Apa Itu Beasiswa Jabar Future Leader Scholarship 2024? Ini Sederet Benefitnya

Rabu, 13 Maret 2024 - 11:16 WIB
loading...
Apa Itu Beasiswa Jabar...
Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Jabar) kembali membuka pendaftaran beasiswa Jabar Future Leader Scholarship (JFLS) 2024. Foto/Ist
A A A
BANDUNG - Ini informasi mengenai beasiswa Jabar Future Leader Scholarship 2024 yang perlu diketahui para pejuang beasiswa. Adalah Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Jabar) yang kembali membuka pendaftaran beasiswa Jabar Future Leader Scholarship (JFLS) 2024. Untuk info lengkapnya, artikel kali ini akan membahasnya, simak ya!

Beasiswa Jabar Future Leader Scholarship 2024 untuk Jenjang D3 hingga S3


Dikutip dari laman resminya, JFLS adalah program bantuan biaya pendidikan tinggi dari Pemerintah Provinsi Jabar melalui Dinas Pendidikan untuk masyarakat Jawa Barat yang sedang menempuh pendidikan jenjang D3, D4, S1, S2, atau S3 yang berprestasi di bidang akademik maupun non-akademik.

Adapun pemberian beasiswa ini bertujuan untuk menyiapkan generasi muda Jabar sebagai calon pemimpin di masa depan yang memiliki jiwa kepemimpinan dan kewirausahaan.


Benefit Kuliah Gratis dan Peningkatan Soft Skill


Setiap pendaftar beasiswa ini nantinya akan mendapat bantuan dana pendidikan dan bisa kuliah gratis sampai lulus serta pendampingan peningkatan soft skill.

Pendaftar bisa memilih di antara dua jenis beasiswa yakni beasiswa prestasi akademik dan beasiswa prestasi nonakademik. Beasiswa prestasi akademik dan non akademik memiliki beberapa kategori beasiswa dan syarat yang berbeda tergantung jenjang dan durasi kuliah yang ditanggung beasiswa.

Namun, pada dasarnya penerima beasiswa harus memenuhi dua syarat awal sebagai berikut:

1.Merupakan warga Jawa Barat, dibuktikan dengan Kartu Keluarga (KK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

2. Batasan umur pendaftar dengan kriteria sebagai berikut:

• Berusia maksimal 25 tahun bagi pendaftar jenjang D3 dan D4/S1

• Berusia maksimal 35 tahun bagi pendaftar jenjang S2

• Berusia maksimal 40 tahun bagi pendaftar jenjang S3

Kampus PIlihan Akreditasi A dan B


Adapun kampus yang bisa dipilih pendaftar hanya yang menjadi mitra dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan terakreditasi A dan B. Jika berminat mendaftar dan ingin mengetahui lebih lanjut seputar persyaratan tiap jenis beasiswa bisa langsung mengunjungi laman resmi https://beasiswa-jfl.jabarprov.go.id/
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
7 Fakta Gaji Rata-Rata...
7 Fakta Gaji Rata-Rata Lulusan S1 di Indonesia yang Menarik untuk Diketahui
UIN Jakarta Siap Buka...
UIN Jakarta Siap Buka Tiga Program Doktor Baru di 3 Fakultas
Syarat Pendaftaran Beasiswa...
Syarat Pendaftaran Beasiswa LPDP Afirmasi 2025, Simak Persyaratan Umum dan Khususnya
Kisah Ruswandi, Lulus...
Kisah Ruswandi, Lulus Doktor ITS 2,5 Tahun dengan 29 Publikasi Internasional
Lowongan Kerja BUMN...
Lowongan Kerja BUMN Sucofindo Desember 2024, Peluang Karier di BUMN
Link Pendaftaran Rekrutmen...
Link Pendaftaran Rekrutmen OJK untuk D3, D4, dan S1, Apa Saja yang Perlu Disiapkan?
Program Beasiswa Indonesia...
Program Beasiswa Indonesia Re untuk Karyawan dan Anak Yatim
Lulusan S1 dan S2 Merapat!...
Lulusan S1 dan S2 Merapat! Ini Lowongan Kerja Terbaru di PT Freeport Indonesia Mining
Buka Link pip.kemdikbud.go.id...
Buka Link pip.kemdikbud.go.id untuk Cek Status Pencairan Dana PIP Tahap 3 2024
Rekomendasi
Riwayat Karier Militer...
Riwayat Karier Militer Raja Charles III, Mengabdi sejak 1971
Populix Raih Pendanaan...
Populix Raih Pendanaan Seri B Senilai Rp72 Miliar
Menguji Diplomasi Prabowo...
Menguji Diplomasi Prabowo lewat Gaza
Profil Sara Netanyahu,...
Profil Sara Netanyahu, Istri PM Israel yang Kerap Intervensi Kebijakan Perang Gaza
Kabar Terbaru Nasib...
Kabar Terbaru Nasib Korban PHK Sritex, Ini Kata Menaker
Halalbihalal Partai...
Halalbihalal Partai Golkar, Bahlil Bicara Reshuffle Pengurus DPP
Berita Terkini
Luncurkan Logo Baru,...
Luncurkan Logo Baru, MNC University Terus Berinovasi demi Masa Depan Bangsa
8 jam yang lalu
FK Unair Hadirkan 2...
FK Unair Hadirkan 2 Ahli dari China Medical University untuk Program Adjunct Professor
13 jam yang lalu
Baru, Beasiswa LPDP...
Baru, Beasiswa LPDP 2025 Ada Try Out untuk Tes Seleksi Bakat Skolastik, Cek Infonya!
21 jam yang lalu
Ijasah atau Ijazah,...
Ijasah atau Ijazah, Mana Penulisan yang Benar?
21 jam yang lalu
Jejak Pendidikan Pangeran...
Jejak Pendidikan Pangeran Mohammad bin Salman, Putra Mahkota dan Arsitek Visi 2030 Arab Saudi
22 jam yang lalu
Ini Arti Sangkil dan...
Ini Arti Sangkil dan Mangkus, Kata yang Jarang Dipakai dan Diketahui Orang
23 jam yang lalu
Infografis
Ini Alasan Mengapa Tanaman...
Ini Alasan Mengapa Tanaman Ganja Harus Ditanam di Ketinggian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved