasiswa Kalimantan Timur (BKT) 2024
Pendaftaran Beasiswa Kalimantan Timur (BKT) tahun 2024 kembali dibuka. Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) melalui Badan Pengelola Beasiswa Kaltim (BP-BKT) mengumumkan periode penerimaan beasiswa untuk periode 2024.
Pendaftaran Beasiswa Kaltim kategori siswa SD hingga SMA yang mendaftar melalui sekolah dibuka mulai 5 Maret hingga 20 April 2024. Sementara untuk kategori mahasiswa, pendaftaran program beasiswa ini baru dibuka pada 20 Maret sampai 30 April 2024.
Alokasi dana Beasiswa Kaltim 2024 mencapai Rp200 miliar dari APBD. BKT tahun ini menargetkan sebanyak 31 ribu orang, dengan rincian 250 orang untuk beasiswa kerja sama, 3.467 orang untuk beasiswa tuntas, 6.852 orang untuk beasiswa stimulan mahasiswa, dan 20.475 orang untuk beasiswa stimulan siswa.
Bagi yang ingin mendaftar bisa melihat skema persyaratan dan tata cara mendaftaran dengan mengakses situs resmi www.beasiswa.kaltimprov.go.id.
2. Beasiswa Kominfo
Kementerian Komunikasi dan Informatika melalui Badan Penelitian dan Pengembangan SDM kembali membuka Program Beasiswa S2 untuk kampus dalam dan luar negeri periode 2024.
Program Beasiswa yang dilaksanakan sejak tahun 2007 ini telah membiayai sebanyak lebih dari 3.000 masyarakat untuk menempuh tingkat pendidikan yang lebih tinggi di bidang komunikasi dan informatika.
Seleksi Beasiswa Kominfo telah dibuka hingga 30 April 2024. Pendaftaran dapat dilakukan secara daring melalui situs https://beasiswa.kominfo.go.id/. Skemanya dimulai dari pembuatan akun, pendaftaran dan pengisian profil, seleksi administrasi, seleksi psikotes, seleksi wawancara dan pengumuman akhir.
3. Beasiswa Karya Salemba Empat (KSE) 2024
Beasiswa Karya Salemba Empat atau Beasiswa KSE 2024 sedang membuka pendaftaran untuk beberapa kampus yang dimulai dari 18 Februari hingga 30 April 2024.
Penerima Beasiswa KSE 2024 akan menerima berbagai benefit, seperti tunjangan biaya pendidikan hingga program pembinaan. Informasi jadwal pendaftaran di masing-masing PTN bisa dicek melalui akun Instagram @beasiswa_kse.
4. Beasiswa Kukar Idaman 2024
Beasiswa Kukar Idaman 2024 merupakan pemberian biaya pendidikan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara. Beasiswa Kukar Idaman 2024 untuk bagian Kesra dibuka sejak 7 Februari 2024. Masih berlangsung hingga 7 April, program ini dapat diikuti oleh pelajar maupun mahasiswa yang memiliki kartu identitas Kutai Kartanegara. Syarat dan pendaftaran Beasiswa Kukar Idaman 2024 dapat diakses di https://beasiswa.kukarkab.go.id/#beasiswa-kesra.
5. Beasiswa Pendidikan Prestasi Kita
Program Beasiswa Pendidikan Prestasi Kita Batch #5. Beasiswa ini merupakan inisiatif bantuan finansial yang diselenggarakan oleh Prestasi Kita secara gratis. Pendaftaran beasiswa terbuka bagi pelajar (SMP/MTs Sederajat & SMA/SMK/MA/Sederajat), Gap Year, dan Mahasiswa (D3/D4/S1/S2) di seluruh Indonesia.
Beasiswa Pendidikan dengan Total Sebesar Rp26 juta ini dibuka hingga 28 April 2024. Calon penerima beasiswa bisa memilih beragam kategori, mulai dari Kategori Beasiswa Berprestasi, Kategori Beasiswa Ekonomi, Kategori Beasiswa Hafiz Alquran, Kategori Beasiswa Yatim, dan Kategori Beasiswa Umum.
(wyn)